- Beranda
- Komunitas
- News
- SINDOnews.com
Bentrok Pecah di Slipi, Massa Lemparkan Bom Molotov ke Petugas
TS
sindonews.com
Bentrok Pecah di Slipi, Massa Lemparkan Bom Molotov ke Petugas

JAKARTA - Bentrokan antara massa dan petugas keamanan pecah di sekitar Slipi, Jakarta Barat. Lemparan bom molotov, kaca, batu melayang begitu deras ke arah petugas.
Meski mendapat serangan itu, petugas tak gentar dan masih bertahan di lokasi. Satuan Brimob dari Polda Jambi masih tetap berjaga menunggu perintah untuk membubarkan konsentrasi massa.
Pembubaran massa masih menunggu komando dari Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Hengki Haryadi. "Kita tunggu komando aja," salah seorang anggota yang berjaga di jalan KS Tubun, Palmerah, Jakarta Barat, Rabu (22/5/2019).
Baca Juga:
- Amankan Jakarta, TNI Tambah 20 Ribu Personel
- Hendak Demo ke Jakarta, Belasan Santri Asal Tangerang Dipulangkan Polisi
- Sambut Kedatangan Pasukan TNI, Massa Minta Polisi Mundur
Hingga berita di tulis, pelemparan batu masih dilakukan masyarakat dari kawasan Kampung Boncos, Fly Over Slipi, hingga kawasan Pasar Slipi. Polisi yang terkepung dari dua arah masih tetap berdiri tegak dengan tamengnya yang menutupi badan mereka.
Beberapa anggota yang terluka kemudian di tarik dari barikade dan digantikan dengan anggota yang lain. Mereka kemudian di tarik dan mendapatkan perawatan medis. Beberapa diantara yang terluka terlihat terkena lemparan batu dari masyarakat.
Sumber : https://metro.sindonews.com/read/140...gas-1558525275
---
Kumpulan Berita Terkait :
-
86 Korban Kerusuhan Tanah Abang Masih Jalani Peratawan di RS Pelni-
Bentrok Pecah di Slipi, Massa Lemparkan Bom Molotov ke Petugas-
Jatuh Korban Tewas, GNKR Minta Polisi Tak Represif kepada Rakyat0
150
0
Komentar yang asik ya
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan