- Beranda
- Komunitas
- Food & Travel
- Travellers
Trio Gili Islands - Birunya Indonesia Dengan Karakter Yang Berbeda


TS
Third.Reich
Trio Gili Islands - Birunya Indonesia Dengan Karakter Yang Berbeda
Quote:

Spoiler for :
Adalah tiga pulau bersaudara yang terletak di Kabupaten Lombok Utara.Gili Air,
Gili Meno dan Gili Trawangan.Kata “Gili”sebenarnya memiliki arti “pulau kecil”, sehingga diantara para pelancong ketiga pulau kecil ini dikenal dengan nama “The Gilis”. Trio Gili ini adalah yang paling populer di Lombok dan juga ditetapkan oleh para pelancong dan biro perjalanan pariwisata sebagai destinasi pulau di tengah laut terbaik.
Spoiler for :

Meskipun sebelumnya ketiga gili ini umumnya populer diantara para backpacker, namun saat ini ketiganya telah menjadi magnet kuat bagi para wisatawan dalam skala yang jauh lebih luas, seperti, para penyelam, para pemburu sinar matahari dan mereka yang mencari pantai yang sempura, para jomblo, keluarga dan juga para pasangan dari berbagai usia, mereka menemukan sesuatu yang membuat diri dan hati mereka terperangkap dalam medan gravitasi ketiga pulau ini.Ada banyak sekali pilihan akomodasi, restoran dan bar di ketiga pulau ini, namun pilihan yang terbanyak dan terluas ada pada Gili Trawangan.
Lantas apa yang bisa kita lakukan di ketiga pulau ini ? Jenis aktivitas yang bisa kita lakukan di pulau ini mencakup mulai dari berjalan kaki, mengendarai sepeda kayuh, berkuda, bermain kayak, yoga, pijat serta perawatan wajah dan kecantikan, menaiki Glass Bottom Boat,Scuba diving,snorkeling,berkeliling pulau atau menjelajah ke pulau yang lain, memancing, berlayar, berselancar serta berbagai aktivitas seru yang lain.
Spoiler for :


Ketiga gili ini juga menyediakan kesempatan bagi pengunjung untuk berenang di laut, bersantai, berjemur, menjelajah, snorkeling atau scuba dive dengan tenaga instruktur yang bersertifikat internasional yang berbasis di Lombok.Aktivitas snorkeling sangat mudah dilakukan di perairan pantai pulau ini, dengan berbagai macam keanekaragaman kehidupan biota laut yang bisa kita lihat di dalamnya.Pada perairan yang lebih dalam dan pada lokasi penyelaman yang lebih spesifik di sekitar tiga gili ini, air yang sejernih kristal menjadi rumah bagi banyak spesies terumbu karang seperti halnya dan juga ribuan spesies ikan tropis yang beraneka ragam.
Spoiler for :


Sederetan kehidupan laut laut lain yang bisa kita lihat adalah penyu hijau, ikan barakuda, belut moray, hiu karang, terkadang jika kita beruntung, kita bisa bertemu hiu tutul dan ikan pari manta serta masih banyak lagi biota laut yang bisa kita temukan.Arus laut pada ketiga gili ini umumnya relatif tenang tapi terkadang juga bisa cukup kuat pada hari-hari tertentu.
Spoiler for :



Sebagian besar lembaga penyelaman terkenal yang menyediakan fasilitas serta pelatihan untuk scuba dive di ketiga gili ini dimiliki dan dioperasikan oleh orang-orang asing, beserta instruktur selam berlisensi dari PADI dan SSI dengan standar keselamatan yang professional berikut dengan pengenalan kesadaran akan lingkungan dan ekosistem laut juga diberikan di ketiga pulau ini.
Spoiler for :




Masing-masing gili secara mandiri berkembang dengan kecepatan yang berbeda, hal ini memberikan ketiganya “kepribadian”atau karakter yang berbeda pula untuk berbagai tipe pelancong. Ini berarti para pelancong bisa memilih pulau mana yang cocok dengan keinginan mereka, sesuai dengan selera dan suasana hati mereka.
TRIO GILI ISLANDS QUICK FACTS
Gili Air, Gili Meno dan Gili Trawangan terletak di lokasi yang sama yakni di sebelah barat laut Lombok dengan dipisahkan jarak yang tidak jauh, jadi sangat mudah bagi kita untuk berpindah dari satu gili ke yang lainnya. Kita bisa menjelajah masing-masing gili selama beberapa hari atau menginap di salah satu gili kemudian mengunjungi gili yang lainnya.
Perahu untuk umum bertolak dari pelabuhan Bangsal di daratan utama Lombok menuju ke masing-masing gili mulai dari pagi hingga sore hari.Untuk harga karcis penyebrangan pun sangat terjangkau, yakni hanya Rp.15.000 per orang.Kita bisa juga menyewa perahu penduduk setempat, speed boat atau bahkan glass bottom boat (perahu dengan kaca pada bagian dasarnya) untuk menjelajahi perairan gili.
Spoiler for pelabuhan bangsal:


Listrik di ketiga gili cukup stabil, meskipun terkadang ada pemadaman selama beberapa jam.Umumnya di berbagai tempat di ketiga gili ini memiliki generator darurat untuk cadangan tenaga ketika listrik padam. Akan tetapi sebagian tempat hanya mengandalkan cahaya lilin ketika listrik padam. Gili trawangan juga dilengkapi dengan sejumlah panel surya yang terletak di puncak bukitnya sebagai suplai energi utamanya.
Air tawar adalah sesuatu yang sangat berharga dan juga bisa dibilang terbatas di ketiga gili, suplai air tawar ini berasal dari fasilitas penyulingan air laut yang ada di ketiga gili dan juga dari sumur dalam tanah. Kesadaran dan kebijaksanaan kita dalam penggunaan air tawar selama di berada di ketiga gili adalah sesuatu yang sangat diharapkan.
Spoiler for fasilitas penyulingan air laut & Panel Surya Gili T:


Internet akses pun juga bisa didapatkan di ketiga gili, kebanyakan hotel, penginapan,restoran dan bar juga menyediakan akses internet gratis, hanya saja kecepatan koneksinya umumnya lambat. Mesin-mesin ATM juga bisa kita temukan di Gili Air dan Trawangan.
Pelayanan kesehatan di ketiga gili ini juga bisa kita dapatkan,ada lusinan klinik di Gili Trawangan sendiri termasuk klinik di Hotel Villa Ombak yang buka 24 jam. Gili Air juga memiliki beberapa klinik begitu juga Gili Meno. Staf toko penyelaman juga memiliki pertolongan pertama untuk kondisi medis darurat yang ringan. Jika terjadi sesuatu yang cukup serius atau berat secepat mungkin bawa ke RS di daratan utama Lombok.
Cuaca di ketiga gili cenderung panas daripada cuaca di daratan utama Lombok. Jadi pastikan ketika kita berkunjung ke pulau-pulau ini bawalah persediaan air minum yang cukup serta jangan lupa gunakan krim tabir surya bahkan meski ketika kondisi cuaca sedang berawan.
Di ketiga gili ini tidak ada transportasi kendaraan bermotor karena memang tidak diperbolehkan beroperasi di kawasan gili, hal ini untuk menjaga agar kualitas udara di ketiga gili selalu bersih bebas polusi.Untuk menjelajahi gili kita bisa berjalan kaki santai atau dengan menyewa sepeda yang disediakan di masing-masing penginapan, atau kita bisa juga menaiki Cidomo (kereta kuda) yang merupakan angkutan tradisional khas Lombok. Umumnya sepeda disewakan dengan harga Rp.50.000 per hari (tergantung pada jenis dan kondisi sepeda), tapi sebagian hotel juga ada yang menyediakan fasilitas sepeda gratis khusus untuk para tamu yang menginap.
Spoiler for transportasi:



Untuk tarif menggunakan Cidomo berkeliling pulau bisa dibilang cukup mahal yakni Rp.50.000 sampai Rp.100.000, tarif ini sudah ditentukan dari Koperasi di masing-masing gili,jadi tawar menawar dengan sang kusir sangat disarankan. Ketiga gili ini tidaklah terlalu besar, jadi menurut TS, berjalan kaki adalah opsi yang terbaik, termudah dan termurah.
GILI AIR
Quote:

Meskipun Gili Air adalah yang terdekat dari daratan utama Lombok namun justru menjadi yang paling terabaikan diantara Trio Gili Islands dalam hal perkembangannya.Akan tetapi itu semua segera berubah karena pangsa pasar di sini ditargetkan untuk para “Budget Traveler” atau pelancong yang tidak berkunjung atau menginap dalam waktu lama dan cenderung terbatas pada anggarannya.
Diameter pulau Gili Air dapat ditempuh atau dijelajahi dengan berjalan kaki sekitar dua setengah jam dan pastikan agan membawa bekal makanan dan minuman khususnya karena agan akan menempuh perjalanan melalui zona terpencil dari pulau.Seperti halnya pada Gili Meno, kehidupan berjalan lambat di Gili Air namun sangat menawan khususnya bagi mereka yang mendambakan menjauh dari hiruk pikuk dan kebisingan dunia luar.
Spoiler for gili air:




Salah satu bentuk lambatnya kehidupan dan perkembangan di Gili Air yang menjadikannya tertinggal jauh dari saudaranya Gili Trawangan, adalah mesin ATM baru.Terletak di bagian sisi timur bagian tengah yang disebut sebagai jalur utama,pada dasarnya adalah konsentrasi dari pelabuhan dan berbagai bungalow dan penginapan yang baru saja beroperasi.
Mati lampu atau pemadaman listrik adalah sesuatu yang masih terjadi di Gili Air,biasanya berlangsung sekitar beberapa jam saja.Untuk akomodasi di Gili Air,banyak kita bisa temukan di sepanjang jalan utama pulau ini,masing-masing penginapan memiliki rentang harga dan lokasi yang bervariasi serta dengan fasilitas yang memadai seperti bar,kafe,lounge,wifi dan kolam renang. Namun untuk koneksi wifinya jangan terlalu berharap sekencang di kota besar ya gan

Spoiler for gili air:




Pada perairan pantai bagian timur Gili Air, kita bisa menikmati keindahan bawah lautnya yang menawan.Berenang dan snorkeling di perairan yang dangkal dan aman tentu tidak boleh kita lewatkan ketika berada di pulau ini.Untuk peralatan snorkeling tidak usah khawatir,ada banyak penduduk lokal yang menyediakan persewaan alat-alat ini, selain juga bisa kita dapatkan di pihak penginapan.Spot-spot yang bagus untuk merasakan petualangan bawah laut juga akan ditunjukkan pada kita oleh para operator di dive center di Gili Air.
Gili Air tidak memiliki atmosfer party seperti saudaranya Gili Trawangan namun bukan berarti tidak ada hiburan sama sekali lho.Pada masa high season, banyak atraksi dan hiburan yang ditampilkan di Gili Air seperti Psychedelic Fluro ‘Goa Style’ beach party yang bisa berlangsung selama dua hari penuh.
GILI MENO
Quote:

Hanya berjarak satu kilometer saja dari Gili Trawangan dan berada di tengah-tengah diapit dua Gili saudaranya, di sinilah Robinson Crusoe Experience dari tiga gili bisa kita dapatkan dengan pantai terbaik yang bisa ditemui.Dengan Panjang hanya 2 Km dan lebar 1 Km, Gili Meno adalah yang terkecil dari ketiga Gili bersaudara ini dan sekaligus yang paling sunyi,tenang serta belum terlalu berkembang.Untuk berjalan mengelilingi pulau saja bisa ditempuh dalam waktu kurang dari dua jam.
Kebanyakan pengunjung yang datang ke Meno adalah mereka yang mencari “total escape”dan Gili Meno juga menjadi pilihan utama bagi para pasangan yang sedang berbulan madu,sedang mencari petualangan dalam kesunyian bahkan melangsungkan pernikahan di Meno.Jamuan makan malam didominasi oleh kafe-kafe lokal dengan menu utama ikan bakar di pinggir pantai ketika senja mulai datang.
Spoiler for gili meno:



Bermalas-malasan di hammock sambil membaca buku atau bermain catur di tepi pantai yang tenang dengan penduduk setempat adalah aktivitas yang paling banyak dilakukan oleh para pengunjung Gili Meno.Bagi yang suka snorkeling atau menyelam, Meno memperkenalkan spot terkenal andalan mereka yang disebut “Gili Meno Wall”, dimana selama seharian penuh kita bisa melihat penyu-penyu berenang bebas berikut dengan gugusan terumbu karang serta biota-biota laut yang dijamin akan membuat siapa saja terpesona melihatnya.
Spoiler for gili meno:







Dan satu lagi, jika melakukan petualangan bawah air di Meno maka sempatkan pula melihat patung-patung bawah air Gili Meno yang terkenal itu.Peralatan snorkeling bisa kita dapatkan dari para penduduk lokal yang menawarkan persewaan alat snorkeling.Karakter perairan Gili Meno juga relatif tenang sehingga sangat aman untuk snorkeling asal jangan pergi terlalu jauh ya gan.Gili Meno juga memiliki danau air asin di tengah pulaunya, sebuah tempat cantik yang sayang kalau dilewatkan.
Spoiler for gili meno:

Menyeberang dari pelabuhan Bangsal ke Gili Meno dengan Long Boat atau perahu Panjang untuk umum juga terjangkau,biaya tiketnya hanya Rp.10.000 saja,atau jika kita ingin lebih cepat sampai atau bebas menjelajah gili lainnya maka kita bisa menyewa Fast Boat yang harganya berkisar sekitar 300-400 rb dengan kapasitas maksimum 7 orang.
Jika berkunjung ke Gili Meno maka jangan mengharapkan akomodasi mewah seperti yang ada di saudaranya si Trawangan.Gubuk-gubuk tradisional dengan atap jerami adalah yang paling popular dan mendominasi di sepanjang pantai.Sementara bungalow yang agak murah bisa kita temukan agak di tengah pulau, agak jauh dari tepi pantai di bagian tengah pulau.
Spoiler for gili meno:



Seperti di Gili Air, tidak banyak aktivitas yang ada di Gili Meno dan inilah yang menjadi daya tariknya.Mereka yang tidak suka dengan hingar bingar dan mencari ketenangan sambil berjemur seharian menikmati udara yang bebas polusi maka Meno adalah tempat yang sempurna.Gili Meno juga memiliki penangkaran burung yang terdiri dari ratusan spesies burung tropis dalam lingkungan alam bebas.
Pembibitan dan penangkaran penyu juga salah satu spot andalan yang dimiliki Meno.Di penangkaran ini telur-telur penyu ditetaskan dan dirawat sebelum akhirnya dilepaskan ke laut.
Spoiler for turtles:


Lanjut di bawah gan
Diubah oleh Third.Reich 04-08-2019 01:43






shoyusushi dan 18 lainnya memberi reputasi
19
11.3K
Kutip
115
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan