ferdygalehAvatar border
TS
ferdygaleh
Jagalah Lisan untuk Keutuhan Bangsa


Rasisme merupakan suatu tindakan dengan cara membedakan seseorang atau suku dengan cara seperti warna kulit, ras, rambut dan sebagainya. Rasisme ini bisa disebut dengan bullyingnamun sudah menjadi ranah suatu budaya dan suku sehingga dapat mengakibatkan suatu perpecahan. Di Indonesia Rasisme tidak dapat dipungkiri terjadi karena Indonesia memiliki beragam suku, ras, budaya dan agama. Namun, suatu tindakan rasis tidkak akan terjadi di Indonesia jika kita memegang teguh PANCASILA yang di dalamnya sudah tertuang anjuran untuk saling toleransi dan menjadi persatuan.



sumber : liputan6.com

PAPUA merupakan wilayah Indonesia yang di istimewakan di wilayah timur Indonesia. Namun kekentalan budaya yang melekat dalam Papua baru saja menjadi tontonan yang tidak layak. Sebuah kata Monyetsangat tidak pantas terlontarkan dari mulut untuk menyamakannya dengan manusia. Hanya orang biadab dan tidak menganut peri kemanusiaan yang menganggap manusia seperti hewan.
Untuk dapat dihargai oleh orang lain maka kita juga harus menjaga rasa hormat kepada sesama. Kerusuhan yang terjadi akibat rasis ini menjadi suatu penghalang untuk keutuhan bangsa. Kewajiban warga negara menjaga ketahanan dan membela tanah air bukan menciptakan perpecahan.
Pemahaman atas dasar negara sebagai ideologi bangsa Indonesia saya sara gagal diterapkan dalam masyarakat yang terpengaruh atas paham rasisme. Layaknya orang yang tidak memiliki etika dan hak untuk memaki ras dan suku bangsa. Jika terus saja paham rasis ini menyebar luas maka hancur negeri ini. Tindakan rasis ini harus menjadi pelajaran untuk negara ke depannya. Jangan sampai kesalahan ini terulang kembali dan semakin menghancurkan negara ini.
Kita semua adalah SATU INDONESIA, tidak ada yang membedakan kita, biarlah budaya, ras, suku, dan agama menjadi perbedaan yang dapat MENYATUKAN kita melalui sebuah TOLERANSI HIDUP.
Satu hal kunci untuk mencegah Rasisme yaitu kita harus dapat menerapkan amalan dasar Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, jika semua telah terlaksana maka saya rasa permasalahan yang dapat merusak utuhan bangsa tidak akan lagi datang. Bukan meniru budaya barat sebagai ajang Trend yang tidak sesuai dengan paham ideologi Indonesia. Pancasila merupakan ideologi dari leluhur yang menjadi kewajiban untuk dimplementasikan dalam kehidupan bermasyarakat, jadi kuncinya hanya satu yaitu Pancasila.

STOP RASIS DAN DISKRIMINASI!
asmulfaisiAvatar border
asmulfaisi memberi reputasi
1
212
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan