noviarini21Avatar border
TS
noviarini21
Parade Bintang-Bintang Muda Di Bursa Transfer Musim Panas, Siapa Yang Terbaik?
Pesepakbola usia 23 tahun sangat penting keberadaannya di suatu tim. Kehadiran mereka akan menambah dimensi kedalaman suatu klub sepakbola dalam mengarungi semusim penuh beratnya kompetisi. Bagi pesepakbola itu sendiri, usia 23 tahun jadi sangat penting ketika mereka memutuskan untuk berganti klub terutama jika mereka mempertimbangkan tawaran dari tim-tim besar Eropa.
Mereka harus mempertimbangkan persaingan yang akan dihadapi di tim baru nantinya. Selain itu, mereka akan melihat kesempatan untuk mendapat menit bermain penuh seperti yang dulu ia dapatkan di tim lamanya. Hal ini tentunya akan menjaga peluang mereka untuk menjadi pilihan tim pelatih di tim nasional negara mereka sendiri.

Kylian Mbappe adalah salah satu contoh terbaik yang saat ini sedang berkembang bersama PSG. Akan tetapi akan ada bakat-bakat terbaik yang akan tersia-siakan seperti yang pernah terjadi pada Renato Sanches di Munich.

Jadi kedepannya, bakat muda seperti Aaron Wan-Bissaka, Frenkie de Jong, Matthijs De Ligt, Daniel James, dan Joao Felix akan menemukan kerikil-kerikil yang tidak diketahui sumbernya, tentunya hadirnya batu kerikil harus mampu mereka singkirkan demi kebaikan karir mereka di tim besar Eropa.

Akankah De Jong akan membantu kita untuk sekali lagi melihat kombinasi skill apik Xavi - Iniesta? Ataukah Felix dapat mewarisi tradisi sebagai pencetak gol ulung untuk Atletico Madrid? Bisakah Wan-Bissaka menyulap lini pertahanan United menjadi yang terkokoh musim depan?

Berikut 4 pemuda terbaik yang namanya menjadi prospek panas di bursa transfer musim panas ini.

Aaron Wan-Bissaka


gambar: thenational.com

Pada akhir November lalu, bintang muda Inggris ini baru merayakan usianya yang ke 22 tahun. Namun kini, mantan pemain didikan Crystal Palace ini menjadi pujaan anyar publik Old Trafford lewat proses kepindahan yang menelan dana senilai 50 juta pound. Ini bisa dikatakan terlalu tinggi untuk pemain muda yang belum memiliki banyak prestasi dan baru semusim merasakan ketatnya persaingan Liga Inggris.

Namun, Solskjaer memilih bertaruh pada intuisinya sebagai legenda Setan Merah. Solskjaer mempercayai bahwa Wan-Bissaka akan mampu memperkuat pertahanan mereka yang terlalu rapuh musim lalu. Dan penggemar Setan Merah pun juga menunjukkan harapan mereka terhadap Wan-Bissaka.

Datang ke Manchester United tentu saja merupakan langkah maju dalam karir Wan-Bissaka. Ia akan menghadapi banyak tantangan dan tekanan yang bisa menguras kepercayaan dirinya karena Setan Merah saat ini masih dalam tahap rekonstruksi untuk kembali menjadi yang terbaik.

Frenkie de Jong


gambar: foxsportasia.com

De Jong membuat Barcelona bertaruh pada talentanya lewat banderol seharga 75 juta euro. Dan tentu bakat Frenkie de Jong bukanlah kelas biasa-biasa saja. De Jong memang bukan pemuda yang terlalu tinggi dan berotot tetapi sebagai imbalannya, Ia memiliki keterampilan dalam menangani sepakbola lewat visi taktisnya yang sangat baik.

Para penggemar Barcelona menaruh harapan besar dalam peranannya sebagai suksesor Xavi-Iniesta. Nama Xavi-Iniesta tentunya sangat melegenda di mata dunia. Setiap orang meyakini bahwa menjadi penerus mereka pasti akan diberi tekanan yang sangat besar.

Meskipun demikian, raksasa Catalan adalah tanah yang ramah bagi bintang Belanda. Jadi percayalah bahwa musim depan Frenkie de Jong akan segera mencapai level teratas sejajar dengan para legenda terbaik Barca.

Matthijs de Ligt


gambar: 90min.com

Setelah banyak desas-desus akan masa depannya, Matthijs de Ligt akhirnya memilih Juventus sebagai penghentian berikutnya untuk mengembangkan karirnya. Namun, debut mantan kapten Ajax ini tidak semanis yang diharapkan banyak orang. Ia juga sudah terlalu dini mencetak gol bunuh diri bersama Nyonya Tua, Italia.

Menilik kultur sepakbola negeri pizza tentunya ini bisa dimengerti karena De Ligt masih perlu waktu untuk berintegrasi dengan sistem pertahanan Juventus. Serie A adalah tempat terbaik yang dapat membantu De Ligt mengembangkan keterampilan seni bertahannya.

Juventus selalu menjadi raja Serie A jauh sebelum kedatangan semifinalis Liga Champions ini. Kehadiran pemain muda ini dengan menghabiskan banyak uang tentunya bukan sekedar untuk menguasai Italia tetapi lebih besar lagi adalah menjadi raja di Eropa.

De Ligt sendiri sudah berjanji akan tetap menjadi bintang yang luar biasa di masa depan yang akan membantu Juventus meraih semua ambisi dan impian yang tertahan selama ini. De Ligt akan bermaian sepakbola dengan meningkatkan seni keterampilan bertahan yang memastikan Nyonya Tua tidak akan mudah dijebol para lawannya lagi.

Joao Felix


gambar: express.co.uk

Banyak orang yang masih skeptis tentang mahar senilai 126 juta euro yang dihabiskan Atletico Madrid untuk merekrut Joao Felix. Tetapi ketika seluruh dunia memanggilnya sebagai The Next Cristiano Ronaldo, ini akan menjadi investasi yang sangat berharga karena Felix baru berusia 20 tahun sehingga potensi perkembangannya sangat besar.

Datang dari Benfika ke Atletico Madrid adalah langkah panjang yang terlalu berani. Performa impresifnya di pramusim hanyalah permulaan karena La Liga bukanlah tempat yang mudah ditaklukan dan sekali memilih untuk memakai seragam Atletico, itu berarti Felix menerima misi untuk mengandaskan dominasi Barcelona - Real Madrid.

Jika Ronaldo adalah legenda hidup milik Real Madrid, mengapa kita tidak menaruh kepercayaan yang sama bahwa Atletico dimasa depan memiliki masa depan yang cerah bersama Joao 'Ronaldo' Felix?

Secara teori, MU, Juventus, Barcelona dan Atletico Madrid akan menjadi pengungkit terbaik untuk mengembangkan lebih lanjut bakat-bakat terbaik dunia. Vinicius berhasil melewati semua ujian hingga kini secara reguler bermain bersama tim utama Real Madrid. Mbappe menyulap dirinya menjadi bintang sesungguhnya dalam dominasi PSG di Ligue 1. Sancho dibuang dan tak dihargai bakatnya namun mampu mengangkat namanya menjadi pujaan Inggris lewat performa menawan bersama tim asal Jerman, Dortmund.

Aaron Wan-Bissaka, Matthijs de Ligt, Frenkie de Jong, Joao Felix dan bakat-bakat muda lain yang memilih menaruh harapan bermain bersama klub besar Eropa pastinya berharap nasib mereka akan seperti Mbappe. Bersinar dan menjadi mega bintang dunia.

Selebihnya, mari kita lihat bagaimana mereka mencoba meraih keberuntungan itu!


Sumber Referensi:

Thesun.co.uk

Express.co.uk

nona212Avatar border
nona212 memberi reputasi
1
1.6K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan