royariantoputraAvatar border
TS
royariantoputra
HAL YANG HARUS DI BENAHI DI NEGERI INDONESIA
hal yang harus dibenahi dinegri ini



selamat malam semua agan dan aganwati,semoga dalam keadaan yang senantiasa diberi kesehatan dan pencapaian luar biasa bagi kita semua


indonesia merupakan negara yang harus kita banggakan,karena negeri kita ini merupakan negeri yang kaya akan sumber daya alam yang melimpah ruah,kebudayaan yang beraneka ragam baik itu fauna,flona,suku,ras,dan agamanya,namun didalam semua itu,negri kita tak luput dengan berbagai macam perbenahan yang harus secara cepat ditangani.

Di dalam permasalahan itu diantara yaitu:

1. 93% NEGARA INDONESIA DIKUASAI
OLEH NEGARA ASING.


Indonesia memang kaya,baik itu minyak bumi,hasil perkebunannya,batubaranya,hasil lautnya dan masih banyak kekayaaan indonesia,tetapi amatlah ruginya indonesia bila semua kekayaan itu tidak bisa tersalur ke rakyat sendiri melainkan lebih ke pihak asing,hal ini perlu di perhatikan karena rakyat indonesia harus semua tersejahterahkan dan jauh dari kesenjangan sosial.


2. HUKUM YANG TAJAM KE BAWAH DAN
TUMPUL KEATAS.


Banyak tersebar kasus yang terasa mungkin sangat tidak adil di negri indonesia,dan semakin kejamnya hukum yang berlaku bagi kaum kalangan bawah,seperti halnya hanya mencuri kain lusuh dihukum 5 tahun penjara,nenek mencuri kayu jati hanya 15 cm dihukum 5 tahun penjara dan masih banyak lagi.
Dan apakah hukuman bagi yang meraup uang rakyat hingga ratusan bahkan triliunan rupiah yang hanya berdurasi rendah dan mendapat banyak keringanan,apakah itu adil???


3. MINIMYA ACARA TELEVISI BERBAU
EDUKASI.


Siaran televisi dalam negri semakin memprihatinkan,program acara telah dipenuhi hal-hal yang kurang mendidik.
Acara televisi kini hanya mementingkan rating jumlah penonton,daripada nilai pendidikan.
Siaran sinetron yang berisikan unsur percintaan banyak tayang di hampir semua stasiun televisi dan anak-anak mulai menyukainya,berita selebriti yang terlalu banyak kontroversi selalu ditayangkan dan lebih banyak diminati daripada program berita yang jauh lebih penting.


4. KURANGNYA PENDIDIKAN MORAL
PANCASILA.


Remaja indonesia kini mulai meliki sifat yang sangat buruk,anak sekolah dengan bangga ikut berseteru tawuran antar sekolah,bangga mulai menghisap asap rokok di saat masa sekolah,enggan dalam bergabung sosialitas kenegaraan.
Apa jadinya negri ini bila ssmua pemuda hancur,apakah bisa pemuda indonesia menjadi generasi yang membanggakan,hal ini perlu di atasi supaya pemuda indonesia lebih kedepanya memiliki banyak prestasi dan patut di banggakan di kancah internasional.

demikian thead yang saya tuliskan,semoga thread saya bisa bermanfaat dan bisa menjadikan renungan bagi pembenahan indonesia yang lebih baik lagi.
0
1.2K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan