bukan.salmanAvatar border
TS
bukan.salman
Bantah Kurus Karena Sakit, Kiai Ma'ruf Amin Sedang Menjalani Diet


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon wakil presiden 01 Kiai Ma'ruf Amin membantah dirinya sakit. Ia mengaku sedang menjalani diet, agar proporsional dengan tinggi badan.

Kiai Ma'ruf membantah sakit dan dirawat di Rumah Sakit. Ia mengaku kakinya terkilir dan disarankan dokter untuk beristirahat di Rumah Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat.

Kiai Ma'ruf pun membantah kabar dirinya jatuh dari kamar mandi. Bahkan, ucap Kiai Ma'ruf, ia mendapatkan kabar tersebarnya foto dirinya menjadi kurus.

"Apa lagi diceritakan saya masuk rumah sakit. Jadi ada gambar. Ada juga yang mengatakan saya kurus. Memang saya menguruskan diri. Sejak 2016 dulu saya terlalu gemuk," ujar Kiai Ma'ruf di Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (6/12/2018).

Kiai Ma'ruf pun bercerita diminta dokter untuk menguruskan diri. Menurut Kiai Ma'ruf, ia sudah menjalani diet sejak 2016.

"Waktu itu berat badan saya 70 kilogram dan tinggi saya kan cuma 156. Terlalu gemuk. Oleh karena itu saya sedikit-sedikit menguruskan diri supaya lebih langsing gitu lho," ucap Kiai Ma'ruf. Kiai Ma'ruf memang belum diperbolehkan dokter untuk berjalan jauh.

Tapi, ia tetap menerima tamu di Rumah Situbondo, terutama dari para relawan yang menyatakan dulungan terhadap pasangan calon presiden 01 Joko Widodo dan Kiai Ma'ruf Amin. Kiai Ma'ruf mengaku tidak sabar ingin beraktivitas seperti biasa.

Bahkan, mengaku pusing, jika sehari tidak bertemu wartawan, karena ingin memyampaikan unek-unek.
"Sebenarnya saya sudah bisa kemana-mana suruh ditahan itu satu hari tidak ketemu wartawan itu sebenarnya sudah pusing saya. Karena saya biasa saya menyampaikan unek-unek, menyampaikan keinginan, melontarkan berbagai isu, tentu yang positif, yang konstruktif," tutur Kiai Ma'ruf.

"Itu ketika saya harus istirahat dulu itu batin saya itu ingin melompat. Ingin bergerak. Seperti biasanya, Insha Allah. Jadi kurus bukan karena saya sakit tapi memang karena saya menguruskan diri supaya lebih ideal, supaya sesuai dengan tinggi badan saya. Seimbang. Itu memang saran dokter," tutur Kiai Ma'ruf.

sumber

Istirahat yg cukup pak Kyai... Makan yg banyak. Sudah sepuh gak perlu diet ketat-ketat.
0
2.2K
30
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan