Kaskus

Sports

teh_dipagihariAvatar border
TS
teh_dipagihari
Jose Mourinho dan Perayaan-Perayaan Provokatifnya
Jose Mourinho dan Perayaan-Perayaan Provokatifnya


Jose Mourinho beberapa kali melakukan perayaan kemenangan yang provokatif. Ada pendukung tiga klub yang mencoba sulut emosinya oleh The Special One. Nih deretannya.

Pertandingan Juventus vs Manchester United tengah pekan ini berakhir dramatis. The Red Devils ketinggalan lebih dulu pada menit ke-65, Cristiano Ronaldo yang bikin gol.

Kemenangan MU baru dipastiin empat menit jelang bubaran. Juan Mata bikin gol dengan tendangan bebas terukur pada menit ke-86. Lalu ditambah dengan gol bunuh diri Leonardo Bonucci.

Selepas pertandingan, Mourinho mempelkan tangannya ke telinga kanannya. Dia berputar-putar di lapangan, lalu mendapat reaksi dari para pemain Juventus. Mourinho mengaku mendapat hinaan tentang dirinya dan keluarganya dari Juventini.

Di Italia, Mourinho pernah menangani Inter Milan. Dia membawa Nerazzurri menjadi klub pertama dari negeri pisa yang mengamankan treble.

Spoiler for Nih Video Mourinho Di Kandang Juventus:



Beberapa saat kemudian di kandang Chelsea, Mourinho juga melakukan perayaan provokatif. Dia mengacungkan tiga jari sebagai tanda pernah memenangi tiga gelar Premier League bersama Si Biru.

Saat itu, Manchester United bermain imbang 2-2 saat bertanding di Stamford Bridge. Pertandingan pada 20 Oktober itu juga berjalan seru.

Chelsea unggul lebih dulu berkat Antonio Ruediger, bisa dibalas dua kali oleh Anthony Martial. Ross Barkley yang menjadi penyelamat The Blues dari kekalahan dengan gol yang dia bikin di menit menit akhir pertandingan.

Perayaan yang dilakukan Mourinho saat itu mendapatkan acungan jari tengah dari para pendukung Chelsea, dia juga sempat terlibat keributan dengan asisten pelatih Mourizio Sarri.

Spoiler for Video Mourinho Lawan Chelsea:



Satu lagi perayaan kontroversial Mourinho dilakukan di Liga Champions. Saat itu, Mourinho sudah melatih Inter. Momennya terjadi pada pertandingan leg II, saat Inter memastikan diri lolos ke babak puncak.

Inter memang kalah 0-1 saat itu, tapi mereka menang agregrat 3-2. Mourinho pun berlari seperti Alan Shearer saat melakukan perayaan gol.

Spoiler for Perayaan Gol Mourimho di Camp Nou:



Demikian tadi deretan perayaan-perayaan gol provokatif Mourinho, Gan. Di kandang Manchester City ntar malem kira-kira doi bakal selebrasi aneh-aneh lagi nggak ya?

emoticon-Nyepiemoticon-Nyepi

0
893
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan