clinomaniaaAvatar border
TS
clinomaniaa
Berkarir di Dunia Politik, Siapakah Vokalis Penerus Giring Nidji?
Agan Sista tentu sudah akrab dong dengan lagu ‘biarlah’, ‘hapus aku’, ‘disco lazy time’, laskar pelangi’ dan ‘sumpah & cinta  matiku’? Yap, Lagu-lagu tersebut adalah beberapa lagu hits yang dipopulerkan oleh grup band Nidji.


Sumber: Dok.  Pribadi

Nidji merupakan grup musik papan atas Indonesia yang terdiri dari Giring Ganesha (vokal), Andi Ariel Harsya (gitar), Ramadhista Akbar (gitar), Randy Danistha (keyboard), Andro Regantoro (bass) dan Adri Prakarsa (drum). Banyak lagu-lagu hits Nidji lainnya yang juga booming dan disukai oleh masyarakat Indonesia.

emoticon-Kaskus Radioemoticon-Kaskus Radio

Selama 12 tahun Nidji berkarya, tahun 2017 lalu grup band ini memutuskan untuk vakum dari dunia hiburan Gan. Alasan vakumnya band ini dikarenakan sang vokalis, Giring Ganesha memutuskan untuk lebih fokus melayani masyarakat.


Sumber: Dok.  Pribadi

Impian Giring untuk menjadi negarawan dengan memasuki dunia politik ini ternyata sudah menjadi impiannya sejak dulu Gan, bahkan sebelum dia menjadi musisi. Absennya Giring ini tentu tidak membuat Nidji berhenti berkarya. Nidji bekerjasama dengan Musica Studio dan Radio yang menjadi media partner memberi kesempatan untuk Agan Sista yang punya mimpi sebagai vokalis band untuk bergabung bersama Nidji.

Berarti Giring Diganti Gan?

emoticon-Bingungemoticon-Sorry

Eitss bukan diganti Gan, kita semua tentu tau siapapun pastinya ngga akan ada yang bisa menggantikan Giring ya Gan Sis. Pencarian vokalis baru ini dilakukan untuk menemukan penerus Giring dalam band Nidji sampai dia kembali dari dunia politik Gan. Pencarian vokalis baru ini akan dilakukan di 9 kota besar, seperti Medan, Palembang, Jakarta, Bandung, Jogjakarta, Makassar, Manado, Ambon dan Surabaya.

12 finalis terpilih akan mendapatkan hadiah uang, kontrak dengan Musica dan juga berkesempatan manggung bersama Nidji di Kota Bandung dan Surabaya Gan. (emot)

1 vokalis baru yang terpilih sebagai penerus Giring juga akan berkesempatan manggung bersama Nidji di Laff Festival, Jakarta Convention Center. Laff Festival ini akan menjadi momen “Hello, Good Bye” dari Giring kepada vokalis penerusnya yang baru Gan.

Agan Sista tertarik untuk menjadi vokali penerus Giring Ganesha di Nidji? Gan Sis yang tertarik untuk ikut audisi ini, bisa melihat syarat dan ketentuan lengkapnya di website resmi MusicaGan.  

Siapa kira-kira yang akan menjadi finalis dan vokalis baru Nidji? Apa mungkin salah satunya kaskuser disini?

emoticon-2 Jempol

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Blue Guy Cendol (L)
0
1.5K
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan