- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
TPS Sandiaga: Jokowi-Ma'ruf 133 Suara, Prabowo-Sandiaga 76 Suara


TS
gilbertagung
TPS Sandiaga: Jokowi-Ma'ruf 133 Suara, Prabowo-Sandiaga 76 Suara
TPS Sandiaga: Jokowi-Ma'ruf 133 Suara, Prabowo-Sandiaga 76 Suara
Kristian Erdianto
Rabu, 17 April 2019 | 15:47 WIB

Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno menunjukkan surat suara sebelum menggunakan hak pilih pada Pemilu 2019 di TPS 02, Kebayoran Baru, Jakarta, Rabu (17/4/2019). Sandiaga tiba di TPS sekitar pukul 07.30 Wib dengan didampingi oleh istri dan kedua anaknya, Anneesha Atheera Uno dan Amyra Atheefa Uno. (ANTARA FOTO/DHEMAS REVIYANTO)
JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan calon nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin menang dalam perolehan suara di TPS 002, Jalan Sriwijaya 2, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (17/4/2019).
TPS tersebut merupakan tempat calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2019.
Berdasarkan hasil penghitungan, pasangan Jokowi-Ma'ruf memperoleh 133 suara. Sedangkan pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno memperoleh 76 suara.
Sementara terdapat 1 surat suara tidak sah. Total jumlah suara yakni 210.
Sandiaga sebelumnya menggunakan hak pilihnya, Rabu (17/4/2019) pagi.
Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu datang ke TPS didampingi sang istri, Noor Asiah Uno, serta kedua anaknya, Anneesha Atheera Uno dan Amyra Atheefa uno.
Kedua orang tua Sandiaga, Razif Halik Uno dan Rachmini Rachman Uno juga mencoblos di TPS yang sama. Mereka tampak kompak mengenakan baju putih.
Kompas TV Litbang Kompas mengumumkan hasil cepat Pemilu 2019 sementara.Hasil sementara memperlihatkan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Ma’ruf Amin memperoleh 55,37% suara. Sementara itu, calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno memperoleh 44,63% suara. Data ini tercatat pada pukul 15.05 WIB. #Pilpres2019 #HitungCepatPemilu #Pemilu2019
Penulis :Kristian Erdianto
Editor :Krisiandi
Sumber
Kristian Erdianto
Rabu, 17 April 2019 | 15:47 WIB

Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno menunjukkan surat suara sebelum menggunakan hak pilih pada Pemilu 2019 di TPS 02, Kebayoran Baru, Jakarta, Rabu (17/4/2019). Sandiaga tiba di TPS sekitar pukul 07.30 Wib dengan didampingi oleh istri dan kedua anaknya, Anneesha Atheera Uno dan Amyra Atheefa Uno. (ANTARA FOTO/DHEMAS REVIYANTO)
JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan calon nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin menang dalam perolehan suara di TPS 002, Jalan Sriwijaya 2, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (17/4/2019).
TPS tersebut merupakan tempat calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2019.
Berdasarkan hasil penghitungan, pasangan Jokowi-Ma'ruf memperoleh 133 suara. Sedangkan pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno memperoleh 76 suara.
Sementara terdapat 1 surat suara tidak sah. Total jumlah suara yakni 210.
Sandiaga sebelumnya menggunakan hak pilihnya, Rabu (17/4/2019) pagi.
Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu datang ke TPS didampingi sang istri, Noor Asiah Uno, serta kedua anaknya, Anneesha Atheera Uno dan Amyra Atheefa uno.
Kedua orang tua Sandiaga, Razif Halik Uno dan Rachmini Rachman Uno juga mencoblos di TPS yang sama. Mereka tampak kompak mengenakan baju putih.
Kompas TV Litbang Kompas mengumumkan hasil cepat Pemilu 2019 sementara.Hasil sementara memperlihatkan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Ma’ruf Amin memperoleh 55,37% suara. Sementara itu, calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno memperoleh 44,63% suara. Data ini tercatat pada pukul 15.05 WIB. #Pilpres2019 #HitungCepatPemilu #Pemilu2019
Penulis :Kristian Erdianto
Editor :Krisiandi
Sumber
1
1.5K
12


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan