uratkumbangAvatar border
TS
uratkumbang
Pasangan Penguin Gay di Kebun Binatang Berlin Adopsi Telur Telantar

Berlin -
Pasangan penguin gay di Kebun Binatang Berlin, Jerman, sedang merawat telur telantar sejak Juli lalu sebagai upaya mereka menjadi orang tua.

Pasangan penguin gay atau penyuka sesama jenis, yang diberi nama Skipper dan Ping, ingin memiliki anak perempuan sendiri, dan bahkan mereka disebutkan pernah "mencoba menetaskan ikan dan batu", kata juru bicara Kebun Binatang Berlin, Maximilian Jger kepada surat kabar Berliner Zeitung.

Dia menjelaskan dua penguin raja ini telah mengadopsi telur, yang ditinggalkan oleh penguin betina di kebun binatang itu.

Mereka kemudian digambarkan "berperilaku seperti orang tua teladan, bergiliran menjaga telur agar terus hangat", dengan cara menyandarkannya pada kaki mereka di bawah penutup kulit perut.

Pasangan 'gay' penguin akhirnya berpisah
Nasib penguin Happy Feet tak diketahui
Burung juga bisa 'homoseksual'
Saat ini Skipper dan Ping melakukan hal terbaik demi melindungi dari tuduhan dari pesaing mereka yang cemburu, setelah mereka berusaha menjadi orang tua angkat dari telur tersebut.

'Tahu apa yang mereka lakukan'

"Kami hanya meletakkan telurnya di kaki salah satu penguin, dan dia sudah tahu apa yang harus dilakukan," kata penjaga kebun binatang, Norbert Zahmel.

Salah-seorang penguin betina dalam kelompok enam penguin raja di kebun binatang itu kurang berminat terhadap telurnya.

Saat ini Kebun Binatang Berlin tidak memiliki anak penguin sejak 2002. "Jadi, kalau telur itu menetas, itu merupakan peristiwa luar biasa," kata Zahmel kepada Berliner Zeitung.

Pasangan berusia 10 tahun itu dipindahkan ke Berlin dari Kebun Binatang Hagenbeck di Hamburg pada April lalu, dan sejak saat itulah mereka tidak dapat dipisahkan.

Penguin gay dari kedua jenis kelamin bukanlah hal baru, dan dapat ditemukan pada penguin di alam liar maupun di penangkaran.

Di Kebun Binatang London, penguin gay ikut 'berpartisipasi' dalam acara Pride 2019.

Lantas di Dingle Oceanworld Aquarium di Irlandia bahkan memiliki mayoritas penguin gay, dengan delapan dari 14 penguin jenis gentoo berpasangan yang memiliki kelamin yang sama.

Kembali lagi ke pasangan penguin gay Skipper dan Ping di Berlin yang merindukan kehadiran anak. "Masalahnya, kita tidak tahu apakah telur itu dibuahi," kata Maximilian Jger.

Apabila mereka beruntung, Kebun Binatang Berlin akan menyambut penguin betina pertamanya yang lahir dari pasangan gay pada awal September nanti


Sumur: https://m.detik.com/news/bbc-world/d...telur-telantar

Watdefak...masa iya binatang gay.?? emoticon-Wakaka
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
1.4K
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan