- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
3 Komunitas Kuliner Tradisional Indonesia Yang Ajieb Punya !


TS
hannabi98
3 Komunitas Kuliner Tradisional Indonesia Yang Ajieb Punya !
Quote:

Quote:
" 3 Komunitas Kuliner Tradisional Indonesia Yang Ajieb Punya"
Quote:
Komunitas dan sosok inspiratif akan selalu bermunculan dalam perjalanan anak bangsa mengharumkan kuliner nusantara. Mereka memperjuangankan sebuah intangible assetyang sudah sepatutnya menjadi kebanggaan, namun belum sepenuhnya mendapat perhatian yang semestinya dari pemerintah menurut hemat saya. Ada 3 komunitas yang akan saya babarkan nanti.
Quote:
1. Penelope Bali Asli Cooking School & The Community.
Quote:
Bali dengan makanannya yang enak serta penduduknya yang selalu tampak harmonis dengan alam, menumbuhkan rasa cinta dalam diri Penelope. Ia gemar menelusuri sawah di desa Gelumpangdan kaki gunung Agung, serta menemukan sebuah lokasi untuk Bali Asli. Disinilah awal Penelope melepaskan hasrat untuk memperlihatkan Bali dalam wajah yang murni.
Penelope serta komunitasnya hanya ingin melestarikan menu makanan Bali Asli. Menu makanan Bali yang tanpa sentuhan berlebih, termasuk menampilkan rasa yang tak dimodifikasi dan dimasak sesuai gaya tempo dulu, tanpa bantuan banyak peralatan elektronik.
Penelope serta komunitasnya hanya ingin melestarikan menu makanan Bali Asli. Menu makanan Bali yang tanpa sentuhan berlebih, termasuk menampilkan rasa yang tak dimodifikasi dan dimasak sesuai gaya tempo dulu, tanpa bantuan banyak peralatan elektronik.
Quote:
Dokumentasi foto:

" Executive Chef & Owner, Penelope Williams"

" Cooking Class @ Penelope Bali Asli With Community "

" Executive Chef & Owner, Penelope Williams"

" Cooking Class @ Penelope Bali Asli With Community "
Quote:
2. AGI( Akademi Gastronomi Indonesia )
Quote:
Tidak seperti kegiatan - kegiatan kuliner yang menekuni ilmu memasak, AGI( Akademi Gastronomi Indonesia ) menekuni sisi gastronomi yang meliputi seni, budaya, dan sejarah yang menyertai sebuah hidangan.
Perlu untuk diketahui, bahwa masakan Indonesia mengandung ruh karena lekat dalam ritual, misalnya Ma` tomatui di Toraja yang melibatkan makanan sebagai sesajen.
Kenduri yang khas dengan sajian kolektif merupakan lambang kekerabatan. Adanya filosofi menjadi pembeda gastronomi di Indonesia dengan Barat.
Di Barat, gastronomi lebih dikupas dari sisi bahan pangan yang membentuk sebuah sajian gourmet, semisal, dari mana sapi berkualitas diternakkan dan di mana lahan pertanian unggul dari sayuran tertentu.
Perlu untuk diketahui, bahwa masakan Indonesia mengandung ruh karena lekat dalam ritual, misalnya Ma` tomatui di Toraja yang melibatkan makanan sebagai sesajen.
Kenduri yang khas dengan sajian kolektif merupakan lambang kekerabatan. Adanya filosofi menjadi pembeda gastronomi di Indonesia dengan Barat.
Di Barat, gastronomi lebih dikupas dari sisi bahan pangan yang membentuk sebuah sajian gourmet, semisal, dari mana sapi berkualitas diternakkan dan di mana lahan pertanian unggul dari sayuran tertentu.
Quote:
Dokumentasi foto:

" Logo AGI ( Akademi Gastronomi Indonesia )"

" AGI foto bareng bersama celebrity chef, Haryo Pramoe "

" Logo AGI ( Akademi Gastronomi Indonesia )"

" AGI foto bareng bersama celebrity chef, Haryo Pramoe "
Quote:
3. ACMI( Aku Cinta Masakan Indonesia )
Quote:
Tergerusnya kepekaan kita pada cita rasa dan keragaman masakan Indonesiadipicu oleh hal - hal mendasar. Antara lain, lahirnya generasi muda yang kurang mengenai rasa khas Indonesia karena minimnya waktu untuk menemani para ibu mereka memasak di dapur. Atau, pasar sebagai tempat yang menjual rasa lokal makin tak terjamah karena waktu berbelanja semakin sedikit.
Salah satu perkumpulan yang rajin mengembalikan cinta publik ke masakan lokal adalah ACMI ( Aku Cinta Masakan Indonesia ). Blusukan ke pasar dan potluck dilakukan bergantian sebulan sekali. Gerakan ini diharapkan bisa mendenyutkan kembali tren berwisata ke pasar tradisional di masyarakat urban. Menyasar ke anak - anak muda yang kerap dengan mudah memberi label keren pada makanan Barat.
Salah satu perkumpulan yang rajin mengembalikan cinta publik ke masakan lokal adalah ACMI ( Aku Cinta Masakan Indonesia ). Blusukan ke pasar dan potluck dilakukan bergantian sebulan sekali. Gerakan ini diharapkan bisa mendenyutkan kembali tren berwisata ke pasar tradisional di masyarakat urban. Menyasar ke anak - anak muda yang kerap dengan mudah memberi label keren pada makanan Barat.
Quote:
Dokumentasi foto:

" Logo ACMI ( Aku Cinta Masakan Indonesia )"

" Gathering Komunitas ACMI ( Aku Cinta Masakan Indonesia ) "

" Logo ACMI ( Aku Cinta Masakan Indonesia )"

" Gathering Komunitas ACMI ( Aku Cinta Masakan Indonesia ) "
Quote:
Bagaimana ?, tertarikkah Gans - Siss masuk ke dalam salah 1 komunitas diatas. Enak lho selain menjalin silaturahmi, juga dapat mengenyangkan perut dengan nuansa makanan selera nusantara. Hmm, soo good isn`t it ?. : )
0
440
Kutip
0
Balasan


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan