marisa19Avatar border
TS
marisa19
Viral di Twitter, Gara-Gara "Benda" Ini!Kantor Ini Terpaksa Tutup Selama 3H
Moment lucu yang unik saat anda berada di lingkungan kerja pastinya akan terekam jelas di memori anda, karena kejadian tersebut sangat lucu, unik atau bahkan istimewa.
Seperti pada kejadian di bawah ini yang kemudian sempat viral di Twitter.


Sumber : Asianage
We Work adalah jenis perusahaan startup coworking space yang berbasis di Amerika Serikat, mereka mengalami kejadian unik beberapa pekan yang lalu.
Pada awal kejadiannya, payung berwarna hitam itu memang sudah lama disandarkan di dinding dekat pintu sejak akhir pekan, namun tak disangka payung tersebut malah jatuh dan menghalangi pintu sejak hari Senin.
Pintu kantor mereka tidak bisa dibuka karena terhalang oleh sebuah payung.

Sumber : Liputan6
Kejadian unik tersebut kemudian diunggah oleh seorang karyawan WeWork di akun Twitternya, @NeerajKA pada Selasa (17/09/19).
Dengan caption "Dalam seribu tahun, Anda tidak akan bisa meniru ini"



Seorang karyawan kantor WeWork bernama Mike dan teman-temannya tak menyangka bila payung yang jatuh tersebut akan membuat mereka tidak bisa masuk kantor, bahkan selama tiga hari.
Mereka bingung ketika mengetahui hal unik tersebut terjadi. Mereka tak menyangka bahwa kejadian sepele seperti payung jatuh akan membuat mereka terkunci dari luar kantor dan tidak bisa masuk kantor untuk melakukan aktivitas seperti biasa.

Sumber : IDN Times
"Saya sangat menghargai ide semua orang di Twitter, tetapi kami telah mencoba segalanya" ujar Mike.

Mereka telah mencoba dalam berbagai cara untuk membuka pintu kantor, namun tidak ada yang berhasil, jendela kantor juga tidak bisa dibuka karena terkunci dari dalam.
Hal tersebut bahkan menarik perhatian netizen dan membuat netizen ikut memberikan komentar, bahkan mereka memberikan ide untuk membuka pintu tersebut.
Hmm, butuh waktu selama tiga hari hingga akhirnya kantor tersebut dapat dibuka kembali.
Pada awalnya pesan yang berisi informasi soal bagaimana pintu bisa dibuka itu dikirim oleh agrawal . Dalam pesan itu disebutkan bahwa manajemen WeWork akhirnya mengetahui kesulitan yang sedang terjadi setelah mereka memberi tahu. Maka pada malam hari Rabu tersebut, petugas atau teknisi WeWork membuat lubang pada plafon yang ada di atas pintu dan menggunakan kawat untuk memindahkan payung.
Sumber : IDNTimes
Pada akhirnya cara tersebutlah yang berhasil membuka pintu kantor WeWork dan Karyawan WeWork dapat masuk kantor kembali.








Diubah oleh marisa19 08-10-2019 06:44
0
2.6K
33
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan