Kaskus

Entertainment

rizapadleviAvatar border
TS
rizapadlevi
Tolong Dibaca ! 5 Hal yang Patut di Evaluasi Para "Pemuda" di Media Sosial
Tolong Dibaca ! 5 Hal yang Patut di Evaluasi Para "Pemuda" di Media Sosial
Tolong Dibaca ! 5 Hal yang Patut di Evaluasi Para "Pemuda" di Media Sosial

Memperingati hari sumpah pemuda membuat saya ingat akan turunnya akhlak para pemuda di media sosial. Pemuda Indonesia makin hari makin ikut ikutan berpandangan liberalis macam barat. Sebenarnya memang ada sisi positifnya budaya barat, tapi saya yakinkan bahwa budaya tersebut tidak lebih baik daripada budaya kita dengan pandangan pancasilanya yang luhur.

Nah dibawah ini saya akan menjelaskan 5 hal saja tidak banyak banyak emoticon-Big Grin Yang perlu di evaluasi bersama untuk memperbaiki moral dan akhlak pemuda kita yang saat ini kayaknya mulai rusak.

1. Bahasa Kotor dan Kasar
Tolong Dibaca ! 5 Hal yang Patut di Evaluasi Para "Pemuda" di Media Sosial
Instagram, Twitter, Facebook, Youtube, bahkan game game online, di dominasi oleh anak anak muda. Chat, komentar, dan postingan banyak mengandung kata kata yang sangat tidak bagus. Anak kecil  yang baru "bisa bernafas" pun sekarang sudah banyak yang pakai kata kata kotor. Ini hendaknya kita perbaiki dengan kata kata yang baik. Karena salah satu poin "Sumpah" kita adalah berbahasa satu "Bahasa Indonesia", dan tentu saja jika kita mengotori Bahasa kita sendiri maka otomatis kita mengotori Identitas bangsa kita juga. Jadi tolonglah jangan rusak bahasa kita, cukuplah bahasa amrik saja yang kotor dengan kata f*ck, Indonesia Jangan.

2. Berpakaian "Kurang Dasar"
Tolong Dibaca ! 5 Hal yang Patut di Evaluasi Para "Pemuda" di Media Sosial
Tolong Dibaca ! 5 Hal yang Patut di Evaluasi Para "Pemuda" di Media Sosial
Tingkah ini banyak di budayakan di Instagram, tak jarang wanita muslim yang berjilbab pun adakalanya berfoto dengan pakaian "gemesnya" seakan acuh terhadap budaya juga agama kita yang berpakaian sopan. Ingatlah pakaian adat kita tidak ada yang membuat mata orang menjadi ternoda. Paling tidak berfotolah dengan pakaian yang sopan agar pandangan orang jadi adem dan anak anak tidak "terkontaminasi".

3. Memviralkan "Kebodohan"
Tolong Dibaca ! 5 Hal yang Patut di Evaluasi Para "Pemuda" di Media Sosial
Stop membuat orang cari sensasi menjadi terkenal. Karena apa? Banyak orang orang kreativ yang susah payah mempopulerkan karyanya atau seninya kalah dengan orang orang yang viral karena tingkah bodohnya. Contohnya saja coba meet and greet tiktok, ngaku ngaku suami iqbal cjr, banci berwajah sangar, bapak janda, majelis lucu lah ,dll. Mereka hanya cari "sensasi" brother. Kalo banyak orang berfikir mereka lucu, menurut saya tidak. Ada kok konten kreator yang bener bener kreativ menghibur tanpa menyindir orang lain, mereka itulah yang patut dicontoh kerja kerasnya.

4. Mengeluh di "Status"
Tolong Dibaca ! 5 Hal yang Patut di Evaluasi Para "Pemuda" di Media Sosial
Banyak ditemui di Facebook, abg-abg ini seperti punya solusi jika mengeluh di medsos. Ada yang sampe posting foto lagi nangis, ada juga yang ngaku ngaku hamil oleh pacarnya, ada juga yang menghujat temannya sendiri. Bukannya solusi yang dia dapat malah debat di kolom komentar. Nah, Ini sebenarnya hanya masalah pendidikan yang mestinya diajarkan, cara bersosial media yang baik dan benar itu bagaimana, oleh orang tuanya, gurunya, atau orang orang sekitar yang peduli.

5. Debat di kolom komentar
Tolong Dibaca ! 5 Hal yang Patut di Evaluasi Para "Pemuda" di Media Sosial
Kolom komentar di facebook, youtube, atau bisa juga kicauan di Twitter, seringkali saya temukan "kegaduhan" didalamnya. Padahal yang bikin postingan pun tidak ikut berkomentar. Politik adalah salah satu penyebab utama keyboard warrior saling perang dengan argumennya masing masing. Ini nasihat saya saja ya "Pandangan politik itu hendaknya kita sebagai anak muda berfikir sendiri sendiri saja (independen)" . Sebab tidak ada gunanya memberi tau pandangan politik kita di medsos, orang lain yang tidak sepaham tidak akan menerima argumen kita dan yang ada hanyalah debat di kolom komentar yang tidak ada habisnya.

Oke sekian 5 hal yang patut kita evaluasi di dunia media sosial anak muda. Ini hanya nasihat dari saya jika ada kesalahan dan menyinggung orang lain mohon maaf. Semoga bermanfaat, silahkan meninggalkan jejak di forum komentar bawah dengan menggunakan kata kata yang baik dan sopan. AKU BANGGA MENJADI PEMUDA INDONESIA

KAMI PUTRA PUTRI INDONESIA MENGAKU
BERTUMPAH DARAH YANG SATU TANAH INDONESIA, KAMI PUTRA PUTRI INDONESIA MENGAKU BERBANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA, KAMI PUTRA DAN PUTRI INDONESIA MENJUNJUNG BAHASA PERSATUAN BAHASA INDONESIA

*Gambar dari Google
Akhir kata, TERIMA KASIH

Diubah oleh rizapadlevi 28-10-2018 00:31
1
1.7K
15
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan