Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

izzy.vgncAvatar border
TS
izzy.vgnc
Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane
Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane


Sumber : Dok Pribadi


Hai agan agan, izzy vgnc kembali lagi. Hari ini ane kembali nge thread nih gan. Kali ini tulisan ane satu ini juga untuk mengikuti kompetisi Free Writing Month dari Kaskus Kreator. Di thread ini ane pingin membuat thread yang cukup berbeda sekaligus thread eksperimental gan hehe. Thread ini akan berisi cara membuat suatu makanan yaitu Roti Bakar Coklat ! Jadi ane akan mengajarkan cara membuat Roti Bakar Coklat versi ane. Jadi maaf ya gan kalau ga terlalu bagus hasilnya karena ane juga masih newbie gan hehe.


Alat :


Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane


Sumber : Dok Pribadi


- Teflon

- Pisau

- Talenan

-  Sendok Makan


Bahan :


Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane


Sumber : Dok Pribadi


- Roti 

- Butter

- Meses

- Susu Bubuk

- Kental Manis


Cara Membuat :


1. Siapkan alat dan bahan 


Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane

 
Sumber : Dok Pribadi


Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane


Sumber : Dok Pribadi


2. Ambil satu lapis roti panjang dan potong potong di talenan. Jadi karena ane juga masih coba coba jadi ane pakai roti nya sedikit aja ya gan. Ane cuma potong menjadi 4 bagian.


Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane


Sumber : Dok Pribadi


3. Setelah itu, oleskan butter pada roti lalu ratakan menggunakan sendok makan.


Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane


Sumber : Dok Pribadi


4. Setelah meratakan butter pada roti, taburkan meses secukupnya gan. Jangan terlalu penuh karena akan ada topping lain.


Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane


Sumber : Dok Pribadi


5. Lalu, ratakan meses dengan butter. Setelah itu, tambahkan lagi bubuk susu Ovaltine diatas roti. Ane mencoba memasukan ovaltine karena banyak yang juga pakai dan juga agar menambah variasi rasa coklat pada roti.


Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane


Sumber : Dok Pribadi


6. Dan topping terakhir untuk roti ini adalah Kental Manis. Tuangkan sedikit kental manis diatas roti lalu ratakan.


Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane


Sumber : Dok Pribadi


7. Jika sudah, taruh butter di teflon. Lalu, panaskan teflon di kompor. Taruh butter sedikit banyak gan. Atur api agar tak terlalu besar


Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane


Sumber : Dok Pribadi


8. Panaskan sampai butter meleleh. Lalu, pelan pelan taruh bagian roti yang telah diisi topping pada teflon. Jika sudah cukup mencampur, balik roti nya.


Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane


Sumber : Dok Pribadi


Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane


Sumber : Dok Pribadi


9. Dan tahap terakhir, jika sudah cukup matang matikan kompor. Lalu, tumpuk dua roti menjadi satu. Bagian yang dikasih topping dibuat sama sama menempel. Roti Bakar Coklat pun sudah matang dan siap di santap gan !


Cara Membuat Roti Bakar Ovaltine + Ceres Versi Ane


Sumber : Dok Pribadi



Perlu diingat, makanan ini mengandung gula dan kalori yang sangat tinggi karena topping nya terdiri atas Meses, Susu Bubuk, serta Kental Manis. Jadi jangan sering sering dikonsumsi. Soal resepnya, ane coba ikutin dari Upnormal yang membuat roti bakar memakai susu bubuk.


Sekian aja thread dari ane. Semoga bermanfaat ya gan. Thanks for reading ! 

2
1.6K
6
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan