Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

FirdauzDsTAvatar border
TS
FirdauzDsT
Demokrat Bantah SBY Alami Gejala Post Power Syndrome


TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Rachland Nashidik membantah jika ketua umumnya, Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY, mengalami gejala post power syndrome seperti yang diutarakan politikus Partai Demoksi Indonesia Perjuangan (PDIP), Aria Bima.

Rachland berujar tudingan gejala post power syndrome justru lebih tepat dialamatkan kepada Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri. "Sebenarnya, bila Aria Bima paham arti post power syndrome, maka yang perlu ia tegur pertama-tama adalah Megawati," katanya lewat pesan singkat, Ahad, 23 Desember 2018


Ia menjelaskan Megawati menjadi presiden bukan karena dipilih langsung oleh rakyat. "Maka Megawati harus stop bertingkah seolah-olah ia memiliki legitimasi demokratik untuk ikut-ikutan mengatur negara," tuturnya.


Menurut Rachland, sikap Megawati yang terkesan memiliki legitimasi untuk ikut mengatur negara disebabkan oleh feodalisme yang ada di PDIP. "Satu-satunya hal yang membuatnya bisa berbuat demikian adalah feodalisme di tubuh PDIP yang dengan takzim dipatuhi Jokowi (Presiden Joko Widodo)," ucapnya.


Sebelumnya, di sejumlah media, Aria mengatakan jika SBY mengalami gejala post power syndrome karena menyampaikan pesan agar tidak diganggu saat berkampanye. SBY menyampaikan pesan tersebut setelah ia menerima kunjungan calon presiden 2019 nomor urut 02, Prabowo Subianto, yang diusung oleh Demokrat.


Rachland menjelaskan apa yang disampaikan SBY merupakan pesan agar pemilihan umum (Pemilu) bisa berjalan dengan bebas, jujur, dan adil. Rachland meminta Aria Bima dan kubunya tidak usah panik mendengar pesan SBY tersebut.

"Kalau memang ia dan kubunya tak berniat mencurangi pemilu dengan praktek-praktek abuse of power. Pesan Pak SBY itu baik dan pantas, serta mewakili suara dan harapan rakyat agar Pemilu mendatang harus bersih, adil dan jujur," ucapnya.


Rachland menuturkan, SBY mengutarakan hal itu juga karena tak ingin kejadian perusakan alat peraga Partai Demokrat di Pekanbaru, Riau, beberapa waktu lalu terulang kembali pada partai lain tanpa terkecuali.

"Setiap kontestan tentu berhak berkampanye dengan leluasa, tak diganggu oleh institusi siluman, seperti kejadian di Pekanbaru, baru baru saja," ujar dia.


Secara logis, kata Rachland, memang pihak yang berpotensi melakukan kecurangan pemilu selalu adalah kubu petahana atau kubu Presiden Jokowi. Ia meminta Aria Bima membiasakan diri untuk menerima pandangan kritis semacam itu.

"Dan melatih respon yang cerdas serta dapat mengundang simpati. Harusnya ia bisa, bila memiliki otak yang masih sehat," kata dia.


Rachland mengklaim jika SBY masih memiliki pengaruh besar dalam konstelasi politik nasional, dihormati para politisi dan disukai oleh masyarakat luas. Ia beralasan dalam pelbagai survey, tingkat kesukaan masyarakat pada Megawati konsisten lebih rendah dibandingkan SBY.


"Nasehat saya pada Aria Bima, berhentilah membuat blunder menyerang dan mendiskreditkan Pak SBY. Atau ia dan kubu petahan akan merugi, masyarakat sudah lelah dan antipati pada lagak kuasa yang sewenang-wenang seperti kerap didemonstrasikan oleh politisi PDIP," ujarnya.

emoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultah
0
3K
22
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan