Haloo pembaca, selamat datang di thread Kaca 
Kali ini kaca akan membahas mengenai Virtual Reality
:monggo
Budayakan membaca detail thread
Sebelum berkomentar mengenai threadnya
Sikap kalian membawa nama baik bangsa ini
Quote:
Di zaman yang serba canggih saat ini, teknologi - teknologi baru dikembangkan menjadi lebih hebat dan diluar akal logika. Seperti laptop milik Acer dengan harga setara dengan mobil ataupun merasakan sensasi terbang menggunakan Flyboarding. Semua teknologi yang hanya berada di film masa depan mulai nyata di dunia ini, kalian pun bisa membuat dunia sendiri dan merasakannya langsung, perkenalkan Virtual Reality. Kali ini kaca akan membahasnya.
Quote:
Virtual Reality, seperti namanya dimana dunia virtual yang nampak nyata. Sebuah platform terbaru yang awalnya diperkenalkan oleh Google dan akhirnya menjadi platform resmi sebagai gaming. Desain yang ditawarkan VR pun cukup bagus walau beberapa ada yang masih dalam proses tersebut namun tetap menjadi platform yang sangat canggih untuk masa sekarang ini.
Quote:
Banyak permainan yang sudah menggunakan platform ini seperti game horror, simulasi bahkan kencan sekalipun. Tidak hanya itu, platform ini juga menyediakan gameplay layaknya kalian berada disana. VR memakai 4 alat, 1 alat sebagai device nya, 1 dipakai dikepala dan 2 dipakai oleh kedua tangan. Dengan adanya platform ini maka sudah dipastikan teknologi dimasa depan pasti sudah memakai teknologi rekayasa dan dunia virtual buatan.
Quote:
VR juga bisa dipakai simulasi seperti berada di dalam laut, bermain roller coaster, hingga bencana alam. VR juga digunakan sebagai bahan uji coba atau eksperimen project tertentu seperti ekpresi seseorang saat berada di ketinggian ataupun duduk dengan beragam jumpscare yang ada. Banyak keunggulan yang dipunyai oleh teknologi ini tetapi perlu diperhatikan pemakaiannya, bila kalian terlalu sering maka akan ada masalah dengan mata kalian. Walaupun sudah dipastikan aman namun mata sangat dekat dengan cahaya sehingga mata kalian perlu istirahat setelah memainkannya cukup lama.
Terima kasih telah berkunjung dan membaca thread Kaca :terimakasih
Kaca minta cendolnya yaa 
Serta ratenya juga yaa 
Jangan lupa tinggalkan jejak yaa 
Quote:
Source :
Google Pict
Pemikiran TS pribadi