Kaskus

News

sindonews.comAvatar border
TS
sindonews.com
Ombudsman Jabar Minta Pemerintah Antisipasi Kenaikan Harga Jelang Lebaran
Ombudsman Jabar Minta Pemerintah Antisipasi Kenaikan Harga Jelang Lebaran

BANDUNG - Sepekan menjelang Lebaran, Ombudsman Perwakilan Provinsi Jawa Barat meminta pemerintah daerah mengantisipasi kenaikan harga. Ombudsman mengapresiasi stabilitas harga dan ketersediaan pasokan kebutuhan pokok masyarakat di Kota Bandung.

Kepala Ombudsman Perwakilan Jawa Barat Haneda Sri Lastoto mengingatkan, biasanya harga sembako mengalami kenaikan seminggu sebelum Lebaran. Terutama harga kebutuhan pokok, seperti daging, ayam, kentang, dan lainnya.

Kendati demikian, pihaknya mengapresiasi harga sembako yang saat ini cenderung stabil. Hasil pantauan harga di Pasar Ciroyom dan Cihapit di Kota Bandung pada akhir pekan kemarin, menunjukkan harga stabil dan pasokan aman.

Baca Juga:

"Berdasarkan hasil inspeksi kami di Pasar Ciroyom dan Cihapit Kota Bandung, menunjukan ketersediaan bahan pokok menjelang minggu kedua Ramadhan terpantau tersedia dan mudah," katanya.

Sementara itu, bawang putih sempat kosong dan naik cukup tinggi minggu lalu, namun saat ini sudah kembali normal. Bahkan, harga-harga bahan pokok yang disurvei pada minggu ini cenderung ada penurunan dari minggu lalu termasuk bawang putih dan ayam.

Sedangkan, suplai stok bahan pokok berdasarkan hasil wawancara dengan pedagang, kata dia, masih lancar dan tersedia pada minggu kedua Ramadhan. Permintaan terhadap daging cenderung bertambah pada Ramadhan, sedangkan bahan pokok cenderung menurun pada minggu kedua Ramadhan.


Sumber : https://daerah.sindonews.com/read/14...ran-1558322499

---

Kumpulan Berita Terkait :

- Ombudsman Jabar Minta Pemerintah Antisipasi Kenaikan Harga Jelang Lebaran Ombudsman Jabar Minta Pemerintah Antisipasi Kenaikan Harga Jelang Lebaran

- Ombudsman Jabar Minta Pemerintah Antisipasi Kenaikan Harga Jelang Lebaran Keunikan Masjid Merah Panjunan, Peninggalan Sunan Gunung Jati

- Ombudsman Jabar Minta Pemerintah Antisipasi Kenaikan Harga Jelang Lebaran Bupati Kobar Nurhidayah Resmikan Masjid di RSSI Pangkalan Bun

0
205
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan