- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Melewati Krisis-krisis Dalam Kehidupan


TS
tafakoer
Melewati Krisis-krisis Dalam Kehidupan
Hidup yang kita jalani selalu saja ada hal yang menarik karena kondisi hidup tak selalu sama. Hidup ini seperti roda yang berputar, kadang ada di atas dan kadang ada di bawah. Tak ada yang abadi dalam hidup ini termasuk diri kita dalam menikmati kejayaan tak akan selalu selamanya bersama. Hidup ini begitu dinamis, maka janganlah heran bila hidup ini seringkali terbolak-balik dari yang kaya jadi miskin dan dari miskin menjadi kaya dan lain sebagainya.

Naik turunnya kehidupan seringkali dialami oleh banyak orang mulai dari semangat, penghasilan dan lain sebagainya. Semua hal itu seringkali menghiasi kehidupan setiap orang. Tak sedikit harapan yang tak sesuai dengan kenyataan yang seringkali melahirkan rasa kecewa di hati. Tak dapat dipungkiri bahwa diri kita akan selalu menghadapi masalah demi masalah di setiap waktunya sehingga tak jarang menguji diri apakah kuat untuk melewatinya atau malah sebaliknya.
Masalah akan selalu ada dalam kehidupan, dari kecil hingga dewasa tentu setiap orang akan akrab dalam masalah. Di setiap perjuangan tentu akan selalu ada hambatan yang akan mengujinya apakah akan tetap konsisten atau malah berhenti di tengah jalan. Setiap perjalanan hidup memang bukan hanya menghasilkan cerita-cerita kehidupan semata namun juga drama-drama kehidupan dan juga pelajaran kehidupan bagi siapa saja yang bisa memahaminya yang terkadang memiliki kesannya tersendiri bagi setiap orang.
Tak jarang masa-masa krisis pun seringkali terjadi, ditengah naik turunnya perjalanan hidup tak jarang krisis sering dihadapi setiap orang karena dihimpit banyak masalah mulai dari finansial, hubungan sosial, percintaan dan lain sebagainya yang seringkali menguji hati dan juga mental apakah bisa kuat untuk melewatinya. Menjalani hidup yang penuh krisis bukan perkara mudah, disinilah ketenangan dan pikiran positif dibutuhkan agar bisa melewati masa-masa ini yang seakan seperti tiada akhirnya.
Masa-masa krisis memang seringkali menghantui setiap orang, bagi mereka yang tak kuat mental bisa membuat seseorang nekat melakukan jalan pintas yang ujungnya membuatnya merugi. Masa-masa krisis memang melelahkan dan seakan diri tak kuat menjalani kehidupan. Namun sudah semestinya setiap orang bisa menyadari bahwa inilah kehidupan dengan segala bentuk kejadian-kejadian yang dialami. Ketika masa-masa krisis tentu jangan terlalu banyak pikiran, cobalah dengan tenangkan diri dan berpikir positif untuk mencari jalan keluar dan hilangkan rasa kekhawatiran dalam diri agar mental tidak jatuh sejatuh-jatuhnya.

Setiap orang tentu pernah terpuruk, namun bukan berarti tak bisa bangkit lagi. Untuk itulah bersabar dan jalani masa-masa krisis yang menimpa diri karena hidup tak selamanya selalu susah. Kuatkan diri dan mental serta yakinlah bahwa segala masalah pasti selalu ada jalan keluarnya dan krisis-krisis yang menimpa diri akan berlalu selama diri kita mampu untuk mencari jalan keluarnya. Demikian paparan tulisan ane kali ini, agan dan sista ingin menambahkan tau menanggapi? silahkan sampaikan di kolom komentar dan sampai jumpa di tulisan selanjutnya.
Sumber :
Opini pribadi dan inspirasi kehidupan
Pembelajaran semasa sekolah dan kuliah
Sumber gambar via google images

Credit : tirto.id
Naik turunnya kehidupan seringkali dialami oleh banyak orang mulai dari semangat, penghasilan dan lain sebagainya. Semua hal itu seringkali menghiasi kehidupan setiap orang. Tak sedikit harapan yang tak sesuai dengan kenyataan yang seringkali melahirkan rasa kecewa di hati. Tak dapat dipungkiri bahwa diri kita akan selalu menghadapi masalah demi masalah di setiap waktunya sehingga tak jarang menguji diri apakah kuat untuk melewatinya atau malah sebaliknya.
Masalah akan selalu ada dalam kehidupan, dari kecil hingga dewasa tentu setiap orang akan akrab dalam masalah. Di setiap perjuangan tentu akan selalu ada hambatan yang akan mengujinya apakah akan tetap konsisten atau malah berhenti di tengah jalan. Setiap perjalanan hidup memang bukan hanya menghasilkan cerita-cerita kehidupan semata namun juga drama-drama kehidupan dan juga pelajaran kehidupan bagi siapa saja yang bisa memahaminya yang terkadang memiliki kesannya tersendiri bagi setiap orang.
Tak jarang masa-masa krisis pun seringkali terjadi, ditengah naik turunnya perjalanan hidup tak jarang krisis sering dihadapi setiap orang karena dihimpit banyak masalah mulai dari finansial, hubungan sosial, percintaan dan lain sebagainya yang seringkali menguji hati dan juga mental apakah bisa kuat untuk melewatinya. Menjalani hidup yang penuh krisis bukan perkara mudah, disinilah ketenangan dan pikiran positif dibutuhkan agar bisa melewati masa-masa ini yang seakan seperti tiada akhirnya.
Masa-masa krisis memang seringkali menghantui setiap orang, bagi mereka yang tak kuat mental bisa membuat seseorang nekat melakukan jalan pintas yang ujungnya membuatnya merugi. Masa-masa krisis memang melelahkan dan seakan diri tak kuat menjalani kehidupan. Namun sudah semestinya setiap orang bisa menyadari bahwa inilah kehidupan dengan segala bentuk kejadian-kejadian yang dialami. Ketika masa-masa krisis tentu jangan terlalu banyak pikiran, cobalah dengan tenangkan diri dan berpikir positif untuk mencari jalan keluar dan hilangkan rasa kekhawatiran dalam diri agar mental tidak jatuh sejatuh-jatuhnya.

Credit : lichtgestalten-recruiters.de
Setiap orang tentu pernah terpuruk, namun bukan berarti tak bisa bangkit lagi. Untuk itulah bersabar dan jalani masa-masa krisis yang menimpa diri karena hidup tak selamanya selalu susah. Kuatkan diri dan mental serta yakinlah bahwa segala masalah pasti selalu ada jalan keluarnya dan krisis-krisis yang menimpa diri akan berlalu selama diri kita mampu untuk mencari jalan keluarnya. Demikian paparan tulisan ane kali ini, agan dan sista ingin menambahkan tau menanggapi? silahkan sampaikan di kolom komentar dan sampai jumpa di tulisan selanjutnya.

Sumber :
Opini pribadi dan inspirasi kehidupan
Pembelajaran semasa sekolah dan kuliah
Sumber gambar via google images


zeeblur memberi reputasi
1
1.6K
12


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan