Kaskus

News

raven12Avatar border
TS
raven12
Mobil Rp 2 M Ustadz Arifin Ilham, Biasa Dipakai Pejabat dan Pengusaha!
Ustadz Arifin Ilham telah berpulang. Meski telah tiada, seluruh hal terkait almarhum, termasuk kebiasaannya memakai mobil penunjang aktivitas turut disorot.

Arifin Ilham meninggal dunia karena penyakit kanker kelenjar getah bening dan nasofaring di usia 49 tahun.

Sebelum menghembuskan napas terakhirnya, pimpinan Pondok Pesantren Az-Zikra itu mendapat perawatan medis di sebuah rumah sakit di Penang, Malaysia, 22 Mei 2019 silam.

Tak hanya soal kerajaan bisnis hingga pondok pesantren Az-Zikra yang ditinggalkan almarhum saja, mobil kesayangan ayah Muhammad Alvin Faiz itu juga turut terekspos.

Apa tunggangan pria beristri tiga itu? Untuk mengetahui mobil apa dan termasuk spesifikasinya, simak pemaparan Suara.com jaringan MoneySmart berikut:

Mobil Hummer Rp 2 miliar
Pemilik suara khas tersebut semasa hidupnya dikenal suka mengendarai mobil Hummer H3 berwarna putih.

Mobil yang dibanderol sekitar Rp 2 miliar itu memiliki tenaga maksimal 239 dk pada putaran mesin 5.800 rpm dan torsi maksimum 325 Nm pada putaran mesin 4.600 rpm.

Spesifikasi Hummer H3
Mobil Hummer H3 di Indonesia dibanderol lebih murah dibandingkan Hummer H1 ataupun H2. Pasalnya, mobil ini memiliki kapasitas mesin tersedia dalam 3 varian terdiri dari 3.5 Liter, 3.7 Liter, dan 5.3 Liter.

Hummer H3 menggunakan basis GMT355 dan Cheverolet Colorado yang sama-sama dimiliki General Motors.

Kapasitas mesin yang lebih kecil membuat konsumsi bahan bakar Hummer H3 menjadi lebih irit, namun dari segi desain kami lebih menyukai Hummer H1 atau H2 yang terlihat lebih gagah.

Mobil ini juga bisa menjadi alternatif selain Jeep Rubicon yang sama-sama memiliki kemampuan offroad di atas rata-rata. Bahkan, Hummer H3 disebut-sebut lebih nyaman dibandingkan Jeep Rubicon saat dipakai di jalan raya.

Berdasarkan informasi, Hummer Limousine di jual di Indonesia pada tahun 2009 dengan harga Rp 4.5 miliar dan diimpor langsung dari Australia dalam bentuk CBU.

Sementara itu, Hummer C3 milik Ustadz Arifin Ilham disebut-sebut memiliki harga Rp 2 miliar. Namun, belum ada konfirmasi bagaimana mobil tersebut sepeninggal Ustadz yang memiliki 10 anak itu.

sumber

gw.kenshin1601Avatar border
gw.kenshin1601 memberi reputasi
-1
4K
51
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan