- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Australia Nilai Pemilu Indonesia Sukses dan Damai


TS
LordFaries
Australia Nilai Pemilu Indonesia Sukses dan Damai

jpnn.com, JAKARTA - Duta Besar Australia untuk Indonesia Gary Quinlan mengucapkan selamat atas suksesnya pemungutan suara Pemilu 2019.
“Selamat kepada pemerintah dan rakyat Indonesia untuk pemilihan umum yang sukses dan damai hari ini (kemarin, red),” kata Gary Quinlan melalui keterangan tertulis, Rabu (17/4).
Gary menilai pemilu ini merupakan paling kompleks yang pernah dilakukan di dunia. Lantaran rakyat Indonesia memilih presiden sekaligus anggota DPR RI, DPRD, dan DPD RI.
“Pemilihan nasional terbesar dan paling kompleks dalam satu hari yang pernah diadakan di mana saja,” tuturnya seperti dilansir RMOL (Jawa Pos Group).
Menurut Gary, pemilu ini merupakan tanda capaian kesuksesan Indonesia sebagai salah satu negara dengan sistem demokrasi terbesar di dunia.
“Ini adalah pencapaian bagi demokrasi, tidak hanya di Indonesia tetapi juga secara global. Warga Australia mengagumi hal ini,” tandasnya.(JPG/RMOL/JPNN)
https://m.jpnn.com/news/australia-ni...kses-dan-damai
Selamat Bagi Pemenang..... Siapapun pemenangnya tujuannya untuk NKRI


Semoga tetap damai dan tidak saling memprovokasi.
Tahan diri sampai tgl 20 karena masih masa "kritis".
Rakyat Indonesia Bersatu, Indonesia Jaya.
PANCASILA IDEOLOGIKU, NKRI HARGA MATI
2
1.4K
16


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan