- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Wisata Eksklusif Pulau Komodo Membuat Penduduk Lokal Berpikir Dua Kali


TS
rendyconan
Wisata Eksklusif Pulau Komodo Membuat Penduduk Lokal Berpikir Dua Kali


Pulau Komodo merupakan pulau wisata yang menarik banyak pengunjung dari dalam negeri maupun manca negara. Tetapi seperti yang sudah kita tahu bahwa saat ini untuk berwisata ke Pulau Komodo tarifnya akan naik menjadi 14 juta rupiah. Tak heran kalau hal ini bisa dikatakan sebagai wisata ekskusif tetapi hal ini juga ada sisi positif dan negatifnya 
Beberapa sisi ini bisa dilihat dari sudut pandang yang berbeda, bersyukur karena tidak ditutup. Sehingga masih memungkinkan turis yang datang untuk berkunjung ke Indonesia untuk sekedar melihat komodo karena memang hanya ada di Indonesia dan termasuk dalam 7 keajaiban dunia

Beberapa sisi ini bisa dilihat dari sudut pandang yang berbeda, bersyukur karena tidak ditutup. Sehingga masih memungkinkan turis yang datang untuk berkunjung ke Indonesia untuk sekedar melihat komodo karena memang hanya ada di Indonesia dan termasuk dalam 7 keajaiban dunia


Penduduk lokal akan memilih destinasi lain

Sumber gambar: asiaattraction.com
Menurut pendapat pribadi gue dengan harga yang fantastis tersebut, pastinya akan pikir-pikir lagi karena dengan budget 14 juta rupiah per orang nampaknya akan lebih menarik jika diubah destinasinya. Orang Indonesia pastinya lebih tahu harga sebelum dan sesudah naik menjadi 14 juta rupiah per orang. Sehingga akan berpikir dua kali sebelum melakukan perjalanan ke sana

Masih banyak tempat wisata yang tidak kalah bagusnya dengan pulau komodo dan dengan budget yang masih diterima. Akhirnya hanya mereka yang punya budget lebih yang mungkin menjadikan tempat wisata ini pun pilihannya


Turis pun akan memikirkan hal yang sama seperti penduduk lokal Indonesia

Sumber gambar: /topwisatakomodo.com
Turis dengan budget yang pas-pasan pun pastinya akan mengubah destinasinya. Tetaapi gue pun percaya tingkat keinginan untuk datang ke tempat ini rasanya akan didominasi oleh para turis. Mereka akan membeli pengalaman ke Indonesia untuk melihat salah satu dari tujuh keajaiban duni


Itu sih menurut pendapat gue sih gan, memang sayang sekali kalau kita sebagai orang Indonesia sendiri tidak mengunjunginya tetapi pastinya kita pun berpikir 2 kali dan menjadikan tempat wisata yang lebih sesuai dan pas di kantong untuk kita datangi. Sampai jumpa di thread selanjutnya!



Sumber Tulisan: Asli Tulisan TS 





sebelahblog memberi reputasi
1
396
3


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan