Kaskus

Entertainment

l13skaAvatar border
TS
l13ska
Rasis Kug Bangga?! Say No To Racisme
Rasis Kug Bangga?! Say No To Racisme

Rasisme adalah suatu sistem kepercayaan atau doktrin bahwa perbedaan biologis yang melekat pada manusia menentukan pencapaian budaya atau individu- bahwa ras tertentu lebih superior dan berhak mengatur ras yang lainnya.


Spoiler for pengertian rasisme (wikipedia):


Di Amerika sebelum mantan presiden Barack Obama berkuasa. Isu dan konflik rasisme sering terjadi bahkan tak jarang mereka orang negro yang berkulit hitam dikucilkan dari pergaulan. Terpilihnya Barack Obama sebagai presiden kala itu sebagai penanda terhapusnya rasisme di negara adidaya tersebut. Namun pasca berakhirnya kepemimpiman Obama, kasus rasisme kembali menggaung di era kepemimpinan Thrump.

Rasis Kug Bangga?! Say No To Racisme
Picture: voaindonesia.com


Lalu bagaimana dengan Indonesia? Kenapa kita sekarang justru ikut tenggelam dalam isu rasisme yang berkepanjangan?


Isu rasisme sekarang semakin mencuat terlebih beberapa tahun terakhir. Jika di era Jakarta dipimpin Ahok isu rasisme China plus akidah diangkat. Tak hanya itu di pemerintahan sekarang China/Tiongkok digadang-gadang akan menjajah Indonesia. Hingga kebencian sebagian besar rakyat ini terhadap bangsa dan keturunan China di Indonesia semakin besar.

Padahal warga keturunan China di Indonesia sangat banyak. Dan warga keturunan China memeluk berbagai agama ada kristen, Budha, Konghuchu bahkan tak jarang mereka adalah muslim.

Entah apa yang sedang terjadi hingga persatuan dan kesatuan yang mampu terjaga berkat semboyan Bhineka Tunggal Ika seolah begitu mudah luntur oleh isu-isu rasisme seperi di atas. Padahal tak mudah bagi generasi pendahulu yang memperjuangkan bangsa ini untuk merebut kemerdekaan.

Sekarang di Indonesia pasca acara demo beberapa mahasiswa Papua di kota Malang. Suasana pasca musim pemilu kembali terjadi. Tak lagi kondusif dan penuh manipulasi dari segi pemberitaan. Suasana semakin memanas karena banyaknya pro dan kontra dari publik bahkan dalam dunia maya.

Apa yang salah dengan rakyat negeri Ini? Kenapa begitu mudah diadu domba oleh isu-isu rasisme yang disebarkan beberapa orang tak bertanggungjawab.


Seharusnya kita bisa mencontoh perjuangan seorang lelaki yang justru rela memghapus semua tato simbol rasisme yang memenuhi wajah dan lehernya.

Bukan tanpa alasan, semua ia lakukan demi anaknya. Tak mudah menghapus semua tato itu. Banyak hal ia alami pasca penghapusan tato tersebut. Bahkan ancaman pambunuhan dari kelompok anti rasis yang pernah ia ikuti. Saat penghapusan tato ia harus mengalami rasa sakit bertubi-tubi saat dan pasca operasi plastik pembersihan wajah yang dilakukan.

Rasis Kug Bangga?! Say No To Racisme
Picture: Brilio


Isu rasisme sempat membuat saya khawatir dengan si bungsu. Beberapa orang sering menyebutnya mirip seperti orang China. Kekawatiran tersebut bukan tanpa alasan. Beberapa kawan saya yang seagama bahkan hampir kebanyakan muslim di Indonesia sedang menyimpan ketidaksukaan terhadap bangsa China. Saya kawatir jika kedepan hal ini akan berimbas pada anak saya.

Pada kesempatan kali ini saya ingin menambahkan keturunan China tak hanya terdiri satu, dua atau sepuluh orang saja. Tapi keturunan China terdiri di Indonesia terdiri dari berbagai macam agama. Saya rasa kurang tepat jika kita membenci dan membedakan seseorang hanya karena ia keturunan China.

Terlebih keturunan Tionghoa sudah ada di Indonesia sejak berpuluh-puluh bahkan ratusan tahun yang lalu. Sadar atau tidak orang muslim juga ada yang dari Tionghoa seperti Laksamana Jenderal Cheng Ho yang namanya diabadikan jadi beberapa nama masjid di Jawa Timur.

Rasis Kug Bangga?! Say No To Racisme
Picture: merahputih.com



Jadi masihkah kita merasa bangga karena kita Jawa, Papua, Kalimantan atau China?

Pada hakikatnya Tuhan menciptakan kita dari satu kemudian beranak-pinak hingga menjadi golongan, suku-suku dan berbangsa. Sebagaimana firman Allah dalam Al-Qur'an:

Rasis Kug Bangga?! Say No To Racisme
Sumber: Al-Quran Dugital, Andi Umpam


Menghina fisik seseorang sama halnya kita menghina Sang Pencipta. So, please stop racisme!


Rasis Kug Bangga?! Say No To Racisme

Saya penulis thread ini adalah orang yang terlahir dari rahim wanita Madura dan ayah seorang Jawa. Saya adalah Indonesia.



Sumber:
Wikipedia
Opini pribadi
Gambar Masjid
triwinartiAvatar border
delia.adelAvatar border
santaikalusAvatar border
santaikalus dan 2 lainnya memberi reputasi
3
957
16
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan