Kaskus

Entertainment

indradiantiAvatar border
TS
indradianti
Stop Rasisme, kenali keunggulan masing-masing personal!
Stop Rasisme, kenali keunggulan masing-masing personal!

Hai hai kaskus mania, para Agan dan Sista.

Ane mau ngucapin selamat hari ulang tahun kemerdekaan RI yang ke 74th. Tidak terasa kita sudah merdeka dan memasuki tahun ke tujuh puluh empat. Sebagai bangsa Indonesia, Ane merasa sangat bersyukur atas kemerdekaan ini, yang memang tidak mudah untuk didapatkan. Oleh karena itu Ane berharap kita tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

Baru- baru ini ada berita tentang rasisme yang dialami mahasiswa papua saat mengenyam pendidikan. Alangkah sedihnya di bulan kemerdekaan ini, bangsa kita harus mengalami perlakuan yang tidak mencerminkan pancasila.
Kita sendiri jika diperlakukan demikian, tentu tidak mau bukan?


Spoiler for :
Sumber

Ada beberapa ujaran yang menyebutkan kalau saudara dari papua kita dianggap primata ( monyet) di sisi lain mengatakan, saat salah satu mahasiswa tersebut naik angkot para penumpang lainnya langsung menutup hidungnya. Sungguh tindakan yang tidak mencerminkan sikap toleransi. Andai kita menjadi mereka, tentulah perbuatan ini sangat menyinggung sekali. Apalagi mereka datang ke daerah kita untuk mengenyam pendidikan. Seharusnya hal ini tidak dibiarkan.

Jika saja daerah mereka memiliki fasilitas pendidikan yang lengkap, tentulah mereka tidak perlu jauh-jauh datang ke daerah kita. Namun, hal ini juga harusnya bukan menjadi perbedaan dan halangan. Dengan adanya pertukaran pelajar akan membuat masing-masing siswa belajar, tentang perbedaan dan kebudayaan masing-masing daerah. Ditambah kita akan menjadi bangsa yang rukun dalam pandangan dunia.

Bapak presidenpun memberikan instruksi yang tegas terhadap sikap rasisme ini. Seperti yang dikutip disalah satu tabloid.

Quote:


Spoiler for :
Sumber

Sudah jelas bukan, bahwa tindakan rasisme merupakan melanggar hukum.
So, kita harus lebih berhati- hati lagi dalam memperlakukan orang lain. Jangan sampai perlakuan yang tidak baik yang tidak kita inginkan justru dialami orang lain.

Lagi pula, kita sepatutnya bangga terhadap keistimewaan papua yaitu:

1. Tambang emas

Spoiler for :
Sumber

Daerah papua nugini merupakan daerah yang memiliki tambang emas terbesar no 3 di dunia. Seperti dilansir dari Mining Global, Jumat (13/7/2018) Lokasi emas tersebut berada di provinsi Irlandia baru, timur laut port Moresbay. Jadi, bangsa kita merupakan bangsa yang memiliki kekayaan alam yang luar biasa.

2. Burung cendrawasih

Spoiler for :
Sumber

Burung yang terkenal dengan keelokan bulunya dan merupakan maskot dari papua ini, merupakan hewan yang sering ditemui di daerah Indonesia bagian timur. Jenis dan populasi terbesar berada di pulau papua. Burung indah ini dijuluki Birds of paradise. Sangat indah bagaikan dari surga. Inilah keistimewaan yang dimiliki papua nugini.

3. Memiliki Puncak bersalju

Spoiler for :
Sumber

Tidak hanya daerah luar negeri yang memiliki salju, di Papua kita bisa menemukan salju. Tepatnya di puncak gunung jayawijaya. Di tempat inilah kita menemukan satu-satunya salju yang ada di Indonesia.

4. Keindahan pulaunya

Spoiler for :
Sumber

Di papua kita bisa melihat pesona dan keindahan Raja empat. Kawasan kepulauan tersebut terkenal dengan keindahan alam bawah lautnya. Jadi, kita harusnya bangga terhadap apa yang ada di daerah Papua.

Melihat begitu banyaknya keunggulan yang dimiliki Papua, kita seharusnya bangga dan lebih mencintai bangsa sendiri. Karena manusia memang diciptakan tidak sempurna dan kesempurnaan hanya milik sang Pencipta. Oleh karena itu, dengan saling membantu dan menghormati masing-masing personal, kita akan membentuk bangsa yang bersatu.

Seperti semboyan negara kita. "Bersatu kita teguh, Bercerai kita runtuh"

Marilah bersama-sama kita menjaga keutuhan negeri ini dengan mengesampingkan ego masing-masing.

Sekian trit dari Ane kali ini. Semoga kita selalu menjadi bangsa yang solid dan menjaga keutuhan NKRI.

MERDEKA emoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesia






Sumber : Opini pribadi
Sumber
0
209
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan