Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kumparanAvatar border
TS
MOD
kumparan
Meski Belum Resmi Berkoalisi, PAN-Gerindra Susun Program Ekonomi
Meski Belum Resmi Berkoalisi, PAN-Gerindra Susun Program Ekonomi

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno mengatakan sedang menyusun program berplatform ekonomi bersama Wakil Ketua Partai Amanat Nasional (PAN) Hanafi Rais. Sandi mengklaim program tersebut sebagai langkah awal membangun mitra koalisi dengan PAN. 

“Bahwa untuk penyusunan program platform ekonomi, untuk penyusunan tim kerja. Pak Hanafi Rais setuju untuk PAN melengkapi kajian-kajian yang kita gunakan nanti untuk memperkuat platform ekonomi untuk di koalisi yang rencananya akan kita finalisasikan melalui beberapa tahapan,” kata Sandi di Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa (8/5).

Meski belum menerima deklarasi dukungan resmi dari PAN, Sandi optimistis kerja sama program tersebut akan memberi solusi atas permasalahan masyarakat dalam hal ekonomi. 

“Jadi kita akan di level teknis akan, tentunya belum menyimpulkan bahwa ini adalah koalisi karena ini adalah tim kerja. Sekber itu menyiapkan platform ekonomi, aspirasi masyarakat, diskusi-diskusi kita sudah mulai akan mengundang para ekonom-ekonom di sekber,” imbuh Sandi. 

Sandi menilai pemerintahan pusat selama ini tidak berhasil membuka lapangan kerja, dan menurunkan harga pokok. Bahkan, kata Sandi, banyak oknum pemerintah yang ditangkap KPK karena menyalahi aturan saat membangun daerahnya. 

“Pemerintahan dinilai belum efektif menjalankan pembangunan karena belum bisa memproyeksikan bahwa pemerintahan kita ini pemerintahan yang bersih dari praktik-praktik korupsi karena setiap kali terdengar adanya gerakan yang akhirnya dilakukan OTT oleh KPK,” pungkasnya. 



Sumber : https://kumparan.com/@kumparannews/m...rogram-ekonomi

---

Kumpulan Berita Terkait :

- Meski Belum Resmi Berkoalisi, PAN-Gerindra Susun Program Ekonomi Saat Gus Ipul Puji Gagasan Emil Dardak di Debat Pilgub

- Meski Belum Resmi Berkoalisi, PAN-Gerindra Susun Program Ekonomi Fadli Zon: Mustahil Prabowo Serahkan Mandat Capres ke Gatot

- Meski Belum Resmi Berkoalisi, PAN-Gerindra Susun Program Ekonomi Di Ijtima‘ Ulama VI, MUI Dukung Pembubaran HTI

dellesologyAvatar border
tata604Avatar border
anasabilaAvatar border
anasabila dan 2 lainnya memberi reputasi
3
201
6
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan