Kaskus

Games

omatsuri.hanaAvatar border
TS
omatsuri.hana
Game Life Virtual buat kamu yang nolep... Bikin Kamu Ngerasa Punya 2 Kehidupan..
Game kehidupan virtual buat kamu yang nolep...

Hi, selamat datang di thread ku..
------------------

Kali ini aku mau bahas tentang 3 game virtual kehidupan yang pernah aku mainkan sendiri. Jadi sedikit intermezzo, dulu karena suatu kepentingan berkerja, aku pernah tinggal di sebuah perkampungan yang lingkungan nya aku kurang cocok untuk berbaur. Tapi yang namanya manusia tetap butuh interaksi sosial, maka saat itu aku cari game yang bisa buat aku merasakan yang namanya nongkrong , ngobrol dan lain-lain.
Kalau kalian bertanya, kan bisa chat sama teman beneran via whatsapp atau platform sosial media lain nya.. tapi serius guys, ini rasanya beda.. mungkin kalau kamu perempuan rasanya kaya main BP waktu kecil, beda nya ini digital dan penggeraknya bermacam-macam ras/suku bangsa.
Kuy di simak apa aja game itu..


1. IMVU

Game Life Virtual buat kamu yang nolep... Bikin Kamu Ngerasa Punya 2 Kehidupan..

Quote:


Game ini sebenarnya gak jauh beda dari sosial media biasanya, cuma di situ ada avatar yang bisa kita set-up sesuai selera kita. Bentuknya pun lucu-lucu. Ada pakaian fashionable, ada headpiece lucu-lucu. Dan kita bisa memilih bentuk tubuh dan wajah kita. Di game ini TS gak jarang menemui orang terlibat asmara. Bahkan dengar-dengar sih ada yang sampai berlanjut ke dunia real.
Kelemahan nya menurutku harus menggunakan handphone yang kapasitas RAM nya besar, serta internet yang cepat. Jadi untuk beberapa daerah terpencil di negara berflower ini masih belum bisa mensupport game IMVU beroperasional dengan baik.

2. Virtual Families

Game Life Virtual buat kamu yang nolep... Bikin Kamu Ngerasa Punya 2 Kehidupan..

Virtual families kaya semacam game untuk simulasi berkeluarga. Jadi nanti kita kaya bersih-bersih rumah, menyusun perabotan rumah, masak, berbelanja kebutuhan pokok ke supermarket, menikah,punya anak dan lain-lain. Pokoknya persis gitu kaya kehidupan di dunia nyata.
Kelemahan nya adalah game ini membosankan alias bikin gampang bosan.

3. Avakin life

Game Life Virtual buat kamu yang nolep... Bikin Kamu Ngerasa Punya 2 Kehidupan..

Nah ini game yang paling lama TS mainkan, dari sini TS jadi dapet temen beneran yang benar-benar klop.
Avakin life sendiri di buat oleh Lockwood, developer dan publisher yang berasal dari Nottingham (Inggris), Avakin Life dibuat dengan berdasarkan pada komunitas serta kreativitas pemainnya. Dengan teknologi yang ada dan kemampuan yang dimiliki smartphone jaman sekarang, Lockwood akhirnya mampu menciptakan sebuah dunia yang tersambung sekaligus bisa diatur sesuai dengan keinginan pemain, kemudian memberikan kemampuan untuk memamerkannya ke pemain lain di seluruh dunia, bahkan lintas gadget. Avakin merupakan game MMO Sosial yang siap memberikan simulasi kehidupan dan mempertemukanmu dengan pemain lain untuk berinteraksi.
Menurutku ini game paling seru, karena banyak tampilan inter-face yang benar-benar menarik. Ada pantai, restaurant,bar, rumah, apartement, studio dance, kuil dan lain-lain.
Di sini kamu bisa berkawan dengan orang dari mana saja. Bisa lintas kota bahkan lintas benua. Kamu bisa memilih style tampilan mu. Ada grup buat dance, atau cuma kongkow-kongkow di depan api unggun. Kadang ada event yang di selenggarakan lockwood sendiri. Kebanyakan pemain di sini benar-benar no-lyfe. Karena mereka juga punya akun instagram atau facebook tapi isi nya kehidupan mereka di avakin 😁😁😁. Dan lagi-lagi di sini banyak orang pacaran juga.

------

Sekian thread kali ini, semoga bisa jadi referensi kamu untuk membuang rasa penat 😘😘😘.

Saran dari TS, bijaklah menggunakan teknologi. Jangan sampai teknologi yang mengendalikan kamu.

Awas Kecanduan !!!
Diubah oleh omatsuri.hana 29-03-2019 11:55
0
3.3K
4
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan