AboeyyAvatar border
TS
Aboeyy
Kebiasaan Nyeleneh Anak-anak Saat Bulan Puasa
webma.com
Insya Allah hari Kamis tanggal 17 Mei 2018 ini umat muslim mulai menjalankan ibadah puasa. Hal ini mengingatkan Ane pada masa anak-anak dulu, yakni ketika masih duduk di Sekolah Dasar.

Ya, bulan puasa adalah bulan yang paling menyenangkan bagi anak-anak, sekaligus menyakitkan. Hal-hal yang menyenangkan di antaranya adalah sekolah libur sebulan penuh, bisa makan minum enak yang tidak disajikan emak di bulan lain, bakalan dapat pakaian baru, dan lain-lain.

Hal yang menyakitkan ya tentu karena “dipaksa” puasa oleh emak, sehingga tak bisa makan dan minum di siang hari. Andaipun tak berpuasa, di rumah takkan bakalan ada makanan, kecuali menjelang Magrib. Itupun tak diizinkan dimakan, kecuali yang tersisa dari mereka yang berbuka, sebagai hukuman karena tidak puasa.

Kalau urusan lapar sih, rasanya anak-anak masih mampu menahannya. Tapi kalo masalah haus, itu yang paling menyiksa. Karena itu, inilah beberapa kebiasaan nyeleneh anak-anak ketika berpuasa, terutama untuk mengatasi rasa haus tersebut:


1. Minum Sebanyak-banyaknya Saat Sahur

hemat.id
Dalam pikiran anak-anak, dengan minum sebanyak-banyak saat sahur dapat mengurasi rasa haus saat berpuasa, atau setidaknya dapat menunda rasa haus sampai sore. Karena itu, mereka minum beberapa gelas sampai perut terasa kembung, atau minum secara bertahap sampai alarm waktu imsak berbunyi.


2. Minum Sembunyi-sembunyi

utility-share.blogspot.com
Ini yang menurut Ane paling koplak. Anak-anak minum secara sembunyi-sembunyi ketika merasa sudah tak bisa lagi menahan rasa haus. Entah itu di kamar mandi ato WC, di sawah yang berair, di sungai, atau tempat lain yang tersembunyi. Sebelum minum, ia akan pelingak-pelinguk dulu untuk memastikan tak ada orang lain yang melihat. Setelah dirasa aman, langsung saja air yang belum terjamin kebersihannya itu diteguknya hingga puas.


3. Sering Kumur-kumur dan Cuci Muka

harianriau.co
Alasannya karena tenggorokan terasa kering dan mulut terasa cekat, dan muka terasa gerah. Dengan sering cuci muka dan kumur-kumur, dianggap dapat mengurangi rasa haus. Apakah waktu kumur-kumur itu sekaligus minum seteguk dua teguk, hanya dia dan Tuhan yang tahu. Kalo Ane sih dulu neguk air dengan tidak sengaja. emoticon-Big Grin

Kalo mandi dan berendam di sungai berlama-lama, entar disuruh emak segera naik karena dianggap dapat membatalkan puasa.


4. Ngadem di Masjid

detiknews.com
Setelah waktu Zuhur, biasanya matahari semakin panas, dan itu adalah awal dari puncaknya rasa haus. Karena itu, anak-anak sering pergi ke masjid untuk ngadem. Di sana bisa rebahan di atas lantai marmer yang terasa dingin, yang dianggap dapat mengurangi rasa haus. Menjelang berbuka, baru pulang ke rumah.


5. Susah Dibangunin Sahur

vanfajar.blogspot.com
Alasannya karena masih ngantuk, dan minta dibangunin menjelang imsak saja, agar tidak merasa terlalu haus katanya. Eh ketika hampir imsak, tetap tak mau bangun juga, akhirnya punya alasan untuk tak berpuasa, karena tak sempat sahur, sehingga tak kuasa untuk berpuasa.
Nah itulah kebiasaan nyeleneh anak-anak yang biasa terjadi pada bulan puasa. Lalu bagaimana pengalaman GanSis saat anak-anak dalam menjalani puasa? Poin mana yang pernah GanSis lakukan? Ayo jujur, kalo bohong, entar puasanya batal lho! emoticon-Big Grin (*)
Spoiler for Referensi:

Quote:
Diubah oleh Aboeyy 09-06-2018 23:36
0
7.4K
69
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan