printerqoeAvatar border
TS
printerqoe
Analisa Usaha Bisnis Printing Dekat Kampus


Anda tinggal di dekat wilayah perkampusan? Jika ya, ada banyak jenis bisnis yang bisa anda lakukan, salah satunya adalah bisnis jasa Tempat print terdekat. Bisnis jasa print merupakan salah satu jenis bisnis dengan pandapatan yang besar. Apalagi jika anda memilikinya di sekitar kampus. Kampus merupakan salah satu area bisnis yang hangat. Meskipun ada banyak kompetitor maka anda tetap bisa mendapatkan keuntungan jika memiliki strategi bisnis yang tepat. Untuk mengatasi masalah kompetitor yang banyak ini, anda bisa menilik artikel lain yang kami miliki yang berjudul “Trik Mengatasi Kompetitior Bisnis Print dekat Kampus yang Ramai”. Sedangkan untuk artikel ini kami akan membahas mengenai marketing analisis ketika anda akan membuka bisnis tempat print di sekitar kampus.


Apa saja yang anda butuhkan ketika akan membangun jasa Tempat print terdekat dengan kampus
Ketika anda akan membuka bisnis tempat print dekat dengan kampus, sebetulnya tidak banyak yang anda butuhkan. Apa saja?
·                     Tempat membuka usaha
·                     Printer
·                     Komputer
·                     Promosi
·                     Tinta
·                     Alat tulis pelengkap
·                     Meja kursi
·                     Kipas angin

Hal yang disebutkan di atas merupakan hal-hal dasar yang mungkin anda butuhkan jika anda ingin membuka bisnis jasa print di sekitar kampus. Beruntung jika anda memiliki rumah sendiri disekitar kampus, maka anda bisa membuka bisnis ini tanpa menyewa rumah lagi untuk memudahkan bisnis anda.

Seperti yang disebutkan sebelumnya, hal hal yang disebutkan di atas merupakan modal dasar yang anda butuhkan jika anda ingin memiliki bisnis printer di sekitar kampus. Tapi jika anda ingin bisnis anda lebih berkembang, maka anda bisa melakukan sedikit inovasi pada bisnis print ini. Inovasi yang bisa dilakukan adalah dengan membuka jasa print online.

Jasa print online adalah jasa print yang memberikan layanan printing secara online. Akan tetapi jika anda menjalankan jenis bisnis Tempat print terdekat secara online, maka anda perlu memiliki kurir yang dapat mengantarkan hasil printing yang anda berikan pada konsumen anda. Ya, layanan printing online saat ini belum begitu marak sehingga dapat menjadi peluang usaha yang menguntungkan bagi anda.

Jika anda ingin mencoba bisnis tempat printing online ini selain membutuhkan kurir untuk melakukan service pesan antar anda juga akan memerlukan layanan internet. Dengan begitu modal yang akan anda butuhkan adalah sekitar 10 hingga 15 juta rupiah di awal, tergantung tempat membuka usaha yang anda gunakan. Jika anda memiliki rumah sendiri, anda bahkan bisa menghemat hingga 5 sampai 8 juta rupiah untuk modal awal. Selain kebutuhan tersebut, setiap bulan anda juga akan dibeban dengan pengeluaran untuk listrik dan juga untuk internet serta kebutuhan anda sehari-hari hal ini juga perlu diperhitungkan. Untuk kebutuhan sehari-hari tiap bulannya anda bisa menyetok tinta dan kertas anggap saja senilai 500 ribu rupiah dan biaya listrik dan internet 500 ribu rupiah.

Menurut perhitungan di atas, modal awal yang anda butuhkan adalah 10 hingga 15 juta rupiah sedangkan modal bulanan bisa di hitung sekitar 1 juta rupiah? Lalu berapa keuntungan yang mungkin anda dapatkan? Hal ini akan di bahas pada sub bab selanjutnya.

Keuntungan yang didapatkan dari bisnis Tempat print terdekat dengan kampus
Untuk menghitung keuntungan, maka selain menghitung pengeluaran anda juga harus memprediksi pemasukan yang akan anda dapatkan.

Jika satu lembar print dihargai dengan Rp 200 dan setiap hari anda mendapatkan setidaknya 500 lembar printing, maka setidaknya sehari anda bisa mendapatkan uang sebesar Rp 100.000. Jika ditotal setiap bulan pemasukan anda adalah 3.000.000. Sedangkan untuk pengeluaran tiap bulannya adalah Rp 1.000.000. Keuntungan ini merupakan keuntungan penghitungan keuntungan di awal bisnis saja. Jika bisnis anda sudah semakin besar maka anda bisa mendapatkan keuntungan yang lebih besar karena bisnis Tempat print terdekat dengan kampus anda makin ramai. Oleh karena itu, diperlukan juga promosi dan juga inovasi-inovasi yang membuat bisnis anda menguntungkan ke depannya. Jika anda bisa mendapatkan keuntungan yang lebih besar maka kemungkinan bisnis anda untuk balik modal akan lebih cepat bukan? Oleh karena itu lakukan promosi dan dapatkan keuntungan sebesar-besarnya dari bisnis Tempat print terdekat dengan kampus yang anda miliki.


Gambar: pexels




0
1.9K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan