- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Kiat menikmati liburan hemat keliling Asia


TS
kangjati
Kiat menikmati liburan hemat keliling Asia

hallo selamat pagi menjelang siang gan agan & ta sista
biasa gan ane mau bagi-bagi informasi penting ni buat agan" yang hobby sama traveling

disini gan agan ada yang suka traveling tapi kadang terkendala sama biaya yang bakal dikeluarin selama traveling gak ?

nih ane kasi dah tips bagaiman cara meminimalisir biaya traveling gan agan dan bagaimana mengatur jadwal sampai biaya traveling gan agan.

Quote:

Jiufen Village di Taiwan. Anda dapat menikmati pemandangan yang menakjubkan dan menikmati wisata kuliner di Jiufen | /Traveloka
Berlibur dapat menurunkan stres dan membuat awet muda. Menurut penelitian yang mencari manfaat liburan bagi kesehatan, ditemukan fakta bahwa liburan bisa membuat seseorang punya umur yang lebih panjang.
Namun, ketika Anda memutuskan pergi berlibur, hal utama yang harus diperhatikan adalah mengetahui kondisi keuangan. Jangan sampai Anda berlibur dengan bujet yang minim, hingga mengorbankan segala kenyamanan dan keamanan selama liburan.
Untuk menyiasati hal tersebut, Anda dapat menikmati liburan dengan biaya terjangkau, bahkan bisa mengelilingi kawasan Asia. Anda cukup melakukan beberapa perencanaan liburan tanpa menguras kantong seperti yang dijabarkan oleh Traveloka sebagai berikut.
Siapkan uang tunai saat berlibur
Jangan pernah mengabaikan uang tunai selama liburan. Misalnya Anda ingin liburan ke luar negeri, di mana Anda dapat menukar mata uang dengan nilai tukar terbaik. Hal ini juga membantu untuk terhindar dari transaksi ATM saat berlibur, di mana nilai tukar pada saat itu belum tentu nilai tukar terbaik.
Selain itu, Anda dapat menggunakan fitur Price Alertsdari Traveloka. Fitur ini bisa menjadi teman terbaik Anda dalam melakukan perencanaan liburan. Fitur Price Alerts dapat memudahkan Anda untuk menemukan harga terbaik untuk perencanaan liburan, sehingga Anda dapat menyesuaikan bujet yang sudah ditentukan.
Menentukan waktu terbaik
Menentukan jadwal atau waktu untuk berlibur saat bukan musim liburan menjadi keputusan yang cukup menarik. Anda dapat memilih destinasi favorit wisatawan dengan harga yang jauh lebih terjangkau.
Penentuan waktu terbaik juga dapat Anda lakukan dengan melihat kalender lokal destinasi liburan. Dengan melihat kalendar lokal, Anda dapat memanfaatkan acara atau festival gratis saat mengunjungi lokasi.
Pilihlah jadwal penerbangan pada hari biasa dan bukan di akhir pekan. Memilih jadwal penerbangan pada hari libur besar –bukan sebelum atau setelahnya— adalah waktu terbaik untuk memilih maskapai.
Menggunakan transportasi umum setempat
Selama berada di lokasi liburan, Anda dapat menggunakan angkutan umum untuk menghemat bujet. Bila tersedia tiket multi akses untuk transportasi umum di beberapa negara Asia, Anda bisa membelinya untuk lebih menghemat pengeluaran biaya transportasi liburan.
Namun, jika Anda ingin menjelajahi kota dengan bebas tanpa bergantung pada orang lain, Anda bisa melakukan rental mobil seperti yang disediakan aplikasi Traveloka pada. Dengan rental mobil, Anda bisa lebih menghemat pengeluaran dan leluasa mengunjungi destinasi wisata sesuai keinginan.
Misalnya ketika Anda berlibur ke Taipei, Taiwan, Anda dapat berkeliling kota untuk menikmati pemandangan dari perpaduan distrik kota tua dan gedung pencakar langit yang modern.
Anda juga dapat mendaki Gunung Gajah dan mengagumi pemandangan megah 101 Taipei, dengan mengikuti perjalanan sehari ke Jiufen Village - "Santorini" tradisional Taiwan yang menakjubkan.
Atur jadwal makan
Saat memilih tempat penginapan atau hotel, pilihlah yang menawarkan sarapan gratis. Hal ini bisa membantu Anda supaya tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan. Bisa juga mencoba makanan lokal yang biasa dikunjungi penduduk setempat yang biasanya punya harga yang lebih terjangkau.
Sebagai contoh ketika Anda berlibur ke Hanoi, Vietnam, Anda dapat mengunjungi kafe lokal dan meminum beberapa ca phe (kopi Vietnam) sambil menikmati Pertunjukan Wayang Air Thang Long --pertunjukan budaya yang menggambarkan keseharian warga Vietnam di pedesaan.
Selain itu, Anda juga dapat mencari restoran Michelin yang terkenal di Asia dengan sajian ala carte. Tak perlu khawatir, Anda dapat mengunjungi restoran Michelin dengan harga terjangkau seperti yang dirangkum oleh Traveloka pada tautan ini.
Perhatikan hal kecil yang memengaruhi biaya perjalanan
Bawalah botol air sendiri untuk menghindari membeli botol minum ketika berlibur. Anda juga dapat merebus air di kamar atau meminta pada restoran hotel untuk mengisi kembali botol yang sudah Anda persiapkan.
Hal kecil lain yang harus Anda persiapkan adalah obat-obatan pribadi, seperti obat sakit kepala, obat sakit perut, kotak P3K, dan lainnya. Hal ini dapat menghindari biaya-biaya tak terduga ketika kondisi tubuh Anda, teman, atau keluarga yang ikut liburan, menurun akibat kelelahan selama perjalanan.
Misalnya, bagi Anda yang hendak berlibur ke Shanghai, China, Anda dapat berjalan-jalan ke daerah Tianzifang yang penuh dengan makanan jalanan dan restoran lokal yang ramai. Silakan mengunjungi restoran berbintang Michelin termurahke-8 di dunia, Lao Zheng Xing dan merasakan mimpi yang menjadi kenyataan di Disneyland Shanghai.
nah gmna gan ada yang mau coba gak tips dari ane gan ?

monggo gan di coba

Quote:
Jangan lupa rate bintang5
dan tinggalin komentar dan bersedekah sedikit cendol buat ane dan ane doain agan makin ganteng dan cantik deh


SUMUR :
Quote:
Jangan lupa kunjungi thread ane yang lain gan





Shazam! jadi pahlawan terbaru DC
Film Sunyi merupakan adaptasi dari film horor Korea Selatan "Whispering Corridors"
Kenapa waktu begitu cepat ?
Anargya, mobil balap tenaga listrik besutan ITS
Tak ada kata terlambat untuk olahraga
Captain Marvel kalahkan Wonder Woman
Dilan 1991: sudah putus, tapi masih cinta
Makhluk laut yang memiliki anus "sementara"
Orang yang telat nikah lebih bahagia
Film Sunyi merupakan adaptasi dari film horor Korea Selatan "Whispering Corridors"
Kenapa waktu begitu cepat ?
Anargya, mobil balap tenaga listrik besutan ITS
Tak ada kata terlambat untuk olahraga
Captain Marvel kalahkan Wonder Woman
Dilan 1991: sudah putus, tapi masih cinta
Makhluk laut yang memiliki anus "sementara"
Orang yang telat nikah lebih bahagia

0
436
Kutip
1
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan