bembie92Avatar border
TS
bembie92
Ma’ruf Amin Tak Jadi Mundur dari Jabatan Ketua MUI

* Wakil Presiden Ma’ruf Amin. (Foto: Dokumen MUI)

Jakarta, Obsessionnews.com – Wakil Presiden Ma’ruf Amin rupanya tak jadi mundur dari jabatan Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI). Keputusan itu diambil dalam rapat Pimpinan MUI. Ma’ruf hanya dinonaktifkan per hari ini hingga Munas MUI pada 2020. Selama non-aktif posisi Ma’ruf akan diisi oleh pelaksana tugas.

“Jadi Kiai Ma’ruf non-aktif dan kepemimpinannya kolegial dilakukan oleh dua Waketum yakni; Yunahar Ilyas dan Zainut Tauhid,” ujar Ketua MUI Bidang Informasi dan Komunikasi Masduki Baidlowi kepada wartawan, Selasa (15/10/2019).

Menurutnya keputusan itu diambil karena pihaknya juga ingin tetap mengakomodir para pengurus MUI Wilayah yang menginginkan agar Ma’ruf Amin tetap menyelesaikan jabatannya hingga 2020. Di sisi lain AD/ART melarang perangkat pimpinan merangkap jabatan berkaitan dengan posisi politik. Sebab itu, jalan tengah itu dipilih.

“Jadi dengan non-aktif, kewenangannya sudah tidak ada lagi, tapi Kiai Ma’ruf tetap mempertanggungjawabkan kepemimpinannya selama periode 2015-2020 dalam Munas tahun depan,” ujar Masduki.

Seperti diketahui, 20 Oktober mendatang, Ma’ruf Amin akan dilantik menjadi Wakil Presiden Periode 2019-2024. Berdasarkan Aturan Dasar dan Aturan Rumah Tangga MUI, perangkat pimpinan tidak boleh merangkap jabatan.

Ma’ruf juga pernah berjanji akan mundur dari jabatan sebagai Ketua MUI setelah dilantik sebagai wakil presiden. “Nanti kalau sudah dilantik jadi wapres, baru saya mundur,” ujar Ma’ruf pada Juli lalu.



SUMUR BORR!
0
1.6K
31
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan