Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

l13skaAvatar border
TS
l13ska
Lagu Hits Nidji Yang Cocok Didengerin Saat Patah Hati

Symber Gambar: tribunnews.com

Welcome back Nidji.. emoticon-Kiss

Selamat datang kembali ke dunia musik Indonesia, tentunya dengan formasi barunya ya.. Semoga semakin bagus di setiap performa dan karya ya...

Sudah lama sekali ya Gan Sis, Nidji meninggalkan blantika musik Indonesia pasca Giring (vokal) memutuskan terjun di dunia politik. Hmmm, sepertinya bagi beberapa seleb tanah air dunia politik lebih menjanjikan dari dunia hiburan ya... emoticon-I Love Indonesia

Eits, stop ngomongin politik. Saya gak punya kapasitas jadi politikus. Kita ngobrolin yang asyik-asyik aja yah...

Nah, kali ini saya mau ngajak Agan dan Sista buat mengenang kembali lagu-lagu Nidji yang pernah hits. Namun, khusus kali ini hanya beberapa lagu dengan tema patah hati yang ingin saya suguhkan pada thread ini. Nah loh, jangan baper dulu ya...

Ketika patah hati melanda memang paling enak dibuat dengerin lagu sebagai media pelampiasan emosi pasca kandasnya hubungan.

Nah berikut beberapa lagu Nidji yang cocok di dengerin saat patah hati:

1. Jangan Pernah Lupakan


Lagu ini berisi tentang permohonan agar tidak dilupakan oleh si doi. Sebenarnya dalam video klip dikisahkan tentang dua sejoli yang dipisahkan oleh kematian. Namun tak salah juga jika lagu ini di dengarkan saat patah hati.

Sadar bahwa usaha Si Aku tak kan mampu mengembalikan sang kekasih. Ia hanya mampu memberikan doa untuk kepergian sang kekasih yang selalu ia rindukan. Iya gak sih? Mungkin ada dari Gan Sis yang punya penafsiran lain.

Hmmm, kehilangan orang terkasih memang selalu bikin nyesek ya Gan Sis?

Buat GanSis yang kangen lagu ini, bisa kug pantengin di link ini:



Quote:


2. Sang Mantan

Lagu yang lumayan melow ini memang cocok didengarkan saat patah hati apalagi pasca diputus mantan...

Nah loh, meskipun liriknya sedih lagu ini easy listeningloh. Lagu ini seperti sebuah pernyataan yang menegaskan bahwa "aku" adalah seorang mantan dan menyadarkan diri bahwa sudah tak ada lagi hubungan dengan si doi.

Lirik lagu ini memang menyedihkan tapi tetep enak dinikmati saat patah hati kug. Dijamin 100%. Berdasarkan pengalaman jaman masih alay, lagu ini efektif menghilangakn sedikit kesedihan karena putus sama mantan. emoticon-Ngakak

Meski liriknya agak menyayat hati tapi irama yang mendayu-dayu disertai suara asyik dan renyahnya seorang Giring membuat lagu ini layak dikasih bintang lima dan jadi koleksi lagu wajib.

Gak percaya Gan-Sis? Putar saja link ini



Quote:



3. Sudah

Cinta memang tak harus memiliki. Itulah pesan yang ingin disampaikan Nidji dalam lagu ini. Memaksakan suatu hubungan tanpa cinta hanya akan membuat terluka. Iya gak sih Gan-Sis?..

Berbeda dengan lagu yang udah dibahas (hapus aku dan sang mantan) lagu ini lebih slow. Lirik yang disuguhkan berisi penerimaan akan kandasnya hubungan. Hubungan berakhir? Ya sudah tak masalah. Begitulah kiranya maksud tersirat dari lagu ini.

Baru putus? No problem. Jangan galau apalagi nangis bombay minta balikan sama mantan. Hidup khan terus berlanjut meski hubungan dengan si doi sudah berakhir. Segera berbenah diri dan move on Gan Sis... Mungkin perpisahan yang terbaik.

Kepoin asyiknya suara Giring Nidji yuuk Gan Sis, tekan link di bawah ini.



Quote:



4. Hapus Aku

Lagu satu ini ngajak pendengarnya untuk segera move on dan melanjutkan hidup pasca putus cinta.
Mendengar lagu ini seolah tidak ada waktu lagi untuk menyesali segala yang terjadi. Bangkit. Buang masa lalu untuk menyambut masa depan yang indah.

Menarik, saat mendengarkan lagu ini seolah terdapat unsur religi lho GanSis. Beberapa kali suara merdu sang vokalis Giring memanggil nama Tuhan agar membantunya melupakan sang mantan dan melupakan semua yang terjadi.

Lagu ini menyadarkan pendengarnya bahwa setiap luka bisa sembuh seiring berjalannya waktu. Benar nggak Gan-Sis?

Tertarik dengar lebih mendalam? Klik link ini yah Gan-Sis...



Quote:




5. Biarlah

Lagu ini tentang cinta yang berakhir karena keegoisan pasangan. Bisa juga dinikmati oleh mereka yang cintanya bertepuk sebelah tangan. Pernah ngalami patah hati juga khan Gan-Sis?...

Beda dengan lagu lain, lagu ini berisi kepasrahan akan cinta yang pergi setelah segalanya diberi. Jika Gan-Sis belum bisa move on dari si doi yang nggak respon sama cinta yang udah diberikan ke si doi. Lagu ini cocok dibuat penghibur lara..

Hmmm, coba klik link dibawah ini dan nikmati asyiknya lagu Nidji satu ini...



Quote:




6. Terousir (Menunggu Karma)

Lagu ini merupakan salah satu soundtrak film Tenggelamya Kapal Van Der Wijck yang diperankan oleh aktor tampan Herjunot Ali dan si cantik Pevita Pearch. Lagu ini menurut saya memang lagu bertema patah hati pake kebangetan.

Soalnya, lirikny sedikit menyeramkan dan terdengar agak kejam karena berisi doa buruk untuk sang mantan. Sadis.

Bukan Nidji jika lagu-lagunya tidak asyik. Meski terdengar sadis, Nidji menyisipkan sisi religi dengan sebuah bait do'a. Sehingga kesan sadis terhapus dari lagu ini.

So... Inti lagu ini patah hati, berdoa yang buruk untuk mantan namun tetap ingat bahwa Tuhan itu ada. Keren emoticon-Cendol Gan

Alunan musik klasik yang disisipkan pada akhir lagu ini menambah keindahan lagu yang berhasil bikin saya jadi baper. Suasana klasik menggambarkan perasaan sakit hati sebenarnya sang tokoh pria. Mengingatkan saya akan salah satu soundtrack dari film Titanic.

Rasa sakit karena diusir dan ditinggalkan menimbulkan dendam di hati. Begitulah yang bisa saya tangkap dari lagu patah hati ini. Sebagaimana kisah Hayati yang meninggalkan Zainudin untuk menikah dengan Azis, lelaki pilihan keluarganya.


Sumber Gambar: berita viral-6.blogspot.com

Lagu ini emang recomended didengarkan saat patah hati Gan Sis. Tapi ingat, jangan sampai baper trus dendam kusumat sama mantan lho ya...
Gak baik emoticon-excited

Berikut link youtube lagu Terousir ya Gan Sis...



Quote:



Hmmmm, tuh kan emang lagu-lagu Nidji top markotop ya Gan Sis. Meski lagu jadul tapi tetep asyik dinikmati bahkan meski lagunya bertema patah hati. Gak kalah dengan K-pop dan western songkan?!

Oke Gan Sis, sekian dulu thread saya kali ini. Semoga memberi manfaat dan membuat kita semakin mencintai karya anak bangsa.

Spoiler for sumber dan referensi:
Diubah oleh l13ska 09-07-2019 14:09
IndriaandrianAvatar border
CahayahalimahAvatar border
Cahayahalimah dan Indriaandrian memberi reputasi
2
3.6K
51
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan