fenrirlensAvatar border
TS
fenrirlens 
Pesawat KertasMu Mengirim Semua Doa-doamu, Pak Habibie.


Eyang Habibie begitulah sapaan akrabnya yang dikenal oleh masyarakat Indonesia dirinya merupakan Presiden ke-3 di Negara Kesatuan Republik Indonesia. Lahir di Pare-Pare dan tinggal di daerah Patra Kuningan sampai akhir hayatnya.



Dirinya merupakan sosok yang sangat ane kagumin sejak ane kecil karena dia bisa buat pesawat. Apalah ane hanya bisa membuat pesawat kertas yang berisi pesan cinta monyet didalamnya pada saat duduk di bangku sekolah dasar dengan tulisan yang berantakan.

Pak Habibie merupakan sosok kharismatik di mata ane, walaupun ane baru di buat sama bonyok ane saat beliau menjadi pemimpin di Indonesia. Dari kecil hingga besar banyak temen-temen yang ingin menjadi dirinya dikarenakan bisa membuat sebuah pesawat.


Dirumahnya setiap hari raya Idul Fitri beliau mengadakan Open House yang terbuka untuk masyarakat umum dan sekitar rumahnya. Terdapat berbagai macam makanan dan minuman yang beliau sediakan dari para pedagang yang biasa berjualan dekat rumahnya.

Banyak kenangan-kenangan yang tersimpan ketika membicarakan tentang beliau. Sewaktu kecil ane ngantri di kasih duit sama beliau, maen bola di rumahnya dan masih banyak kenangan yang tersimpan.

Ibu Ainun seseorang yang sangat beliau cintai bahkan sampai akhir hayatnya. Merupakan gambaran kisah cinta yang sejati. Sampai beliau meninggal pun dirinya dikuburkan disamping makam bu Ainun, istri tercinta Pak Habibie.

Beliau meninggal di usia 83(Delapan Puluh Tiga) tahun karena penyakit jantung yang diderita oleh pak Habibie.

Karena kecerdasaannya selama dirinya hidup banyak mendapat pengakuan dari berbagai lembaga internasional. Dirinya juga pernah meraih dua penghargaan dari Nobel, yang tingkatannya setara dengan Edward Waner Award dan Award von Karman.

Dan di tanggal 11 September 2019 Indonesia mendapatkan kabar duka cita yang menyedihkan bagi sejarah di Indonesia, di tanggal tersebutlah kita kehilanggan sosok pria yang cerdas nan tampan ini. Yang banyak memberikan kisah-kisah inspiratif semasa hidupnya.

Dirinya bernama Bacharudin Jusuf Habibie atau biasa di panggi dengan B.J Habibie / Pak Habibie / Eyang Habibie.

Semoga Pak Habibie dilapangkan kuburnya dan diterima amal & ibadahnya. Serta keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan keikhlasan.

Quote:
ceuhettyAvatar border
sebelahblogAvatar border
zafinsyurgaAvatar border
zafinsyurga dan 5 lainnya memberi reputasi
6
236
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan