Kaskus

News

sivaruck4Avatar border
TS
sivaruck4
Anggota DPR Baru Ini Rela Rogoh Kocek Pribadi demi Perluas Ruangan Staf
Kamis 03 Oktober 2019, 18:23 WIB


Marlinda Oktavia Erwanti - detikNews
https://news.detik.com/berita/d-4732...-staf?single=1


Anggota DPR Baru Ini Rela Rogoh Kocek Pribadi demi Perluas Ruangan Staf Anggota DPR Fraksi Golkar, Puteri Komarudin. (Marlinda/detikcom)

Jakarta - Anggota DPR RI yang baru dilantik sudah menempati ruangannya di masing-masing fraksi. Tak terkecuali anggota Fraksi Golkar, Puteri Komarudin.

Puteri saat ini menempati ruangan nomor 1130 di lantai 11. Ruangan itu bekas ruang anggota Fraksi Golkar Agata Suli.

Begitu masuk, detikcom melihat ruangan yang tak begitu besar dengan 4 staf yang tampak tengah duduk. Ada 4 meja yang berjejer di ruangan tersebut.

[table][tr][td]Baca juga: Hanura Terdepak dari DPR, Ruangan Inas Ditempati Andre Rosiade Gerindra[/td]
[/tr]
[/table]
[table][tr][td]
Anggota DPR Baru Ini Rela Rogoh Kocek Pribadi demi Perluas Ruangan StafRuang kerja anggota DPR Fraksi Golkar, Puteri Komarudin. (Marlinda/detikcom)

[/td]
[/tr]
[/table]


Dua lemari pun tampak berdiri bersandar di dua dinding, satu di dinding dekat meja kerja para staf dan satu di dinding dekat pintu. Dengan lemari dan meja kursi serta 4 staf yang tengah bekerja, ruangan yang menyambut tamu yang datang itu tampak sesak.



Di balik ruangan itu, ada ruang kerja milik Puteri. Berukuran lebih besar dari ruangan para staf, ruang kerja Puteri berisikan sofa berwarna hitam, lemari yang berjejer di pojokan, dan meja-kursi kerja dengan komputer yang digunakan Puteri.

Puteri mengatakan ruangan yang dihuninya saat ini masih sementara. Sebab, dia mendapat kabar harus kembali berpindah ruangan untuk kedua kalinya.

"Ini masih menjadi kegalauan kita sekarang. Makanya ini masih kosong. Karena PDIP itu nambah30 orang. Terus tadi kita rapat fraksi itu dikasih tahu kalau PDIP mau ngambil lantai 10 dan 11 juga. Jadinya Golkar nanti naik ke atas. Nggak Golkar doang sih, tapi semua partai nanti naik satu lantai satu lantai. Karena itu aku belum ngapa-ngapain deh di ruangan. Karena nanti juga harus pindahan lagi," tutur Puteri saat ditemui di ruangannya di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (3/10/2019).

[table][tr][td]Baca juga: Ini Lora Fadil, Anggota DPR yang Bawa 3 Istri ke Pelantikan[/td]
[/tr]
[/table]


Karena itu, Puteri pun belum mengatur ataupun mengisi fasilitas di ruangannya. Dia mengatakan baru akan menata ruangannya jika telah mendapat ruangan yang tetap.

"Ini aja aku mestinya di sebelah, terus kemarin apa jadinya tukeran jadinya aku ke sini. Terus mindahin barang lagi. Di sini juga katanya disuruh naik. Jadinya ya udahlah nggak usah. Ini tuh masih bekas Bu Agata Suli itu, yang namanya ada di depan. Masih barang-barang beliau. Tapi kan kalau misalnya ini kan jadi milik DPR kan, lemari dan meja ini," katanya.

[table][tr][td]
Anggota DPR Baru Ini Rela Rogoh Kocek Pribadi demi Perluas Ruangan StafRuang kerja anggota DPR Fraksi Golkar, Puteri Komarudin. (Marlinda/detikcom)

[/td]
[/tr]
[/table]




Penataan ruangan, kata Puteri, salah satunya dilakukan dengan merenovasi ruang kerja para staf. Sebab, menurut dia, ruang untuk para stafnya tak cukup kondusif untuk bekerja. Mengingat nanti ada 7 staf yang akan bekerja untuknya.

"Aku sih mau bikin lebih kondusif buat TA. Karena ruangan yang kecil itu sebenarnya buat TA, tapi TA kita kan ada 5 orang, terus staf admin ada 2 orang. Jadi 7. Kalau kita mau datenginsemua, karena aku maunya kan nanti kerjanya niat dong. Jadi aku maunya mereka standby di sini kayak orang kantoran. Masuk jam 8 pulang jam 8," ungkap Puteri.

"Jadi nggak muat dong, ruangan sekecil itu. Jadi nanti aku maunya ini dikecilkan aja (ruangan Puteri). Kalau memungkinkan, ini kita jebol, terus kita kecilin buat TA-nya. Kan kasihan kalau mereka desak-desakan di situ," sambung dia.

Selain merenovasi ruangan, Puteri akan menambah peralatan elektronik, seperti laptop, untuk para stafnya. Mengingat, saat ini DPR hanya menyediakan dua komputer.

"Iya (mau menambah) laptop," kata Puteri.

Putri Ade Komarudin itu pun mengaku akan merogoh kocek pribadi untuk merenovasi dan membeli fasilitas tambahan untuk para stafnya. Sebab, jika mengandalkan anggaran dari DPR, hal ini akan memakan waktu yang cukup panjang.

"Ya karena kita mau langsung kerja, ya. Jadi kalau teman-teman bilang gaji anggota DPR banyak, pengeluarannya juga banyak. Jadi ya udah. Kalau aku sih lebih mikir mending kita korbanin uang sendiri ya daripada nggak bisa kerja. Karena tanggung jawabnya juga gede. Ini juga udah mau akhir tahun, dan aku mau ada achievement by the end of the year," ungkapnya.

0
1.8K
17
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan