Quote:
Foto: Citra Fitri Mardiana
Bandung - Semua orang bisa buka gerai Markobar dengan sistem franchise. Apa saja syaratnya dan berapa harga paket yang ditawarkan? Ini penjelasannya.
Gibran. putera sulung Presiden Jokowi sudah cukup lama menggeluti bisnis kuliner. Dari usaha katering Chilipari hingga gerai martabak manis, Markobar. Semalam (24/3) gerai Markobar ke-3 di Bandung diresmikan.
Gibran Rakabuming Raka tengah mengembangkan bisnis Martabak Kota Barat (Markobar) dengan skema franchise. Saat ini peminat franchise Markobar cukup besar. Apa saja syaratnya?
Gibran mengatakan syarat untuk franchise tidak sulit. Masyarakat tinggal menyiapkan lahan pribadi dengan luas sesuai dengan keinginan tempat usaha. "Syaratnya tentu tempat sendiri, menyiapkan lahan juga," kata Gibran saat ditemui usai peresmian cabang ketiga Markobar di Kota Bandung, Sabtu (24/3/2017).
Foto: Citra Fitri Mardiana
Paket franchise yang disediakan Markobar tidak hanya menyiapkan bahan-bahan martabak, tetapi juga memberikan pelatihan atau pelatihan terhadap karyawan. Seperti paket usaha franchise umumnya.
"Tentu kami menyiapkan bahan-bahan baku dan pelatihan untuk karwayan mereka," jelas putra Presiden Jokowi ini.
Ia menyebut untuk franchise Markobar dipatok harga Rp 300 juta dengan jangka 2 tahun. Kerja sama bisa diteruskan bila tetap berkomitmen untuk mengembangkan usaha kuliner ini.
"Jangka waktunya 2 tahun tapi bisa diperpanjang tergantung bagaimana komiten untuk bersama-sama mengembangkan usaha ini," kata Gibran. "Saya targetin itu setahun bisa 100 franchise," Gibran menambahkan.
(odi/odi)
https://food.detik.com/berita-boga/d...274.1499954577
ayok ikutt
