Kaskus

Automotive

GENKBOLAvatar border
TS
GENKBOL
Mengikuti Tren Mobil Listrik, Honda Segera Ambil Bagian
Perkembangan dunia otomotif memang tiada henti – hentinya Gan. Setiap tahunnya berbagai macam teknologi muncul untuk produk otomotif. Entah itu untuk motor, mobil, atau aksesoris pendukungnya.

Mengikuti Tren Mobil Listrik, Honda Segera Ambil Bagian

Produsen otomotif dunia selalu berlomba – lomba ngeluarin produk terbaru mereka. Baik itu dipasarkan secara luas dengan jumlah produksi yang banyak atau dengan jumlah produksi yang terbatas. Bahkan gak jarang juga diatara produsen tersebut yang memproduksi beberapa jenis merek dalam kurun waktu satu tahun.

Beberapa tahun belakangan, produsen otomotif banyak menerapkan teknologi listrik untuk produk mereka. Entah itu mobil atau motor. Penerapan teknologi listirk pada dasarnya bukanlah untuk tren semata, tapi lebih kepada unsur pelestarian lingkungan.

Beberapa negara sudah mulai beralih ke moda kendaraan yang berbasis listrik. Bahkan ada negara yang mau menerapkan semua kendaraan di negara tersebut bertenaga listrik.

Salah satu produsen otomotif terkenal yang berbasis tenaga listrik adalah Tesla. Perusahaan garapan Elon Musk ini sudah banyak menelurkan mobil listrik bikinan mereka. Bahkan satu diataranya yakni Tesla Model 3 rencananya akan dipasarkan di Indonesia mulai 3 Juni 2019.

Mengikuti Tren Mobil Listrik, Honda Segera Ambil Bagian

Nah, baru – baru ini produsen otomotif kenamaan asal Jepang, Honda juga berencana menelurkan mobil listrik. Masih dalam bentuk prototipe, Honda akan meluncurkan mobil listrik terbaru mereka di ajang Geneva Motor Show pada Maret 2019.

Honda menyatakan bahwa peluncuran mobil listrik ini sebagai bentuk komitmen Honda terhadap kendaraan listrik di masa depan. Honda berkomitmen bahwa nantinya dua pertiga penjualan Honda di Eropa adalah mobil listrik di tahun 2025.

Mobil listrik Honda ini akan mulai dipasarkan pada akhir tahun ini, dimana proses perakitannya dilakukan di Honda R&D Automobile R&D Center, Wako.

Mengikuti Tren Mobil Listrik, Honda Segera Ambil Bagian

Mobil yang memiliki desain simpel dan unik ini dibekali baterai Honda Urban EV. Uniknya, energi dari baterai ini dapat digunakan sebagai sumber listrik untuk peralatan rumah tangga. Selain itu mobil ini juga dilengkapi dengan teknologi artificial intelligence (AI) berupa Honda Automated Network Assistant.

Fitur lain dari mobil ini adalah mobil ini bisa berkomunikasi dengan pengendara, mempelajari gaya hidup dan preferensi pengendara, mengenali tingkat stres pengendara dari ekspresi wajah dan suara, dan menyediakan sugesti pada situasi tertentu.

Berdasarkan fitur yang ditawarkan, besar kemungkinan mobil ini untuk kelas premium.


0
1.3K
5
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan