- Beranda
- Komunitas
- Story
- Stories from the Heart
Perkemahan Sabtu Minggu Di SMAN 1 Manggala


TS
phannu.ari
Perkemahan Sabtu Minggu Di SMAN 1 Manggala

Sabtu sore kami para siswa baru di SMAN 1 Manggala berkumpul untuk melaksanakan persami di sekolah. Kenalkan aku udin siswa paling lucu di kelas 10.1, kelas yang dihuni oleh orang – orang pintar dengan nilai ujian akhir nasional terbaik di Kabupaten Manggala.
Sumber
Kali ini aku sekelompok dengan Hendra, Suci, Winda dan Akbar. Nama kelompok kami serigala. Karena nama kelompok itulah kami mnejadi bulan – bulanan anggota kemolpok lain. Mereka memanggil kami yang laki – laki dengan sebutan ganteng – ganteng serigala seperti judul sinetron yang sempat tren, kurang motor besar saja.
Karena persami nya di sekolah, semua siswa tidak mendirikan tenda sebagai tempat tinggal tapi kami semua tinggal di dalam kelas.
Kelompokku tinggal di kelas bagian utara perpustakaan yang merupakan laboratorium biologi.
Sebelum memulai kegiatan kamipun dipersilahkan untuk beristirahat di tempat masing – masing.
‘‘Ayo kita susun bangku – bangkunya jadi tempat tidur kawan – kawan.’’ Perintahku sambil menunjuk beberapa bangku.
Dengan sigap kamipun menyusun beberapa bangku dan jadilah tempat beristirahat.
---
Malampun datang, dan jam makan pun datang.
‘‘Makan apa kita malam ini gais?’’ Sahut Suci dan Winda secara bersamaan.
Tak ada satupun yang menjawab pertanyaan mereka. Semua asik memegang ponsel pintar mereka.
Akhirnya suci dan winda memasak mie instan di tambah 2 bungkus sosis.
Sebelum melakukan kegiatan malam, kami terlebih dahulu mengisi perut.
‘‘Kok mie nya tidak ada rasa yah, mungkin airnya banyak.’’ Kata Hendra dengan mimic mukanya yang datar.
Pendapat hendra diyakan oleh kawan – kawan lainnya.
Karena waktu yang menipis, kamipun dengan terpaksa memakannya. Bermodalkan kecap manis kami semua bias lahap menghabiskannya.
Kegiatan malampun dimulai, kami diberi pelajaran dan pengenalan mengenai organisasi pramuka.
Selama materi berlangsung beberapa kawan tertidur pulas. Seorang teman bahkan sempat mendengkur. Suaranya nyaring terdengar di tengah keheningan siswa lain yang sementara mendengarkan materi. Karena kesal kakak pembinapun mengambil air minum kemasan lalu menyiram wajahnya. Sontak kami semua tertawa terbahak – bahak. Hingga tak terasa jam istirahatpun tiba dan kami kembali ke ruangan masing – masing.
---


Sumber
Minggu Pagi aku terbangun duluan dari teman – teman lainnya.
Minggu Pagi aku terbangun duluan dari teman – teman lainnya.
‘‘Woiii bangun sudah pagi.’’ Teriakku sambil memukul – mukul piring kaleng yang kubawa dari rumah.
Akhirnya mereka bangun dan langsung ke wc mencuci muka. Sebagai teman yang baik akupun memasakkan mereka bubur karena cuma itu yang bisa aku masak selain air panas.
Sarapan pun dimulai sebelum melaksanakan aktivitas pagi ini. Semua temanku tak ada yang memprotes masakanku kali ini.
---
Kegiatan pagi ini yaitu belajar baris – berbaris. Beberapa siswa uring – uringan mengikuti kegiatan ini. Kakak Pembina bahkan beberapa kali terlihat marah melihat tingkah kami.
Ketika asik belajar baris berbaris, terjadilah peristiwa yang tidak diinginkan. Puluhan siswa kesurupan berjamaah. Kakak pembinapun panik dan memanggil guru yang tinggal di perumahan sekolah. Setelah satu siswa sembuh, siswa yang lainpun tertular. Keadaan makin memburuk dan membuat siswa lainnya panik. Akhirnya kakak Pembina mengambil keputusan untuk menutup acara persami dan memulangkan kami lebih awal.
Keputusan tersebut adalah keputusan terbaik dan kamipun pulang sambil bawa perlengkapan kami masing – masing.


anasabila memberi reputasi
1
315
0
Thread Digembok
Thread Digembok
Komunitas Pilihan