- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Ibu Hamil Dan Program Kerja Presiden Terpilih, Korelasinya Di Mana?


TS
annaharry
Ibu Hamil Dan Program Kerja Presiden Terpilih, Korelasinya Di Mana?
Pelantikan Presiden terpilih, jokowi-ma'ruf

Assalamualaikum, salam santun dari Emak yang mencoba menyampaikan curahan hati, menuruti keinginan yang sesuai dengan hati nurani seorang ibu. semoga Alloh senantiasa memberi keberkahan dan pengetahuan yang bermanfaat.
***
***
Pada trit kali ini, ane ingin mengajak agan sista untuk berbagi pendapat mengenai moment besar"Menjelang, pelantikan presiden terpilih jokowi-ma'ruf. Kuy, siapkan amunisinya gan.
Quote:
Berbicara mengenai pelantikan, ane jadi penasaran dan mencari tahu, program apa saja yang dijanjikan oleh pasangan ini. Dari yang ane baca ada lima aspek yang menjadi andalan dari paslon presiden dan wakilnya kala itu. 'maklum ye, Emak kagak update dan kagak hafal. Jadi musti nyari informasi dulu."
Ada lima program kerja yang menjadi andalan Paslon kala itu, saat masa kampanye, fixed ane fokus pada,
Prioritas pembangunan sumber daya manusia, sejak dalam kandungan.
(Agak bingung ane, baca kalimat ini. Adakah yang sama?)
Yang tersebut di atas, adalah point kedua dari lima program yang digaungkan. Ane tertarik dan sangat menunggu. Program ini segera direalisasikan, pasca pelantikan digelar.
.
***
Kenapa ane sangat menanti program itu segera diwujudkan adalah karena, sebuah hasil riset kesehatan dasar (riskesdas), angka penderita stunting mencapai 30,8 persen.
jawapos.com
Sebelum membahas lebih jauh soal stunting, berikut pengertian stunting menurut tenaga ahli dalam bidangnya,
Quote:
Menjadi hal menarik, karena kebetulan sekali kemarin ane berkesempatan hadir dalam sebuah seminar yang membahas seputar tumbuh kembang anak, dan beberapa gejala yang menunjukkan adanya sebuah kelainan pada seorang bayi.
Sejak dalam kandungan, biasanya ibu hamil dianjurkan memeriksakan kondisi kandungan setidaknya sebulan sekali, atau saat dirasa ada keluhan. Dari pemeriksaan rutin yang ditunjang dengan hasil USG (Ultrasonography), biasanya dokter bisa mengetahui sejak dini bagaimana kondisi bayi dalam kandungan. Hal ini sangat berpengaruh terhadap asupan nutrisi serta vitamin yang harus dikonsumsi oleh ibu hamil agar bayi dalam kandungan bisa tumbuh dengan baik dan maksimal.
Namun, pada kenyataannya. Tidak semua ibu hamil beruntung. Kenapa ane katakan demikian, karena faktor ekonomi menjadi salah satu alasan yang sangat berpengaruh dalam hal ini.
Ibu hamil, dengan keterbatasan "ekonomi", biasanya mengesampingkan hal ini--memeriksakan kondisi janin secara rutin--. Selain kurangnya pengetahuan, seringkali biaya menjadi alasan kenapa mereka enggan memeriksakan kandungannya.
cukup untuk makan sehari-hari saja sudah bersyukur, akan berat jika harus ada pengeluaran tambahan Setiap bulannya, mengingat mereka juga harus menabung untuk persiapan persalinan dan biaya pasca persalinan, yang tidak bisa dianggap remeh.
Oleh karena itu, besar harapan kami sebagai warga negara Indonesia yang menginginkan "keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, bisa terwujud.
Melalui program pemerintah ini--Peningkatan sumber daya manusia, sejak dalam kandungan-- diharapkan, ada perhatian khusus terhadap ibu hamil, dan pendampingan pasca persalinan.
Mengapa demikian, karena masa keemasan seorang anak adalah di seribu hari pertama sejak masa dalam kandungan 'itu yang seringkali disampaikan oleh dokter saat ane konsultasi pada masa kehamilan sulung dan bungsu.
Jika hal ini diabaikan, bukan tidak mungkin, angka penderita stunting akan mengalami peningkatan, dan sangat berpengaruh terhadap kwalitas sumberdaya manusia di masa mendatang.
Quote:
***
Doa dan harapan, semoga yang terpilih bisa amanah, menjadikan kepentingan rakyat sebagai prioritas. Rakyat adil makmur sentosa. Jayalah Indonesia
Malang, Oktober 2019



Doa dan harapan, semoga yang terpilih bisa amanah, menjadikan kepentingan rakyat sebagai prioritas. Rakyat adil makmur sentosa. Jayalah Indonesia
Malang, Oktober 2019



Diubah oleh annaharry 11-10-2019 23:53






zafinsyurga dan 5 lainnya memberi reputasi
6
653
5


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan