Kaskus

Entertainment

az.freakAvatar border
TS
az.freak
Mantan Aktivis HAM, HS Dillon. Meninggal Dunia di Bali
Mantan Aktivis HAM, HS Dillon. Meninggal Dunia di Bali

Harbrinderjit Singh Dillondikabarkan telah meninggal dunia ketika berlibur bersama istrinya di Bali. Haryasetyaka Dillon yang tak lain adalah anak sulungnya mengabarkan bahwa almahum sebelumnya telah dirawat di Rumah Sakit Siloam, Bali sejak 19 Agustus 2019. Ketika berlibur bersama istrinya tersebut HS Dillon mengalami komplikasi jantung dan paru-paru sehingga harus dibawa ke RS. Namun sayang kondisi almarhum semakin memburuk dan menghembuskan napas terakhirnya pada hari Senin, 16 September 2019 pukul 18.27. Beliau wafat di usia 74 tahun.

Usman Hamid, Direktur Eksekutif Amnesty International Indonesia menilai bahwa Dillon adalah sosok yang peduli terhadap sesama, khususnya bagi perlindungan Hak Asasi Manusia. Menurutnya, pria yang lahir di Medan, 23 April 1945 itu selalu mengajak siapa pun untuk memikirkan bagaimana pentingnya hidup berbangsa yang terdiri dari sekat peredaan suku, agama, ras dan asal-usulnya.

HS Dillon Sosok yang Gigih
Mantan Aktivis HAM, HS Dillon. Meninggal Dunia di Bali

Mungkin banyak dari kita yang kurang mengenal HS Dillon, padahal sebelumnya ia telah lama erkiprah di Komnas HAM termasuk dalam penyelidikan pelanggaran HAM berat yang terjadi di Timor Timur. HS Dillon begitu aktif dalam kegiatan dan kepentingan kemanusiaan, ini terlihat dari riwayat jabatan yang pernah ia emban, diantaranya adalah anggota Komnas HAM, Dewan Ekonomi Nasional, Tim Gabungan Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, Kepala Badan Koordinasi penanggulanan Kemiskinan, serta Utusan Khusus Presiden dalam bidang Penanggulangan Kemiskinan.

Komisi Pemberantasan Korupsi menjadi bagian yang cukup kehilangan atas wafatnya pria keturunan India tersebut. Mereka menilai bahwa HS Dillon adalah sosok pejuang HAM dan pegiat antikorupsi yang gigih dalam mendukung KPK. Bagi mereka, sosok HS Dillon menjadi inspirasi bagi para pegiat antikorupsi karena memiliki semangat yang teguh dalam membantu dan memberi dukungan kepada KPK. Itu terlihat ketika ia datang ketika KPK membutuhkan dukungan serta mengkritik ketika KPK perlu diingatkan.

Mantan Aktivis HAM, HS Dillon. Meninggal Dunia di Bali

Berkat kegigihannya dalam sikap sosialisnya itu, HS Dillon pernah mendapat penghargaan Global Awards dari Priyadarshni Academy India. Itu didapat karena ia dinilai sebagai orang keturunan India yang berkontribusi positif bagi negera domisilinya. Selain itu, ia juga pernah mendapat penghargaan langsung dari Bapak Presiden Joko Widodo yakni tanda jasa bintang Mahaputra Utama.

Sementara itu, jenazah dari almarhum HS Dillon rencananya akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan. Jenazah akan dilakukan proses kremasi terlebih dahulu di Krematorium Kertha Semadi, Mumbul Nusa Dua. Selanjutnya, jenazah baru akan dibawa ke TMP Kalibata untuk dilakukan upacara pemakaman.

emoticon-Turut Berdukaemoticon-Turut Berduka


Mari kita doakan beliau semoga tenang di alam sana, dan segala amal ibadah dan perjuangannya diterima. Sosok inspiratif yang harus dikenal sebab kita butuh orang-orang seperti beliau.
Diubah oleh az.freak 17-09-2019 07:01
anasabilaAvatar border
GrestaAvatar border
Gresta dan anasabila memberi reputasi
2
372
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan