PilpresAkui Saudara Kandung Anggota BPN, Komisioner KPU: Gue Profesional!
TS
tanah.liat
PilpresAkui Saudara Kandung Anggota BPN, Komisioner KPU: Gue Profesional!
Quote:
JAKARTA – Masyarakat dihebohkan dengan adanya hubungan keluarga antara Komisioner KPU Ilham Saputra dengan anggota Komunikasi Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Yuga Aden.
Dalam gambar yang beredar di media sosial, tampak Ilham Saputra dengan ibunya disandingkan dengan foto Yuga dengan ibunya. Foto kedua ibu mereka sama.
Quote:
"Ini emak gue, emang emak gue, ya kalau adik-kakak gimana? Abang gue profesional, gue profesional," tegas Ilham di kantor KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Sabtu (20/4/2019).
Ia menenkankan, meski punya hubungan saudara dengan Yuga, dirinya tetap bekerja secara profesional. Sehingga, Ilham menjamin akan tetap menjaga independensi dan tidak berpihak dengan pihak manapun.
"Abang saya bekerja profesional, abang saya bekerja untuk Sandiaga Uno secara profesional. Abang saya memang ahli komunikasi dan pernah bekerja di infotainment, bagaimana mengemas orang, itukan profesional. Sementara saya juga di KPU bekerja secara profesional, sebagai penyelenggara pemilu yang berintegritas dan tidak berpihak kepada siapapun," ujar Ilham.
Ilham merupakan anak kelima, sementara Yuga anak keempat. Ilham pun meyakini jika sudah membicarakan perihal hubungan dirinya dengan Yuga kepada Komisioner KPU lainnya.
"Yuga anak keempat, gue anak ke lima. Udah jelas itu enggak usah ditutupinlah. Gue udah declare juga ke komisioner kok. Kecuali abang gue 'calon', itu lain perkara, kan sama-sama profesional," ujarnya.
Spoiler for Akui Saudara Kandung Anggota BPN, Komisioner KPU: Gue Profesional!:
Walau Kubu presiden presidenan banyak yg di taruh di tempat2 "strategis" namun kita semua masih percaya dgn netralitas KPU
Lagi pula KPU sudah sesuai dgn asas pemilu "LUBER" & secara terbuka dalam data...
Jadi.....Tidak ada alasan untuk mendelegitimasi pemilu