- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Ternyata Organ Tubuh ini Banyak Fungsinya


TS
bear89800
Ternyata Organ Tubuh ini Banyak Fungsinya

Begitu banyak misteri yang perlu di pelajari. Mulai dari lingkungan sekitar, lingkungan di planet bumi dan sampai ke misteri di luar angkasa.
Kadang2 ada banyak hal yang tidak masuk akal, justru membuat kita kagum karena tidak pernah menduga sebelumnya.
Ngomongin misteri, gak perlu jauh2 sampai ke luar angkasa. Misteri tentang tubuh kita sendiri cukup membuat kita kagum dan bertanya2 bagaimana tubuh kita saling bekerja sama.
Setelah bertahun2 manusia meneliti kemampuan organ tentu ada hal2 luar biasa yang di temukan.
Cerebrospinal Fluid.

https://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/6/6d/1317_CFS_Circulation.jpg
Pada dasarnya hampir di seluruh bagian tubuh manusia ada di temukan cairan. Darah, cairan air liur dan salah satunya adalah Cerebrospinal Fluid.
Cairan ini di produksi otak dan di temukan di area otak dan tulang belakang manusia, di organ syaraf utama manusia.
Cairan ini gk cuma mengalir kesana kemari tanpa tujuan, cairan ini juga berfungsi untuk melindungi otak ketika terjadi benturan di kepala. Cairan ini menjaga keseimbangan tekanan di sekitar otak dan tulang belakang untuk menjaga fungsi saraf. Cairan ini juga membantu dokter untuk mengidentifikasi penyakit saraf yang di derita oleh pasien.
Rahim.

https://s.abcnews.com/images/Health/pregnant-2-gty-er-171120_16x9_992.jpg
Kebanyakan wanita sering mengeluh karena sakit yang bersumber dari rahim mereka.
Tapi rahim merupakan organ yang istimewa karena kemampuannya untuk berkembang dari ukuran dari sekepal tangan jadi sangat besar ketika seorang wanita hamil.
Ketika wanita hamil, plasenta dan air ketuban otomatis disediakan oleh rahim. Ketika seorang wanita melahirkan, rahim berkontraksi untuk membantu melahirkan si bayi.
Setelah bayi lahir, rahim otomatis menyusut dan kembali ke ukuran semula.
Lensa Mata.

https://i.ytimg.com/vi/MotwgbOeRcE/maxresdefault.jpg
Jika kalian memiliki mata yang rabun tentu kalian sadar betul gimana sulitnya cari kacamata yang seusai untuk mata sehingga penglihatan bisa kembali normal.
Seperti lensa kacamata, bola mata juga punya lensa yang berbentuk cekung dan transparan yang berfungsi untuk membelokkan cahaya ke retina.
Lensa mata manusia cukup istimewa karena bisa mengubah bentuknya menyesuaikan jauh/dekat suatu benda yang mau kita lihat.
Kemampuan ini perlahan menurun mengikuti usia kita, maka dari itu ketika seseorang sudah tua biasanya pakai kacamata untuk membantu penglihatannya.
Diafragma.

http://kaumhawa.com/wp-content/uploads/2013/05/cara-bernafas-diafragma.png
Diafragma ini adalah otot yang ada di bawah rongga dada tubuh kita. Otot ini memisahkan antara organ paru-paru dengan organ pencernaan seperti lambung, hati dll.
Selain memisahkan organ tersebut, otot ini juga memiliki fungsi besar untuk membantu pernafasan manusia. Otot ini akan berkontraksi mengikuti pola pernafasan kita.
Otot ini juga mengatur tekanan di area perut ketika kita buang air kecil dan buang air besar.
Banyak kan fungsinya ?
Kulit.

https://i.ndtvimg.com/i/2015-09/make-up-remove-625_625x350_71442303978.jpg
Kulit merupakan bagian yang paling banyak di tubuh kita. Hampir seluruh tubuh kita di tutupi kulit.
Tapi apa kalian tau fungsi kulit manusia? Ternyata banyak lo.
Kulit memiliki fungsi untuk melindungi tubuh dari suhu panas, cairan kimia dan banyak radiasi yang mungkin kita temui sehari2. Mungkin kalian kesal karema tiap hari keringatan, tapi sebenarnya itu adalah salah satu fungsi kulit untuk menjaga keseimbangan elektrolit di dalam tubuh kita.
Kulit juga bisa berfungsi untuk menciptakan vitamin D. Selain itu, kulit juga berfungsi sebagai organ sensorik untuk merasakan panas, dingin, getaran dan lain-lain.
0
1.4K
4


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan