Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

autom942Avatar border
TS
autom942
Skuter Listrik Yamaha Mejeng Di Tokyo Motor Show 2019
Skuter Listrik Yamaha Mejeng Di Tokyo Motor Show 2019


OTOZOLA- Masih dari ajang Tokyo Motor Show 2019, kali ini Yamaha Motor Corporation ikut andil dalam pameran otomotif yang satu ini dengan menghadirkan dua skuter listrik terbaru miliknya yang diberi nama E01 dan E02.

Kedua skuter ini masih bersifat konsep dan masih belum mendapat kepastian kapan akan diwujudkan kedalam proses produksi massal oleh Yamaha.

Skuter listrik yang pertama dinamakan E01 yang berbekal motor listrik dengan semburan tenaga yang gahar, bahkan pihak Yamaha mengklaim bahwa tenaga maksimal yang mampu dihasilkan oleh mesin ini setara dengan mesin bensin 125cc.

Skuter Listrik Yamaha Mejeng Di Tokyo Motor Show 2019


E01merupakan skuter perkotaan yang memiliki fitur Fast Charging sehingga dapat mengontrol daya yang masuk menjadi lebih cepat saat proses pengisian baterai.

Keunggulan lainnya adalah desainnya yang futuristik cukup mirip dengan desain dari Yamaha N-Max, namun pihak Yamaha sendiri mengatakan bahwa desain skuter listrik ini benar-benar baru dan tidak mengadopsi wujud skutik Yamaha lainnya.

Skuter kedua adalah E02 yang ukurannya lebih mungil dan diklaim dapat menjadi solusi kebutuhan mobilisasi di perkotaan. Tenaga maksimal yang dapat dihasilkannya setara dengan mesin konvensional 50cc.

Skuter Listrik Yamaha Mejeng Di Tokyo Motor Show 2019


BACA JUGA : MX-King Dapatkan Wajah Baru Yang Keren Abis

Desain dari E02sangat berbeda bila dibandingkan dengan desain E01 dimana ada sudut lancip dibagian depan, sementara velgnya berwarna merah.

Memiliki bentuk yang kompak dan ringan, membuat skuter listrik ini terlihat mudah dikendarai dan lebih praktis saat diajak bermanuver di perkotaan.

Satu hal yang membuat skuter E02 menarik adalah pada bagian ban miliknya terpampang logo IRC, yakni merek ban yang cukup populer di kalangan pengguna sepeda motor.

Skuter Listrik Yamaha Mejeng Di Tokyo Motor Show 2019


Namun setelah ditelusuri, Dodi Yanto selaku Product Development Specialist perusahaan pemegang merek IRC di Indonesia mengatakan bahwa ban tersebut bukan berasal dari Indonesia.

Belum ada keterangan lain terkait spesifikasi dua skuter listrikterbaru itu, namun yang pasti adalah kehadiran skutik ini menunjukkan keseriusan pihak Yamaha dalam menyambut era motor tanpa emisi setelah sebelumnya meluncurkan e-Vino.

Bagaimana tanggapan dari sahabat Otozola mengenai skuter listrik ini ? Apakah sahabat tertarik untuk mencobanya ? Yuk berikan tanggapannya dikolom COMMENT dan jangan lupa untuk di SHARE.
orgbekasi67Avatar border
nona212Avatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 4 lainnya memberi reputasi
5
1.3K
11
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan