Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kaniarfAvatar border
TS
kaniarf
Review Silence: Dapatkah Gadis itu Keluar dari Pulau?
Review Silence: Dapatkah Gadis itu Keluar dari Pulau?

Sumber: Dok. Pribadi



Quote:



Quote:


 
Oke, dari rangkaian novel karya Akiyoshi Rikako, mungkin yang satu ini bisa dikatakan adalah yang paling berbeda. Apa saja yang berbeda? Banyak hal, seperti pemilihan tokoh, ketegangan yang disajikan dan yang paling mencolok adalah nuansanya. Meskipun masih diselimuti nuansa gelap dan aroma misteri yang kental ala Rikako sensei, tapi ane lebih merasa kalau novel ini justru seperti drama percintaan.


Tapi jangan mengharapkan drama percintaan yang penuh bunga dan kupu-kupu beterbangan ya. Novel ini jelas-jelas menggambarkan sisi lain dari suatu hubungan pria dan wanita. Ya mudahnya sih bakal bahas sisi kelamnya. Jadi daripada berbunga-bunga, pembaca akan diajak ikut-ikutan kesal, marah dan depresi bersama si tokoh utama.


Oh iya berhubung genrenya masuk misteri, buat yang masih bingung letak misterinya dimana. Nah di sini kita diajak menebak benarkah ada sosok Shimatama-san yang digambarkan sebagai dewa pelindung pulau? Apakah Shimatama-san ini marah akibat kelakuan orang dari luar pulau atau sebenarnya ada tujuan lain? Kira-kira di situlah letak misterinya.


Sebelumnya ane juga menyebut soal perbedaan tokoh yang dipilih oleh Rikako sensei kan? Maksud ane adalah, dalam karyanya yang lain, Rikako sensei selalu memilih anak usia remaja sebagai tokoh utamanya dan hal tersebut akhirnya menjadi salah satu trademarkbeliau. Entah untuk penyegaran atau ada alasan lain, kali ini Rikako lebih memilih tokoh dengan usia yang lebih matang yaitu sekitar 30 tahunan.


Alur dan sudut pandang yang digunakan masih ala Rikako sensei. Tiap bab kita disuguhkan cerita dari tokoh yang berbeda. Jadi, bisa dibayangkan akan se-detail apa gambaran suasana dan urutan kejadiannya. Membaca karya Rikako sensei memang sensasinya seperti melihat suatu objek dengan kamera 360". Kira-kira seperti ini, yang tidak terlihat oleh tokoh satu akan digambarkan terlihat oleh tokoh lainnya.


Masalah twist, jangan khawatir, bukan Akiyoshi Rikako kalau tidak menyajikantwist di ending-nya. Banyak reviewer yang kecewa dengan ending Silence yang dinilai terlalu flat. Tapi bagi ane pribadi justru ending-nya sangat amat bikin merinding kalau kita paham betul maksudnya. Wah ane takut keceplosan, nanti malah jadi spoiler, pokoknya begitulah ya. emoticon-Shutup


Seberapa recommended novel ini? Ane sendiri kasih 4 dari 5 bintang. Nilai terbaik adalah untuk nuansa darkdrama dan endingnya. Apakah ada gansis yang sudah membaca novel ini? Bagaimana pendapatnya?


emoticon-Big Kissemoticon-Rate 5 Staremoticon-Cendol Ganemoticon-Peluk

 

Quote:


1
1.6K
2
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan