Kaskus

News

sindonews.comAvatar border
TS
sindonews.com
Di Solo, PKS Klaim Rangking Kedua Perolehan Suara Legislatif
Di Solo, PKS Klaim Rangking Kedua Perolehan Suara Legislatif

SOLO - DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Solo mengklaim menduduki rangking kedua perolehan suara dalam pemilu legislatif kota setempat. Hasil perhitungan internal, perolehan suara naik 80,03% dibanding pemilu tahu 2014 lalu.

Ketua DPD PKS Surakarta Abdul Ghofar Ismail mengatakan, hasil real count internal data yang masuk mencapai 94,63% dari total suara masuk. Yakni sebesar 316.703 suara dari 1.640 TPS.

"Perolehan suara PKS di Solo tahun 2019 sebesar 35.218. Sedangkan tahun 2014 lalu sebesar 19.562," kata Abdul Ghofar, JUmat (19/4/2019). Sehingga PKS berada di posisi kedua dengan prosentase 11,12%.

Baca Juga:

Sedangkan perolehan suara terbanyak diraih PDIP. Dengan perolehan suara tersebut, PKS diperkirakan meraih lima kursi di DPRD Solo. Sementara, PDIP yang meraih suara terbanyak diperkirakan meraih 29 kursi. Partai lainnya, Gerindra tiga kursi, PAN tiga kursi, Golkar 3 kursi. Sedangkan Nasdem, dan PSI masing masing satu kursi.

Dengan komposisi perkiraan perolehan kursi di DPRD Solo, maka hanya PDIP dan PKS yang bisa membuat fraksi mandiri karena minimal empat kursi. Sedangkan partai lainnya harus bergabung untuk membentuk fraksi gabungan atau bergabung dengan fraksi mandiri. "Kalau saya hitung hitung kemungkinan maksimal empat fraksi," pungkasnya.


Sumber : https://daerah.sindonews.com/read/13...tif-1555708651

---

Kumpulan Berita Terkait :

- Di Solo, PKS Klaim Rangking Kedua Perolehan Suara Legislatif Di Solo, PKS Klaim Rangking Kedua Perolehan Suara Legislatif

- Di Solo, PKS Klaim Rangking Kedua Perolehan Suara Legislatif Ikut Nenek Cuci Pakaian di Pinggir Sungai, Dua Bocah Hanyut

- Di Solo, PKS Klaim Rangking Kedua Perolehan Suara Legislatif Kapolda Kepri Ucapkan Terima Kasih Karena Pemilu Aman dan Damai

0
212
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan