Kaskus

Sports

eMHidayatsAvatar border
TS
eMHidayats
"Kekompakan" Messi dan Ronaldo di Piala Dunia 2018
"Kekompakan" Messi dan Ronaldo di Piala Dunia 2018

Sepakbola, terutama di Eropa sering dikerucutkan pada 2 sosok fenomenal, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Keduanya memiliki skill diatas rata-rata meskipun saat ini rival abadi ini sudah menginjak usia 30 tahun lebih. Baik Messi maupun Ronaldo memiliki segudang prestasi secara tim maupun individu, meskipun dilevel tim nasional Ronaldo sedikit lebih baik dari Messi (menurut ane sih emoticon-Hammer (S)). Pada piala dunia 2018 di Rusia kali ini pun tentunya persaingan antara kedua megabintang ini terus berlanjut. Tapi siapa sangka ternyata kedua pemain ini memiliki berbagai “kekompakan” dalam piala dunia 2018 ini.

1. Jumlah Koleksi Ballon d'Or
"Kekompakan" Messi dan Ronaldo di Piala Dunia 2018

Dalam 10 tahun terakhir Ballon d’Or, hanya Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo yang secara bergantian memenangkan penghargaan bergengsi ini. Keduanya bersaing sangat ketat dalam perebutan penghargaan pribadi untuk pesepak bola terbaik didunia tersebut. Keduanya masing-masing telah memenangi 5 gelar Ballon d'Or gansis. Ntapz, kompak banget. emoticon-thumbsup

2. Kapten Tim Nasional
"Kekompakan" Messi dan Ronaldo di Piala Dunia 2018

Baik Lionel Messi maupun Cristiano Ronaldo, keduanya merupakan kapten dari tim nasional masing-masing. Ane rasa agan dan sista udah tau kalau Messi adalah kapten tim nasional Argentina sedangkan Ronaldo merupakan kapten tim nasional Portugal. Ntapz. emoticon-thumbsup

3. Gagal Eksekusi Penalti
"Kekompakan" Messi dan Ronaldo di Piala Dunia 2018

Kekompakan mereka berikutnya adalah gagalnya eksekusi penalti pada babak penyisihan grup piala dunia. Lionel Messi langsung mendapatkan sorotan tajam pada laga pertama melawan Islandia di fase grup Piala Dunia 2018 setelah gagal mengeksekusi penalti yang menyebabkan hasil imbang 1 - 1. Beberapa hari berselang, Cristiano Ronaldo juga gagal menyarangkan bola melalui titik 12 pas setelah tendangan penaltinya ditepis oleh kiper Iran di laga terakhir fase grup. Gagalnya penalti tersebut juga membuat hasil imbang 1 – 1. Meskipun begitu baik Argentina maupun Portugal pada akhirnya lolos ke babak 16 besar piala dunia 2018. Ntapz, terbukti kan kompak banget. emoticon-Hammer (S)

4. Gagal Lolos Ke Perempat Final
"Kekompakan" Messi dan Ronaldo di Piala Dunia 2018

Setelah kompak gagal mengeksekusi penalti, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo juga kompak untuk gagal lolos ke perempat final also known as 8 Besar piala dunia 2018. Messi gagal membawa Argentina lolos ke perempat final setelah dikalahkan Prancis 3 – 4 pada babak perdelapan final. Beberapa jam setelahnya Ronaldo juga gagal membawa Portugal melaju setelah dikalahkan Uruguay 1 – 2. Ntapz, beneran kompak banget. emoticon-Hammer (S)

5. Digagalkan Oleh Pemain PSG
"Kekompakan" Messi dan Ronaldo di Piala Dunia 2018

Agan dan sista tau siapa pemain yang menggagalkan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo untuk membawa tim nasionalnya melaju ke babak perempat final? Mereka adalah para pemain PSG (Paris Saint Germain). Kompaknya lagi para pemain PSG ini masing-masing mencetak 2 gol untuk memulangkan Argentina dan Portugal. Argentina disingkirkan oleh Prancis setelah pemain sayap PSG, Kylian Mbappe, mencetak dua gol yang mempengaruhi skor akhir. Sedangkan Portugal disingkirkan oleh Uruguay melalui 2 gol Edinson Cavani yang membuat skor tipis 2 – 1 untuk Uruguay. Ntapz, kurang kompak apa lagi coba? emoticon-Hammer (S)

Segitu dulu aja gansis “kekompakan” Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo pada piala dunia 2018 kali ini. Mungkin agan dan sista ada yang mau nambahin? emoticon-Hammer (S)


Spoiler for Sumber::


emoticon-Cendol Gan

Diubah oleh eMHidayats 01-07-2018 14:32
0
1.4K
8
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan