Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rektivianAvatar border
TS
rektivian
10 Tips & Panduan Traveling Pertama Kali ke Thailand
Apakah kamu berencana mengunjungi Thailand untuk yang pertama kalinya? Tak bisa dipungkiri, kamu mungkin merasakan kekuatiran saat hendak bepergian untuk yang pertama kalinya ke Thailand. Ada berbagai hal yang menimbulkan rasa kuatir, misalnya saja perbedaan budaya, makanan, bahasa hingga kekuatiran kelancaran perjalanan wisata. Nah, khusus untuk kamu yang berencana pergi berlibur ke Thailand pertama kalinya, simak tips dan panduan berikut ini.

Berpakaian

Mungkin dalam perjalanan berlibur ke Thailand, ada satu atau dua kuil yang akan kamu kunjungi. Sebagai tempat beribadah, sebaiknya kenakanlah busana yang sopan sebagai tanda bahwa kamu menghormati tempat ibadah dan kebudayaan orang lain. Hindari memakai celana atau rok pendek. Hindari juga mengenakan atasan tak berlengan atau atasan dengan potongan leher terlalu rendah.

Membalas Salam

Ketika bertemu dengan masyarakat Thailand, kamu akan disapa dengan salam yang hangat. Salam yang disebut “wai” ini berupa bahasa tubuh dengan sedikit menundukkan kepala sambil mengatupkan telapak tangan di depan dada. Balaslah salam tersebut dengan cara yang sama. Sementara itu jika kamu ingin menyapa sebuah biksu saat berada di kuil, bungkukanlah badan, tundukkan kepala dan katupkan kedua telapak tangan di depan dada. Dengan cara inilah, kehadiran kamu akan diterima dengan baik.


Image Source : thailand tourism

Menggunakan Taksi atau Tuk Tuk

Taksi dan Tuk Tuk menjadi alat transportasi yang akan sering kamu jumpai saat berada di Thailand. Demi kenyamanan, sebaiknya gunakan taksi yang menggunakan argometer. Jika terpaksa harus menggunakan taksi yang tidak memakai argometer, sebaiknya lakukan tawar menawar harga di awal. Pastikan terjadi kesepakatan sebelum kamu menaikinya. Sebab jika tidak, mungkin kamu akan dikenakan harga yang lebih tinggi dari harga normal.

Demikian juga saat kamu hendak menggunakan Tuk Tuk. Tuk Tuk adalah alat transportasi khas Thailand yang bentuknya mirip bajaj. Lakukan kesepakatan harga di awal agar kamu tahu pasti tarif yang harus dibayarkan. Kamu bisa bertanya pada penduduk Thailand mengenai tarif Tuk Tuk untuk jarak tertentu yang akan ditempuh untuk mendapatkan gambaran.


Image Source : flickr

ATM dan Money Changer

Tak perlu kuatir dengan keberadaan ATM dan Money Changer. Kamu bisa menemukannya dengan mudah di Thailand. Saat tiba di bandara Thailand, kamu akan segera mendapati beberapa ATM dan Money Changer. Kamu bisa segera melakukan tarik tunai atau menukarkan uang begitu sampai di bandara sebelum memulai perjalanan berlibur di Thailand.

Berbelanja di Pasar

Tentu kamu ingin mendapatkan barang-barang yang murah saat berada di Thailand. Tak hanya untuk koleksi pribadi, tetapi juga sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang. Untuk mendapatkan harga barang yang murah, sebaiknya berbelanjalah di pasar-pasar. Jangan lupa untuk menawar harga agar kamu mendapatkan harga yang benar-benar murah. Beberapa pasar yang wajib kamu kunjungi antara lain bazar malam Chiang Mai, pasar akhir pekan Chatuchak di Bangkok, dan pasar terapung Tha Kha yang berada di dekat Samut Songkhram.


Image Source : sabai brighton 

Tabir Surya dan Lotion Anti Nyamuk

Ada berapa banyak spot wisata di Thailand yang akan kamu kunjungi? Untuk spot-spot wisata di alam terbuka seperti pantai, air terjun, gua dan taman nasional sebaiknya siapkanlah tabir surya serta lotion anti nyamuk. Tabir surya akan melindungi kulitmu dari sengatan sinar matahari saat berada di pantai. Sedangkan lotion anti nyamuk akan melindungi kulitmu dari gigitan nyamuk ketika keluar masuk hutan untuk mengunjungi gua ataupun air terjun.

Belajar Bahasa

Sebelum pergi berlibur ke Thailand, ada baiknya kamu belajar sedikit Bahasa Thailand. Sebagai salah satu negara tujuan wisata, memang sebagian besar orang-orang Thailand memahami Bahasa Inggris. Namun tak ada salahnya jika kamu menyapa mereka dengan menggunakan Bahasa Thailand. Pastinya mereka akan sangat senang sekali. Kata-kata dalam Bahasa Thailand yang perlu kamu pelajari antara lain ucapan terimakasih, mengucapkan salam ketika bertemu, dan ungkapan-ungkapan sejenis lainnya.

Membeli Makanan di Jalanan

Ada banyak kuliner yang bisa kamu temukan saat berjalan-jalan di Thailand. Harganya pun terbilang murah dan rasanya tak kalah lezat dengan makanan-makanan di restoran. Namun sebaiknya berhati-hatilah saat membeli makanan di tepi-tepi jalan. Perhatikan selalu kebersihannya. Pilihlah pedagang atau warung yang ramai pengunjung. Biasanya warung seperti ini makanannya lebih segar karena cepat terjual. Jangan lupa untuk mencuci tangan sebelum dan sesudah makan, terlebih jika kamu memilih untuk makan di tepi jalan.


Image Source : ytravel

Perhatikan Barang-barang Bawaan

Seperti halnya di daerah-daerah wisata pada umumnya, ada saja orang-orang jahat yang memanfaatkan situasi untuk kepentingannya sendiri. Karena itu, perhatikan selalu barang bawaanmu. Pastikan barang-barang tersebut ada di dekatmu. Jangan mudah percaya dengan orang-orang yang baru saja dikenal. Manfaatkan layanan-layanan informasi wisatawan untuk mendapatkan informasi yang benar.

Travel

Jika kamu tak ingin repot mengurus tiket pulang pergi, penginapan dan menentukan spot-spot wisata yang hendak dikunjungi, sebaiknya gunakanlah layanan biro travel. Biro travel akan mengatur perjalananmu dengan baik sehingga perjalanan liburanmu menjadi lebih menyenangkan. Terutama bagi kamu yang baru pertama kali hendak ke Thailand, layanan biro travel bisa menjadi pilihan yang tepat.

Nah, itulah beberapa tips dan panduan berlibur ke Thailand untuk pertama kalinya yang penting untuk kamu ketahui. Dengan menyimak tips serta panduan ini, semoga perjalananmu kelak ke Thailand menjadi lebih mudah dan menyenangkan.

H.I.S Tours & Travel memiliki 279 cabang yang siap memberikan pelayanan terbaik untuk kamu. Serahkan perjalanan kamu ke Thailand pada H.I.S Travel!

0
395
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan