dodikomar29Avatar border
TS
dodikomar29
Survei Indo Barometer: Ganjar-Yasin Unggul Telak di Jateng


Semarang, kontestasi pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur sudah semakin dekat, tanggal 27 Juni bulan ini akan menjadi sejarah bagi masyarakat Jateng. Berdasarkan survei Indo Barometer beberapa waktu yang lalu, pasangan Ganjar-Taj Yasin diperkirakan bakal meraup suara higga 67,3 persen.
Pasangan calon Gubernur dan wakil Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo-Taj Yasin diperkirakan akan menang telak di atas pasangan Sudirman Said-Ida Fauziyah di Pilkada Jateng 2018.
Sementara dalam survei yang digelar pada 7 hingga 13 Juni itu, pasangan Sudirman-Ida diperkirakan akan meraih suara 21,1 persen suara. Survei dilakukan terhadap 800 responden yang tersebar di 35 kabupaten/kota Jawa Tengah.
"Dari simulasi dengan menggunakan contoh surat suara, pasangan Ganjar Pranowo-Taj Yasin unggul dari pasangan Sudirman Said-Ida Fauziyah. Tidak menandai surat suara 11,6 persen," kata Direktur Eksekutif Indo Barometer, M Qodari di Jakarta, Rabu (20/6).
Qodari menyampaikan Ganjar tetap unggul dari Sudirman dalam elektabilitas calon Gubernur. Ganjar mendapat 66,9 persen, sementara Sudirman 21,3 persen. Responden yang tidak akan memilih/rahasia/belum memutuskan/tidak tahu/tidak jawab sebesar 11,9 persen.
Jika melihat calon wakilnya, Taj Yasin juga unggul dari Ida Fauziyah dalam elektabilitas calon wakil gubernur. Taj Yasin memperoleh 56,4 persen, sementara Ida Fauziyah 22,4 persen. Responden yang tidak akan memilih/rahasia/belum memutuskan/tidak tahu/tidak jawab sebesar 21,3 persen.
Qodari melanjutkan masalah mendesak yang harus diselesaikan Gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah terpilih nantinya turut ditanyakan kepada para responden.
Ini ditengarai sulitnya lapangan pekerjaan menjadi yang tertinggi dengan 22,8 persen, diikuti mahalnya harga kebutuhan pokok 14,1 persen, kondisi jalan dan jembatan masih kurang baik 8,6 persen, sulitnya kondisi ekonomi rakyat 7,4 persen.
Kemudian masih banyak warga miskin 5,5 persen, pupuk sulit didapat dan mahal 5 persen, mahalnya biaya pendidikan 3,4 persen, banyak terjadi korupsi 3,1 persen, bantuan tidak tepat sasaran 2,8 persen, dan masalah lainnya di bawah 2 persen.
Qodari menjelaskan survei tersebut dilakukan dengan margin of error sebesar 3, 46 persen, pada tingkat kepercayaan 95 persen. Metode penarikan sampel yang digunakan adalah multistage random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara tatap muka responden menggunakan kuesioner.
Diketahui jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Jateng sebanyak 27.128.551. Indo Barometer memproyeksikan Partisipasi Pemilih pada Pilgub Jawa Tengah 2018 sebesar 15.680.302 atau 57,8 persen, dengan proyeksi suara sah 2018 14.638.566 53,96 persen.
Hasil survei Indobarometer ini tak berbeda jauh dengan survei sebelumnya. Dalam survei Charta Politika, pasangan Ganjar-Taj Yasin mendapat suara 70,5 persen suara dan Sudirman-Ida 13,6 persen.
anasabilaAvatar border
anasabila memberi reputasi
1
435
0
Thread Digembok
Thread Digembok
Komunitas Pilihan