Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

seungriseiyoAvatar border
TS
seungriseiyo
Realme 3 Resmi Meluncur di Indonesia 12 Maret Mendatang



Realme akan memboyong smartphone terbarunya, Realme 3, ke Indonesia. Smartphone ini dijadwalkan meluncur di Indonesia pada 12 Maret 2019. Realme 3 akan hadir di pasar Indonesia setelah diluncurkan untuk pertama kali di India. Smartphone ini disokong prosesor MediaTek Helio P60, yang dibalut desain starry dan memiliki baterai 4.230mAh. Smartphone yang ditargetkan untuk anak muda ini diklaim akan menjadi perangkat harga terjangkau, dengan spesifikasi terbaik dikelasnya.


Ponsel ini memiliki aspect ratio dengan perbandingan 19:9. Seperti smartphone kebanyakan, Realme 3 juga memiliki sebuah poni pada bagian atas. Bentuk poni pada Realme 3 berupa berupa tetesan air yang membungkus kamera depan. Bicara soal kamera, ponsel ini memiliki dua kamera pada bagian belakang. Kamera tersebut memiliki sensor 13 megapiksel dan 2 megapiksel. Sementara kamera depannya sebesar 13 megapiksel. Kamera Realme 3 dilengkapi dengan fitur Chroma Boost, di mana fitur ini akan membantu memperjelas foto ketika mengambil gambar dalam kondisi backlight. 

Ada pula fitur Nightscape di mana ponsel dapat mengambil foto dengan shutter speed yang lambat pada kondisi gelap.
Realme 3 juga dibekali dengan dua pilihan RAM dan penyimpanan, yakni 3 GB/32 GB dan 4 GB/64 GB. Dikutip KompasTekno dari NDTV, Senin (4/3/2019), penyimpanan ini bisa diperluas dengan slot MicroSD. Realme 3 memiliki dua slot kartu SIM, dan satu slot MicroSD (tidak hybrid). Untuk harga, Realme 3 versi 3 GB/32 GB dibanderol dengan harga 8.999 Rupee atau sekitar Rp 1,8 juta. Sementara Realme 3 versi 4 GB/64 GB dibanderol harga 10.999 Rupee atau sekitar Rp 2,2 juta.

"Kami akan membawa versi global Realme 3 menggunakan prosesor MediaTek Helio P60 ke Indonesia. Dipasangkan dengan ColorOS versi terbaru di realme 3 yang merupakan sistem operasi sederhana dan ringan, smartphone ini memberikan keseimbangan performa antara software dan hardware, serta gaya sekaligus harga yang terbaik di segmennya," ungkap Marketing Director Realme SEA, Josef Wang, dalam keterangan resminya, Selasa (5/3/2019).

"Kami adalah merek yang fokus memberikan smartphone dengan nilai terbaik bagi kaum muda karena selalu ingin kaum muda di Indonesia memiliki smartphone dengan kinerja terbaik, pengalaman pengguna terbaik dengan spesifikasi yang baik di kelasnya dan desain yang penuh gaya," sambungnya.
Indonesia akan menjadi negara pertama di Asia Tenggara yang mendapatkan versi global Realme 3.

Menggabungkan daya dan kinerja inti prosesor dengan unit pemrosesan yang dibuat khusus untuk aplikasi AI, chipset MediaTek Helio P60 pada smartphone ini menghadirkan fitur andalan seperti deteksi wajah, identifikasi objek dan pemandangan, dan fungsi kamera yang lebih cerdas dengan efisiensi daya maksimum. Realme pun mengklaim smartphone terbarunya ini hadir berdasarkan dari riset lapangan dan interaksi mendalam dengan konsumen. "Bagi mereka, smartphone bukan hanya alat komunikasi, tetapi juga perangkat dasar untuk bersosialisasi, hiburan, bekerja dan belajar," jelas sub-brand Oppo ini.

Realme pun berharap smartphone terbarunya ini dapat melampaui pencapaian pendahulunya, Realme 2. Realme 2 terjual sebanyak 15 ribu unit hanya dalam 10 menit di Indonesia.


Dilansir dari: Kompas Tekno & Liputan6 Tekno 

zharkiAvatar border
zharki memberi reputasi
0
415
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan