Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

royani1975Avatar border
TS
royani1975
5 Resep Tumis dari Mentimun untuk Lauk Sarapan Pagi
KUMPULAN RESEP MASAK TUMIS DARI MENTIMUN SITI ROYANI TAHUN 2019

5 Resep Tumis dari Mentimun untuk Lauk Sarapan Pagi
 
Lauk untuk sarapan pagi pada umumnya cenderung cepat saja dan mudah dimasak. Tidak terlalu banyak mengandung kuah. Buah mentimun selain kita kenal dengan masakan acar kuning yang dicampur wortek, ternyata bisa diolah menu lainnya loh! Seperti jenis masakan tumisan.
 
Sayur tumis bisa berasal dari berbagai macam sayuran. Sayur apapun semua dapat diolah menjadi menu semacam ini. Tak terkecuali mentimun. Meski sering dianggap sebagai buah, tapi seperti bengkuang dan nenas, mentimun juga dapat dimasak seperti menu sayur tumis.
 
Nah, Agan Sista kali ini penulis akan membagikan lagi 5 jenis resep tumis yang berbahan dasar mentimun. Oke, tanpa banyak kata, yuk langsung catat ya!
 
1.      TUMIS MENTIMUN TAUGE

5 Resep Tumis dari Mentimun untuk Lauk Sarapan Pagi
 
Bahan yang dibutuhkan :
 
-         250 gram mentimun pilih yang berdaging tebal
 
-         150 gram tauge
 
-         100 gram udang rebon/teri nasi kering
 
-         2 batang daun bawang
 
-         1 buah tomat
 
-         Minyak goreng dan air secukupnya
 
Bumbu yang diperlukan :
 
-         2 buah bawang putih
 
-         4 buah bawang merah
 
-         4 buah cabai merah
 
-         1 sdt lada bubuk
 
-         1 sdt kaldu bubuk
 
-         1 sdt garam
 
-         1 sdt teh gula pasir
 
Cara membuat :
 
-         Kupas mentimun, buang isi lalu rajang dagingnya dan cuci bersih. Hal yang sama untuk tauge, siangi dan cuci juga. Demikian pula udang rebon atau teri kering tadi.
 
-         Cincang bawang merah+putih dan cabai lalu tumis hingga harum. Setelah itu masukkan udang rebon dan mentimun. Aduk-aduk sampai bumbu meresap selanjutnya tuangi dengan sedikit air.
 
-         Bubuhkan sisa bumbu. Tambahkan irisan tomat dan daun bawang. Koreksi rasa sebelum diangkat.
 
 
2.      TUMIS MENTIMUN PARE
 

5 Resep Tumis dari Mentimun untuk Lauk Sarapan Pagi

Bahan yang diperlukan :
 
-         250 gram mentimun pilih yang dagingnya tebal
 
-         100 gram pare
 
-         150 udang rebon/udang segar
 
-         Air dan minyak goreng secukupnya
 
Bumbu yang diperlukan :
 
-         3 buah bawang putih
 
-         4 buah bawang merah
 
-         6 buah cabai merah
 
-         1 sdt lada bubuk
 
-         1 sdt kaldu bubuk
 
-         1 sdt gula pasir
 
Cara membuat :
 
-         Kupas mentimun, buang biji dan rajang dagingnya. Sedangkan untuk pare setelah dibuang bijinya diiris tipis dan diremas-remas dengan menambahkan sedikit garam. Cuci di air mengalir sampaI air tidak berwarna hijau lagi. Selanjutnya rendam dalam air mendidih selama kurang lebih 15 menit. Angkat dan tiriskan.
 
-         Cincang kasar bawang merah+putih serta cabai hingga layu, kemudian masukkan udang rebon/atau udang segar. Tunggu beberapa menit baru masukkan mentimun dan pare secara bersama-sama. Selanjutnya tuangi air.
 
-         Tambahkan sisa bumbu yang ada. Koreksi rasa sebelum diangkat.
 
 
3.      TUMIS TELUR MENTIMUN

5 Resep Tumis dari Mentimun untuk Lauk Sarapan Pagi

 
Bahan yang diperluan :
 
-         250 gram mentimun muda
 
-         4 butir telur
 
-         2 lembar daun bawang
 
-         Minyak goreng dan air secukupnya
 
Bumbu yang dibutuhkan :
 
-         2 buah bawang putih
 
-         1 sdt lada bubuk
 
-         1 sdt kaldu bubuk
 
-         1 sdt garam
 
Cara membuat :
 
-         Cuci bersih mentimun dan rajang kasar berikut isinya demikian pula daun bawang. Rawis halus, sisihkan!
 
-         Cincang lembut bawang putih lalu tumis hingga harum.
 
-         Masukkan mentimun, aduk-aduk rata tunggu sampai setengah layu sembari masukkan sedikit air dan sisa bumbu.
 
-         Kocok telur dan masukkan ke mentimun setelah terlihat agak layu, juga daun bawang.
 
-         Aduk rata dan koreksi rata sebelum diangkat.
 
 
4.      TUMIS MENTIMUN TAHU DAN TELUR

5 Resep Tumis dari Mentimun untuk Lauk Sarapan Pagi
 
Bahan yang diperlukan :
 
-         250 gram mentimun agak tua ambil dagingnya
 
-         4 buah tahu/tempe ukuran sedang, cuci bersih dan potong kotak ukuran 2x2 cm
 
-         3 buah telur
 
-         2 batang daun bawang
 
-         Air dan minyak goreng secukupnya
 
Bumbu yang dibutuhkan :
 
-         3 buah bawang putih
 
-         3 buah bawang merah
 
-         3 buah cabai merah
 
-         1 sdt lada bubuk
 
-         1 sdm kecap asin
 
-         1 sdt garam
 
-         1 sdt kaldu bubuk
 
-         2 sdt gula pasir
 
Cara membuat :
 
-         Cuci bersih mentimun ambi dagingnya dan rajang kasar. Demikian pula daun bawang.
 
-         Goreng tahu sebentar sampai setengah matang.
 
-         Cincang halus semua bumbu kemudian tumis sampai layu, masukkan mentimun aduk dan tunggu sampai setengah lunak, baru masukkan tahu, beri secukupnya air.
 
-         Tambahkan sisa bumbu berserta daun bawang dan kocokan telur. Tunggu sesaat koreksi rasa sebelum diangkat.
 
5.      TUMIS MENTIMUN KEKIAN

5 Resep Tumis dari Mentimun untuk Lauk Sarapan Pagi 5 Resep Tumis dari Mentimun untuk Lauk Sarapan Pagi
 
Bahan untuk kekian :
 
-         4 butir telur
 
-         100 gram tepung terigu
 
-         1 sdt lada bubuk
 
-         2 buah bawang putih parut
 
-         Sejumput garam
 
-         25 ml air
 
-         Minyak goreng secukupnya
 
Bahan lain yang diperlukan :
 
-         250 gram mentimun pilih yang tebal dagingnya
 
-         2 batang daun bawang
 
-         50 gram kol
 
-         Air dan minyak goreng secukupnya
 
Bumbu yang diperlukan :
 
-         1 buah bawang Bombay
 
-         2 buah bawang putih
 
-         1 ruas jahe
 
-         1 sdm saus tiram
 
-         1 sdm kecap manis
 
-         1 sdt lada bubuk
 
-         1 sdt kaldu bubuk
 
-         1 sdt garam
 
-         1 sdt gula pasir
 
Cara membuat :
 
-         Buat kekiyan : Kocok telur telur dan campurkan semua bahan. Lalu buat dadar tebal pada wajan Teflon anti lengket. Setelah matang, dinginkan dan potong sesuai selera.
 
-         Kupas mentimun dan ambil dagingnya lalu potong-potong. Iris daun bawang dan kol, sisihkan!
 
-         Cincang bawang Bombay dan bawang putih lalu tumis bersama jahe yang sudah digeprek terlebih dahulu hingga harum dan layu. Kemudian masukkan mentimun tunggu sampai agak layu baru tambahkan kol iris.
 
-         Tuangi dengan sedikit air, beri kekiyan dan bubuhkan sisa bumbu yang ada.
 
-         Setelah air akan mengering tambahkan daun bawang iris. Aduk-aduk dan koreksi rasa sebelum diangkat.

Quote:

 
Bagaimana, praktis sekali bukan resepnya? Tertarik mencoba?
 
Sumber artikel :
 
Ide penulis yang mengambil referensi situs masak www.cookpad.com dan telah melalui tahap modifikasi dari pengalaman praktik secara langsung.
 
Sumber-sumber gambar : www.cookpad.com
 
JEPARA, 29 SEPTEMBER 2019
 
#BBB#


Diubah oleh royani1975 29-09-2019 11:55
UchieSucianiAvatar border
ceuhettyAvatar border
ceuhetty dan UchieSuciani memberi reputasi
2
1.7K
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan