Kaskus

News

sindonews.comAvatar border
TS
sindonews.com
Ini Saran Ekonom Agar Neraca Dagang Bisa Surplus
Ini Saran Ekonom Agar Neraca Dagang Bisa Surplus

JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan bahwa neraca perdagangan Indonesia untuk periode April 2019 defisit sebesar USD2,50 miliar atau sekitar Rp35 triliun. Defisit tersebut merupakan yang terparah sejak 2013 lalu.

Kepala BPS Suhariyanto pun mengatakan bahwa defisit ini perlu segera diperbaiki karena perkembangan neraca perdagangan akan mempengaruhi pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Terkait dengan itu, Ekonom Indef Bhima Yudisthira mengatakan, pemerintah harus segera mengatasi defisit tersebut. Sejumlah langkah menurutnya harus diambil guna menghentikan defisit tersebut.

Baca Juga:

Bhima mengatakan, ada empat langkah yang perlu dilakukan agar neraca perdagangan bisa kembali surplus. Salah satunya adalah memperluas pasar ekspor.

"Perluasan pasar ekspor mutlak dilakukan untuk mendiversifikasi risiko perang dagang," ujar Bhima saat dihubungi SINDOnews di Jakarta, Kamis (16/5/2109).

Sementara langkah kedua, lanjut dia, adalah mengendalikan impor barang konsumsi melalui pengawasan ketat. Selanjutnya, meningkatkan daya saing produk domestik agar dapat berkompetisi dengan produk-produk impor.

Langkah lainnya menurut dia adalah pengaturan porsi barang impor di e-commerce. "Selama ini 97% barang yang ada di e-commerce adalah produk impor," jelasnya.


Sumber : https://ekbis.sindonews.com/read/140...lus-1557975864

---

Kumpulan Berita Terkait :

- Ini Saran Ekonom Agar Neraca Dagang Bisa Surplus Ini Saran Ekonom Agar Neraca Dagang Bisa Surplus

- Ini Saran Ekonom Agar Neraca Dagang Bisa Surplus Neraca Dagang Tekor, Ekonom Minta BI Turunkan Suku Bunga

- Ini Saran Ekonom Agar Neraca Dagang Bisa Surplus Neraca Dagang Jeblok, Nilai Tukar Rupiah Diprediksi Melemah

nona212Avatar border
nona212 memberi reputasi
1
212
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan