Kaskus

Entertainment

matthysse67Avatar border
TS
matthysse67
Bukan 4 Tahun, tetapi 8 Tahun Tanpa Tahun Kabisat, KOK BISA ??? YO ISO....
Bukan 4 Tahun, tetapi 8 Tahun Tanpa Tahun Kabisat, KOK BISA ??? YO ISO....

Mungkin jarang orang yang menyadari, jika tanggal 29 pada bulan Februari pada Tahun Kabisat dalam Kalender Gregorian/Masehi sebenarnya bukan hanya terjadi selama 4 tahun sekali. Mungkin juga banyak diantara anda-anda semua yang "BARU SADAR" atau bahkan "BARU MENYADARI" hal ini setelah membaca tulisan saya ini.

Jadi begini, secara umum tahun kabisat, disini saya ambil topik pembahasan tahun kabisat pada Kalender Masehi, soalnya kalau membahas tahun kabisat kalender Hijriah & Kalender Jawa itu sudah beda lagi, karena dua kalender itu berpatokan kepada Bulan, atau bisa disebut kalender yang berpedoman terhadap revolusi Bulan terhadap Bumi & jelas berbeda dengan kalender Gregorian yang berbasis Matahari atau berpatokan kepada Revolusi Bumi terhadap Matahari.

Bukan 4 Tahun, tetapi 8 Tahun Tanpa Tahun Kabisat, KOK BISA ??? YO ISO....

Oke kembali ke topik pembahasan, secara umum memang ditelinga orang-orang awam khususnya yang tidak "Terlalu" paham Astronomi, Tahun Kabisat pada Kalender Gregorian atau kalender yang umum standar dunia yang kita gunakan seperti sekarang ini akan terjadi dalam kurun waktu 4 tahun sekali, tapi apakah anda tahu sebenarnya tahun kabisat bisa terjadi dalam waktu 8 tahun ? dan tidak terjadi hanya dalam kurun waktu 4 tahun sekali ?

Lanjut kita pakai rumus :

Kalau kita menganggap Revolusi Bumi terhadap Matahari 365,25 hari, itu ternyata salah.

Satu kali Revolusi Bumi terhadap matahari ternyata bukan genap 365,25 hari tetapi 365,256363004 hari, dan kalau kita berpatokan kepada 365,25 hari itu tadi jelas akan terjadi pergeseran Musim yang tak sesuai pada ribuan tahun yang akan datang, contohnya kalender yang memakai jumlah hari dalam 1 tahun 365,25 hari adalah Kalender Julian, dan itu terbukti terjadi pergeseran musim yang semakin bergerak maju pada tahun 1500-an dan disitulah tertuang ide untuk merevisi kalender Julian ini & sebenarnya kalender Gregorian yang kita pakai sekarang ini adalah kalender hasil revisi dari kalender Julian.

Bukan 4 Tahun, tetapi 8 Tahun Tanpa Tahun Kabisat, KOK BISA ??? YO ISO....

Karena apa Kalender Julius direvisi ?

Karena Kalender Julian ternyata terpaut 0,058 hari lebih panjang. Selisih itu yang kemudian terakumulasi selama ribuan tahun hingga menggeser waktu equinox.

Kemungkinan jika kalender Julian tidak direvisi mungkin tahun ini Musim dingin di Amerika akan terjadi pada bulan Juni, atau musim panas di Australia juga akan jatuh pada bulan Agustus dan akan terus maju setiap tahunnya, udah kek lebaran aja setiap tahun semakin maju. Dan karena itulah mengapa kalender Juliuan direvisi, agar kita tetap bisa melihat bunga Sakura di Jepang bermekaran pada musim semi di bulan Maret setiap tahunnya atau Bunga Tulip di Belanda berguguran pada bulan September setiap tahunnya.


Kembali ke topik pembahasan semula.

Lalu bagaimana cara merevisinya ?

Nah kita perlu itung-itungan yang cermat, jadi memang benar jika tahun kabisat itu tahun yang angkanya habis dibagi 4, contohnya 1980, 1984, 1988, 1992, 1996, 2000, 2004, 2008 dst. Tetapi tahukah anda jika tahun abad yang angkanya tidak habis dibagi 400 bukanlah termasuk tahun kabisat, walaupun angkanya habis dibagi 4, contohnya tahun 1700, 1800, 1900, 2100, 2200, 2300, 2500, 2600, 2700, 2900, 3000. Dan ini dia yang mengakibatkan mengapa tahun kabisat bisa jatuh dalam kurun waktu 8 tahun, contohnya pada tahun 1996 silam yang merupakan tahun kabisat, kita bisa menantikan kehadiran tahun kabisat berikutnya 4 tahun lagi, yaitu pada tahun 2000. Tetapi hal ini tidak terjadi kepada kita yang hidup pada tahun 2096, untuk dapat menantikan kehadiran tahun kabisat berikutnya kita harus menunggu dalam kurun waktu 8 tahun, yaitu pada tahun 2104, karena tahun 2100 bukanlah termasuk tahun kabisat meskipun angkanya habis dibagi 4, tetapi tidak habis dibagi 400.

Mengapa perlu disesuaikan ?

Karena penyesuaian itu untuk menghapus kelebihan 0,058 yang terjadi setiap tahun.



iGraçias por leer!
Quote:
Diubah oleh matthysse67 11-06-2019 16:48
0
1.4K
6
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan