Kaskus

Entertainment

codename.isalAvatar border
TS
codename.isal
Di Negara Ini, Olahraga Belum Jadi Sebuah 'Industri'
Di Negara Ini, Olahraga Belum Jadi Sebuah 'Industri'

Disaat negara lain fokus pada pencapaian prestasi, Indonesia masih saja berkutat pada masalah-masalah seperti bentrok antar suporter, pengaturan pertandingan, penganiayaan wasit, sampai pada unsur politik dalam hal pemilihan atlet dan kepengurusan induk organisasi olahraga.

Masih lekat dalam ingatan bagaimana timnas sepakbola senior kita dipecundangi oleh timnas negara-negara tetangga di kandang sendiri, ditambah lagi kelakuan-kelakuan barbar yang ditunjukkan suporter yang malah semakin mencoreng dunia olahraga kita.

Semakin jelas sudah potret-potret suram yang terjadi dalam dunia olahraga kita, dan semua itu terjadi saat dimana olahraga sekarang sudah berada dalam sebuah tatanan sistem yang modern, atau bisa kita bilang sebuah industri.


Di Negara Ini, Olahraga Belum Jadi Sebuah 'Industri'
Gambar


Zaman sekarang olahraga bukan lagi hanya sekedar sebuah aktifitas yang dilakukan demi kebugaran jasmani saja, tapi sudah lebih jauh dari itu. Saat ini olahraga seperti sebuah dapur produksi besar, dimana melibatkan banyak orang didalamnya.

Gak cuma atlet sebagai aktor utama, tapi ada juga operator-operator kompetisi/turnamen, induk-induk cabang organisasi olahraga, perusahaan-perusahaan sponsor, suporter, media, sampai penjual-penjual merchandise dan makanan/minuman bisa ikut terlibat disitu.

Industri olahraga ibarat sebuah sawah besar dimana kita semua bisa menuai hasil disana. Dan sayangnya, di negara kita ekosistem industri olahraga ini belum terbentuk dengan baik. Pandangan masyarakat masih pesimis terhadap eksistensi industri olahraga di Indonesia.


Di Negara Ini, Olahraga Belum Jadi Sebuah 'Industri'
Gambar


Apakah olahraga bisa dijadikan karir yang menjanjikan untuk masa depan? Apakah kita bisa hidup dan mencari nafkah dengan berkutat di industri olahraga? Jawabannya masih abu-abu, ada yang optimis, ada juga yang pesimis.

Nah, itulah mengapa mesti ada upaya yang diperlukan demi membentuk ekosistem yang baik. Dalam hal ini negara gak cuma pemerintah, tapi pihak-pihak swasta juga harus terlibat.

Kalo ane lihat diluar sana justru malah lebih banyak pihak swasta yang menjalankan industri olahraga. Seperti mengadakan liga/turnamen, pencarian bakat-bakat muda, program pelatihan/akademi, sponsorship, dan lain sebagainya.


Di Negara Ini, Olahraga Belum Jadi Sebuah 'Industri'
Gambar


MIsalnya ada pihak-pihak yang ingin memajukan industri olahraga nasional jangan justru dihalang-halangi (seperti kasus PB Djarum kemarin). Siapapun pihak yang ingin membentuk industri olahraga nasional supaya lebih baik apapun cabornya haruslah kita dukung.

Ane yakin kalo olahraga di Indonesia sudah menjadi sebuah industri yang baik, akan datang banyak prestasi dari atlet-atlet kita (dari semua cabang olahraga). Para atlet terdidik jadi profesional lewat ekosistem olahraga yang baik, dan kita sebagai suporter atau penonton juga bisa puas dengan penampilan mereka, baik saat menang ataupun kalah.
emoticon-Jempol
ceuhettyAvatar border
sebelahblogAvatar border
zafinsyurgaAvatar border
zafinsyurga dan 5 lainnya memberi reputasi
6
539
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan